Suara.com - Bekerja di ketinggian membutuhkan nyali yang besar sehingga tak sebagian orang bisa melakukannya. Seorang tukang cat yang bekerja di atas bangunan tinggi ini sukses bikin warganet ikut merasa ngeri.
Bagaimana tidak, pria tersebut sangat berani saat berdiri di atas ketinggian bangunan. "Meskipun kepanasan tetap semangat," tulis akun @rezzabringsang.
Postingan video yang dibagikan berhasil viral setelah mendapatkan lebih dari 300 ribu View dan 7700 Like. Video viral ini juga memacing beragam komentar dari warganet.
Banyak warganet yang kagum dengan keberanian pria tersebut, namun sebagian justru menyoroti mengenai standar keamanannya.
Beberapa warganet ikut ngeri karena pria ini berdiri pada ketinggian yang tak main-main.
Akun @rezzabringsang cukup sering membagikan video saat ia dan teman-temannya sedang bekerja mengecat bangunan.
Menggunakan paint roller, pria di dalam video berdiri cukup berani saat mengecat bangunan paling atas. Bahkan ia juga sempat melakukan pembersihan menggunana semprotan air pada sisi tembok sehingga semakin membuat netizen ikut ngeri melihatnya.
Beberapa warganet menyarankan pria ini menggunakan body harness atau setidaknya sabuk pengaman agar tak terjadi sesuatu yang tidak diinginkan.
Video viral mengenai tukang cat yang bekerja di ketinggian bangunan tersebut mendapatkan beragam komentar dari warganet.
Baca Juga: Heboh Foto KTP Cantik Gadis Medan, Bikin Warganet Curiga Sama Fotografernya
"Duh ngeri lihatnya," komentar @susipesek60.
"Bang jangan sepelekan kerjakan macam itu, pakailah sabuk pengaman ingat keluarga di rumah," kata @manangingondrong.
"Lihat gini aku merinding (emoticon menangis). Hati-hati dijaga kesehatannya mas," balas @p.t.c.i_lkdkendedes5.
"Wow, pekerjaannya nantang nyali banget," kata @inno699.
"K3-nya diperhatikan bang, paling nggak yo pakai safe belt buat jaga-jaga kalau kepeleset," pendapat @hmm__512.
Untuk melihat video viral mengenai tukang cat yang bekerja di ketinggian gedung sehingga bikin warganet ngeri, kalian bisa mengunjungi postingan melalui link ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Andalkan Snapdragon 7s Gen 4, Segini Skor AnTuTu Redmi Pad 2 Pro
-
Teaser Beredar, Realme GT 8 Pro Aston Martin F1 Limited Edition Siap Rilis
-
23 Kode Redeem FC Mobile 3 November: Dapatkan Pemain OVR 113, Gems, dan Rank Up Token Gratis!
-
Bracket dan Hasil Playoff MPL ID S16: ONIC Jadi Juara, AE Nomor 2
-
23 Kode Redeem FF 3 November: Segera Klaim Skin M1014, SG2 One Punch Man, dan Bundle Eksklusif!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
TikTok Rilis Dua Fitur AI Baru: Permudah Kreator Mengolah Konten
-
Philips Siap Hadirkan HP Baru, Desain Mirip iPhone
-
2 Cara Mudah Ngeprint Dokumen dari iPhone, Tutorial Cepat Anti Ribet!
-
Kehidupan di Palung Terdalam: Temuan Moluska Purba Ungkap Rahasia Evolusi Laut?