Suara.com - Warganet pengguna media sosial Twitter ramai memanjatkan doa dan harapan bagi korban pesawat Sriwijaya Air SJ 182 yang jatuh di perairan Kepulauan Seribu, Sabtu (9/1/2021).
Terpantau lewat tagar #PrayForSriwijayaAirSJ182 menduduki Trending Topic Twitter Indonesia pada Senin (11/1/2021). Lewat tagar tersebut, tak sedikit warganet yang mencuitkan belasungkawa atas insiden tersebut.
"Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan dan keikhlasan ya Allah #PrayForSriwijayaAirSJ182," cuit @dararoswandita.
"RIP. Semoga korban bisa cepat ditemukan dan keluarga yang ditinggalkan bisa tabah melewati cobaan ini, aamiin," tambah @spaceshipp_.
Meski tidak memiliki hubungan langsung dengan orang-orang yang menjadi korban, warganet pun turut merasakan kesedihan dan mengirimkan doa.
"Mereka bukan siapa-siapa aku, tapi aku merasa ikut kehilangan dan sangat sedih ya Allah. Mereka telah sampai dengan rute JKT-Syurga dengan penerbangan SJ 182 bersama Capt. Afwan dan Co. Pilot Diego, selamat beristirahat saudara-saudaraku. Al-Fatihah. #PrayForSriwijayaAirSJ182," tulis akun @PutiBach.
Tak hanya itu, beberapa warganet juga mengingatkan bahwa setiap manusia pasti akan menghadapi kematian. Hanya masalah waktu yang menentukan.
"Setiap orang akan pergi. Entah siapa yang akan lebih dahulu meninggalkan. Kita hanya sedang menunggu giliran, dengan atau tanpa pamitan. Selamat jalan Captain, Cop Pilot, kru, dan para penumpang Sriwijaya Air SJ-182. Surga menunggumu. Alfatihah #PrayForSriwijayaAirSJ182," komentar @_ickwr.
"Para penumpang pesawat itu sama halnya dengan kita, mereka mengira besok masih akan tetap hidup. Tapi ternyata ajal tidak pernah memberi aba-aba #PrayForSriwijayaAirSJ182," tambah @NepriAngg.
Baca Juga: Putri Wahyuni, Penumpang Sriwijaya Air Sempat ke Riau Jenguk Ayah di RS
Terpantau hingga saat ini, cuitan dengan tagar #PrayForSriwijayaAirSJ182 telah mencapai lebih dari 37.900 tweet.
Berita Terkait
-
Berharap Ditemukan, Keluarga Widia Korban Sriwijaya Air Sebut Ciri-Cirinya
-
Tak Punya Hati! Netizen Bikin Candaan Sriwijaya Air Jatuh, Semua Tak Pantas
-
Heboh! Youtuber Indonesia Bikin Konten di Lokasi Pesawat Jatuh
-
RIP Empati! Jatuhnya Pesawat Sriwijaya Air SJ 182 Dijadikan Bahan Candaan
-
Warganet Ramai-Ramai Kagum dan Doakan Capt Afwan
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
8 Prediksi Kaspersky, Bagaimana AI Menjadi Ancaman dan Pertahanan Siber Ini Wajib Dilakukan
-
4 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Spek Tinggi Mulai Rp1 Jutaan
-
Bocoran Panas Xiaomi 17 Max: Meluncur April, Kencang Bak Pro tapi Tanpa Fitur Ini!
-
33 Kode Redeem FF Aktif 12 Januari 2026, Bundle Ryomen Sukuna Siap Hadir
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 Januari 2026, Ada Bocoran Pemain OVR 117 di Event TOTY
-
Terpopuler: Kode Redeem FC Mobile Terbaru Banjir Hadiah, HP RAM 8 GB di Bawah Rp1,5 Juta
-
21 Kode Redeem FC Mobile 11 Januari 2026, Dapatkan Ribuan Gems hingga Pemain Legendaris
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure
-
7 HP Kamera AI Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Foto Auto Jernih Tanpa Editing
-
4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara