Suara.com - Aplikasi konferensi Zoom meluncurkan dua fitur baru, yaitu OnZoom yang memungkinkan pengguna menjadwalkan dan memonetisasi acara virtual, dan cara baru aplikasi bisnis untuk terintegrasi langsung ke panggilan Zoom.
OnZoom merupakan platform yang akan memudahkan pengguna untuk menemukan acara virtual dalam berbagai kategori, mulai dari kelas memasak, literatur, hingga stand-up comedy.
Pada dasarnya, acara atau aktivitas apa pun yang mungkin sudah pengguna lakukan melalui Zoom akan tersedia, dengan alat bawaan untuk menjual tiket, penjadwalan, dan promosi.
Penyelenggara acara akan membutuhkan akun Zoom berbayar untuk menyelenggarakan acara, tetapi siapapun dapat menontonnya. Namun, jumlah peserta akan dibatasi oleh akun berbayar penyelenggara hingga maksimal 1.000 peserta.
Pembayaran akan diproses melalui PayPal atau dengan kartu kredit dan tiket acara dapat dibeli sebagai hadiah. OnZoom saat ini tersedia di Amerika Serikat sebagai versi beta dan akan berkembang secara global sekitar 2021.
Fitur baru lainnya adalah integrasi Zoom dari aplikasi pihak ketiga langsung ke panggilan. Dengan kata lain, pengguna akan dapat melakukan hal-hal seperti akses ke dokumen yang disimpan di Dropbox, tanpa beralih ke jendala lain. Zoom menyebut integrasi pihak ketiga ini sebagai Zapps.
Zoom mengatakan lebih dari 35 perusahaan integrasi, termasuk Asana, Atlassian, Box, Cameo, Chorus, Coda, Coursera, Docket, Dot Collector, Dropbox, Gong, Hubspot, Kahoot, Kaltura, LoomieLive, LucidSpark, Miro, Mural, PagerDuty, Pitch, Remix Labs, Rev, Salesforce, ServiceNow, Slack, Slido, Superhuman, SurveyMonkey, Thrive Global, Unsplash, Woven, Wrike, WW, dan Zendesk. Namun, tidak diketahui kapan masing-masing akan tersedia.
"Zapps membantu memunculkan semua aplikasi yang pengguna butuhkan untuk menjadi produktif dan memungkinkan arus informasi bebas antar tim sebelum, selama, dan setelah rapat," tulis Zoom, seperti dikutip The Verge, Kamis (15/10/2020).
Zoom menambahkan bahwa Zapps bisa bertindak seperti toko aplikasi tepat yang paling pengguna butuhkan, yang mencakup rapat Zoom, obrolan, webinar, panggilan telepon, bahkan direktori kontak.
Baca Juga: Akses Zoom di Indihome Sempat Bermasalah, Telkom: Bukan Salah Kami!
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
5 HP Murah POCO Dapat Diskon Besar Januari 2026: Mulai Sejutaan, Memori 256-512 GB
-
Xiaomi Siap Panaskan Persaingan! HP Flagship Baru Dikabarkan Pakai Kipas Pendingin Aktif
-
63 Kode Redeem FF Terbaru 10 Januari: Ada Skin Famas HRK, Bunny, dan Emote Gratis
-
Waspada! Serangan Phishing Lewat Kode QR Meledak hingga 5 Kali Lipat di Paruh Kedua 2025
-
7 Tablet Jagoan Multitasking Berat dengan Slot SIM Card, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Oppo Reno15 Series Resmi Dibuka Pre-Order, Dancing Aurora Jadi Ikon Desain Artistik di Kelasnya
-
32 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari: Ada Player 112-115, Token, dan 15 Juta Koin
-
Penjelasan Swiss Stage di M7 Mobile Legends, ONIC dan Alter Ego Main Fase Ini
-
Acer Perkenalkan Predator XB273U F6 dengan Kecepatan 1000 Hz di CES 2026
-
Apa Itu iPhone 17 Pro HDC? Jangan Tertipu, Kenali 8 Perbedaannya dengan yang Ori