Suara.com - Twitter merilis fitur Fleets secara global. Fleets atau Twitter story dapat digunakan pengguna Twitter untuk mengunggah video pendek mirip Instagram Stories. Bagaimana cara bikin fleet di Twitter?
Pengguna Twitter, baik di Android maupun iOS bisa menggunakannya. Terpantau di Twitter, beberapa pengguna sudah pamer penggunaan fleet. Mereka sudah mengunggah tangkapan layar Fleet mereka ke linimasa. Kalau kamu ingin coba, berikut cara bikin fleet Twitter.
Untuk membagikan Tweet ke Fleets
- Langkah yang perlu kamu lakukan ialah ketuk ikon “sebarkan” di bagian bawah Tweet.
- Kemudian ketuk "Bagikan di Fleet."
- Setelah itu, tambahkan pendapat mengenai Tweet tersebut dengan teks atau emoji. Kedepannya, stiker dan live broadcast akan tersedia di Fleets.
Fleet merupakan fasilitas yang memungkinkan pengguna untuk membagikan postingan dalam bentuk teks, sebagai reaksi terhadap sebuah Tweet, foto atau video. Pengguna bisa mengeditnya dengan berbagai pilihan latar belakang dan teks. Siapapun bisa membalas konten Fleets pengguna. Untuk membalas sebuah Fleet, ketuk Fleet tersebut, kirim pesan melalui Direct Message atau emoji kepada kreator kontennya, dan lanjutkan percakapan di Direct Message.
Uji Coba Fleet
Hasil uji coba di Brazil, Italia, India, dan Korea Selatan menunjukkan Fleets memungkinkan pengguna di Twitter lebih nyaman untuk berpartisipasi dalam sebuah percakapan. Pengguna Fleets lebih bebas berkomunikasi di Twitter karena kontennya bertahan dalam waktu satu hari.
Fleets membantu peserta uji coba merasa lebih nyaman berbagi pemikiran santai dan pribadi, pendapat, serta perasaan mereka.
Cara membuat Fleet menjadi Tweet
Baca Juga: Cara Menyematkan Tweet di Fleets
Mulai dari sentuh ikon Bagikan di sebuah Tweet. Kemudian, sentuh Sebarkan di sebuah Fleet. Kamu bisa mengubah ukuran atau memutar Tweet dan menambahkan komentar sendiri dengan teks atau emoji. Untuk mengirimnya, cukup dengan sentuh Fleet. Jadilah Fleet kamu menjadi tweet.
Dengan cara ini, kamu bisa membuat Tweet Fleet menjadi Tweet dengan tujuan supaya kita tidak kehilangan konten itu setelah Fleet hilang dalam 24 jam. Hanya penulis Fleet yang dapat menambahkan Fleet ke timeline Twitter mereka sendiri.
Caranya:
- Sentuh ikon panah ke bawah
- Pilih Tweet hal ini.
- Tambahkan teks Tweet.
- Sentuh Tweet untuk menyelesaikan Fleet dari Tweet.
Untuk membalas Fleet, kamu bisa menggunakan opsi untuk Kirim Pesan atau merespons lewat DM dengan emoji. Sentuh Kirim Pesan untuk membuka pembuat teks dan mengirim DM langsung ke penulis.
Sentuh ikon emoji untuk mengirim DM berisi emoji kepada penulis sebagai reaksi atas Fleet mereka. Balasan Fleet akan muncul bersama posting yang kamu balas lewat DM.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Daftar Harga HP Xiaomi Terbaru Oktober 2025: Flagship Mewah hingga Murah Meriah
-
Kepala Daerah 'Gruduk' Kantor Menkeu Purbaya, Katanya Mau Protes
-
Silsilah Bodong Pemain Naturalisasi Malaysia Dibongkar FIFA! Ini Daftar Lengkapnya
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
Terkini
-
Cara Pre Order iPhone 17 di iBox dan Digimap Indonesia, Ini Daftar Harganya
-
Local Media Summit 2025, Komdigi Beberkan Tantangan AI di Industri Media
-
Daftar Harga HP Xiaomi Terbaru Oktober 2025: Flagship Mewah hingga Murah Meriah
-
4 Rekomendasi Tablet Rp1 Jutaan dengan Prosesor Snapdragon, Sat Set untuk Multitasking
-
5 Rekomendasi HP Gaming Mulai Rp 1 Jutaan Saingan Infinix, Spek Tak Kalah Gahar
-
4 Rekomendasi Smartwatch Terbaik 2025, Baterai Tahan Lama hingga Fitur Lengkap
-
OpenAI Jadi Perusahaan Swasta Termahal di Dunia
-
Awas, Perangkat Xiaomi Kamu Tidak Akan Pernah Dapat HyperOS 3 jika Ada Ini
-
Itel A100C Diumumkan, Punya Desain Mirip OnePlus 15, Baterai Standby 32 Hari
-
Pakar Ungkap Fakta Meteor Jatuh di Cirebon