Suara.com - Tim ilmuwan di China mengklaim telah mengembangkan komputer kuantum tercepat di dunia, yang mampu melakukan setidaknya satu tugas 100 triliun kali lebih cepat daripada superkomputer paling cepat.
Live Science melaporkan pada 2019, Google telah membangun mesin pertama untuk mencapai "supremasi kuantum", yang pertama mengungguli superkomputer terbaik di dunia dalam perhitungan kuantum.
Kini, tim ilmuwan yang berbasis di Universitas Sains dan Teknologi China di Hefei, melaporkan komputer kuantum buatan mereka yang disebut Jiuzhang 10 miliar kali lebih cepat daripada Google.
Penjelasan tentang Jiuzhang dan perhitungannya telah diterbitkan di jurnal Science pada 3 Desember.
China sebelumnya telah banyak berinvestasi dalam komputasi kuantum, di mana pemerintah Xi Jinping menghabiskan 10 miliar dolar AS di Laboratorium Nasional untuk Ilmu Informasi Quantum.
Komputer kuantum dapat mengeksploitasi matematika tidak biasa yang mengatur dunia kuantum untuk mengungguli komputer klasik pada tugas-tugas tertentu.
Jika komputer klasik melakukan penghitungan menggunakan bit yang dapat memiliki satu dari dua status, bit kuantum atau qubit, dapat ada di banyak status secara bersamaan. Hal ini memungkinkan komputer kuantum memecahkan masalah lebih cepat daripada komputer klasik.
Untuk menguji Jiuzhang, para ilmuwan menetapkannya sebagai tugas "Gaussian boson sampling" (GBS), di mana komputer menghitung output dari sirkuit kompleks yang menggunakan cahaya.
Dilansir dari Live Science, Rabu (9/12/2020), keberhasilannya diukur dalam hal jumlah foton yang terdeteksi. Jiuzhang mendeteksi maksimal 76 foton dalam satu pengujian dan rata-rata 43 foton dalam beberapa pengujian.
Baca Juga: Cara Pakai Filter di Zoom, Ganjar Pranowo Sampai Diajari Dulu Sama Anak SD
Waktu kalkulasi untuk menghasilkan daftar angka untuk setiap percobaan berjalan sekitar 200 detik, sedangkan superkomputer tercepat China, TaihuLight, membutuhkan waktu 2,5 miliar tahun untuk mendapatkan hasil yang sama.
Hal tersebut menunjukkan bahwa komputer kuantum dapat melakukan GBS 100 triliun kali lebih cepat daripada superkomputer klasik.
Berita Terkait
-
Xiaomi Produksi Komputer Mini, Praktis Cuma Seukuran Telapak Tangan
-
Begini Cara Lindungi Gadget Anda dari Serangan Malware dan Virus Lainnya
-
Merugikan Mata hingga Mental, Begini 5 Dampak Kelamaan Mantengin Layar
-
Waspadai CVS, Penyakit Mata yang Bisa Dialami Pekerja Saat WFH!
-
Penampakan Detail, Bagaimana Covid-19 Menyerang Tubuh
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
33 Kode Redeem FF 13 November 2025, Dapatkan Shotgun Mematikan Permanen di Momen Ini
-
Vivo X300 dan X300 Pro Rilis 20 November, Debut OriginOS ke Indonesia
-
26 Kode Redeem FC Mobile 13 November 2025, Banjir Pemain OVR 113 Cuma-cuma
-
Cara Membuat Identitas Kependudukan Digital (IKD) Setara KTP
-
23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November 2025: Klaim Pemain Bintang dan Koin Gratis!
-
Vivo V70 Muncul di Geekbench, Bawa Chipset Snapdragon 7 Gen 4
-
5 Tokoh Nasional Kecam Gus Elham: Ada Menteri dan Petinggi PBNU
-
4 Rekomendasi HP Gaming Rp1 Jutaan yang Tetap Andal: Memori Lega, Baterai Awet
-
Google Siap Hukum Aplikasi Android yang Boros Baterai
-
Akun Instagram Gus Elham Digembok: Video Viral Cium Bocah Perempuan Menuai Sorotan