Suara.com - Para ilmuwan berhasil meningkatkan efisiensi dan stabilitas sel surya menggunakan senyawa unik, yaitu capsaicin, molekul yang membuat cabai terasa pedas.
Secara teoritis, sel surya perovskit bisa sedikit lebih efisien dan jauh lebih murah daripada versi silikon. Transisi yang berhasil akan membuat listrik siang hari menjadi sangat murah.
Meski kemajuan luar biasa pesat, tetapi para peneliti masih memiliki kendala.
Salah satu kendala terbesar dikenal sebagai rekombinasi nonradiatif, di mana cacat pada bahan sel memungkinkan elektron dan lubang bergabung sehingga mengurangi aliran arus.
Dr Qinye Bao dari East China Normal University adalah salah satu dari banyak ilmuwan yang berusaha mengendalikan masalah tersebut.
Penelitian Bao dalam jurnal Joule menetapkan bahwa percikan capsaicin ke dalam prekursor metilamonium timbal triiodida (MAPbI3) perovskit, selama proses pembuatan menyebabkan kelimpahan elektron yang lebih besar untuk mengalirkan arus di permukaan semikonduktor.
"Dengan mempertimbangkan sifat listrik, kimia, optik, dan stabil dari capsaicin, kami sebelumnya menemukan bahwa itu akan menjadi kandidat yang menjanjikan," kata Bao, seperti dikutip dari IFL Science, Jumat (15/1/2021).
Bao dan timnya melaporkan 0,1 persen capsaicin yang ditambahkan ke prekursor perovskit MAPbl3 memberikan manfaat.
Efisiensi maksimum yang dapat dicapai Bao dengan penambahan capsaicin adalah 21,88 persen.
Baca Juga: Ditemukan Lukisan Gua Tertua di Dunia, Ternyata Lokasinya di Sulawesi
Tak hanya itu, sel yang diberikan capsaicin lebih stabil, mempertahankan tingkat produksi yang baik untuk periode waktu yang menjanjikan.
Selain meningkatkan densitas kelebihan elektron pada lapisan tipis permukaan sel, capsaicin juga mengurangi jumlah kecacatan.
Meski demikian, Bao dan rekannya masih harus banyak melakukan eksperimen dan penelitian lebih lanjut untuk menemukan "resep" ideal sel surya menggunakan capsaicin.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- 30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 28 September: Raih Hadiah Prime Icon, Skill Boost dan Gems Gratis
Pilihan
-
Lowongan Kerja PLN untuk Lulusan D3 hingga S2, Cek Cara Daftarnya
-
Here We Go! Jelang Lawan Timnas Indonesia: Arab Saudi Krisis, Irak Limbung
-
Berharap Pada Indra Sjafri: Modal Rekor 59% Kemenangan di Ajang Internasional
-
Penyumbang 30 Juta Ton Emisi Karbon, Bisakah Sepak Bola Jadi Penyelamat Bumi?
-
Muncul Tudingan Ada 'Agen' Dibalik Pertemuan Jokowi dengan Abu Bakar Ba'asyir, Siapa Dia?
Terkini
-
10 Kode Redeem Mobile Legends 1 Oktober: Skin Epic Valentina, Diamond Gratis, dan Token Mystic Clash
-
Redmi TV X 2026 Rilis dengan Harga Miring, Usung Layar Mini LED 85 Inci
-
25 Kode Redeem FF 1 Oktober 2025: Diamond, Bundle Firefall, dan Skin Langka Bisa Kamu Klaim Gratis!
-
BMKG Ungkap Penyebab Gempa Sumenep M 6.5: Sesar Aktif Bawah Laut, Mekanisme Thrust Fault
-
5 Prompt Gemini AI Foto Pakai Hanbok ala Korea untuk Sendiri dan Pasangan, Hasil Tampak Asli
-
25 Kode Redeem FC Mobile 1 Oktober 2025: Tukarkan Hadiah Golden Goal, Elite Pack, dan Gem Sekarang
-
4 Aplikasi Edit Foto Ini Sedang Tren Sekarang, Hasil Aestetik dan Lebih Smooth dari AI!
-
Meta Rilis Fitur Akun Khusus Remaja ke Indonesia, Biar Anak Makin Aman Main Facebook
-
Facebook-Instagram Buka Suara soal Wacana Satu Orang Satu Akun Medsos di Indonesia
-
Xiaomi Rilis TWS dan Jam Edisi Emas ke Indonesia, Ini Harganya