Suara.com - Popularitas Among Us sedang naik-naiknya, bahkan mulai menyaingi PlayerUnknown's Battlegrounds atau PUBG. Hal ini terlihat dari jumlah pemain game PC tersebut.
Saking populernya, jumlah player game online ini di Steam telah melampaui PUBG di beberapa hari ini.
Game PC Among Us sendiri telah meluncur di Steam sejak November 2018 silam. Namun popularitasnya menanjak di pertengahan 2020 ini.
Menurut data di Steamchart, player game online ini mulai meningkat sejak Agustus 2020. Lalu tiba-tiba melejit tajam pada September 2020.
Bahkan 14 September 2020, tercatat jumlah player sampai 388.385 orang. Menariknya, angka ini melampaui game battle royale ternama, PUBG.
Di hari yang sama tersebut, PUBG mencatatkan jumlah player sampai 381 ribu. Dan di hari-hari berikutnya terus ada di bawah Among Us.
Peak tertinggi jumlah player PUBG sendiri tercatat sampai 913.075 pada 30 Maret 2020 silam. Saat itu Among Us hanya tercatat 850 player.
Namun angka ini hanya mencatat para pemain kedua game PC tersebut di Steam saja. Belum dengan player yang main di perangkat mobile.
Popularitas Among Us sendiri naik setelah ramainya Fall Guys. Sesama game online yang menghubungkan banyak player dalam permainannya.
Baca Juga: Biar Tidak Dicurigai Jadi Imposter, Ini 5 Tugas Crewmate di Game Among Us
Jumlah player Fall Guys sendiri sudah mulai menurun di Steam. Semenjak game online garapan Innersloth ini menanjak popularitasnya.
Bahkan kini ikut bertengger di Top 10 Games dengan jumlah player terbanyak di Steam. Among Us bersaing dengan dua game papan atas, CS:GO dan Dota 2.
Jika kamu berminat, bisa membeli Among Us di Steam dengan harga Rp 39.999 saja. Tersedia pula sederet konten berupa DLC yang kamu bisa beli antara Rp 17 ribu hingga Rp 25 ribu.
Selain itu, kamu juga bisa memainkan game online satu ini secara gratis di Android. Juga ada di Apple App Store secara cuma-cuma juga.
Sampai kapan Among Us akan melejit di Steam, bahkan bisa bersaing dengan game PC populer lainnya. [HiTekno.com]
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Cara Membuat Subtitle Otomatis di CapCut untuk Video TikTok dan Instagram
-
Apa Perbedaan iPad Air dari iPad Pro? Ini 5 Rekomendasi Terbaik
-
Daftar Harga iPhone Januari 2026, Benarkah Lebih Mahal?
-
5 HP Murah di Bawah Rp1 Juta yang Masih Layak Pakai di 2026
-
5 Tablet Rp2 Jutaan SIM Card Terbaik 2026, Fleksibel untuk Pelajar dan Pekerja
-
5 HP Rp2 Jutaan RAM 8 GB Terbaik 2026, Memori Lega untuk Multitasking
-
26 Kode Redeem FC Mobile Minggu 11 Januari 2026: Prediksi OVR 117 dan Bocoran Event Cerita Bangsa
-
52 Kode Redeem FF Terbaru Minggu 11 Januari 2026: Bocoran Event Ramadan dan Klaim Trogon Ruby
-
Terpopuler: Cara Cek HP Disadap, Smartwatch Pengukur Detak Jantung Orang Tua
-
5 HP Vivo Lolos Sertifikasi di Indonesia: Ada iQOO 15R, V70, dan Z11x 5G