Suara.com - Setelah BlackBerry mengakhiri kerja sama dengan TCL pada Februari 2020, beberapa pengamat khawatir bahwa ponsel legendaris yang memiliki keyboard ikonik ini akan lenyap dari pasar.
Kini, sebuah laporan terbaru mengatakan bahwa Blackberry telah membuat kesepakatan baru dengan perusahaan OnwardMobility. Kedua pihak dikatakan sepakat untuk membuat smartphone Android di Amerika Serikat dan Eropa pada 2021.
"Kami benar-benar akan memperlihatkan BlackBerry 5G, sebuah smartphone Android dengan keyboard fisik dan akan menjadi smartphone flagship selanjutnya," kata CEO OnwardMobility Peter Franklin, dikutip dari PCmag, Minggu (14/2/2021).
Menurutnya, BlackBerry versi baru ini akan fokus pada smartphone berbasis keamanan dan produktivitas. Peter Franklin mengatakan banyak perusahaan dan pemerintah saat ini yang sangat peduli dengan keamanan tanpa mengorbankan produktivitas.
"Tim kami benar-benar mendukung gagasan tentang telepon yang paling aman, dan kami mempresentasikan visi itu ke BlackBerry," lanjutnya.
Ia menambahkan, ponsel ini akan menjadi smartphone flagship global yang menjalankan Android dan hadir dengan harga yang kompetitif. Blackberry versi baru itu juga siap mendukung jaringan 5G dengan sub-6GHz.
BlackBerry tadi akan memiliki kamera kelas atas dan menjalankan aplikasi Android. Ponsel juga ditambahkan perangkat lunak keamanan BlackBerry dan siap melakukan kerja sama dengan operator Amerika Serikat untuk penjualan.
"Sasaran kami sebenarnya adalah mengaktifkan keamanan semulus mungkin. Beberapa fitur dan fungsi ini belum tersedia untuk konsumen di masa lalu. Anda tidak memerlukan departemen IT yang besar untuk memanfaatkan fitur kami," ujarnya.
Lebih lanjut, Peter Franklin juga siap menghadirkan keyboard fisik dalam ponsel itu. Menurutnya, keyboard fisik pada smartphone adalah salah satu hal terpenting saat ini.
Baca Juga: Qualcomm Luncurkan Modem 5G, Snapdragon X65
"Sangat penting bagi saya bahwa kami memiliki pengalaman yang luar biasa dan perasaan yang seru untuk taktilitas keyboard, serta cara tombol merespons dan merasakan," jelas Peter Franklin.
BlackBerry sendiri merupakan sebuah merek smartphone dengan warisan yang kuat. Ponsel ini populer dengan keyboard QWERTY pada awal 2000-an, baik di kalangan pebisnis maupun remaja yang suka chatting.
Namun perusahaan itu gagal beralih dari model keyboard fisik ke tampilan layar sentuh yang ramah jari setelah 2010.
Pada 2016, BlackBerry telah melisensikan nama dan IP-nya ke TCL untuk membuat smartphone Android BlackBerry seperti KeyOne, Key2, dan Key2 LE.
Sayangnya, TCL telah mengakhiri kerja sama dengan BlackBerry pada Februari 2020. Kerja sama ini kemudian dilanjutkan dengan perusahaan Onward Mobility.
Berita Terkait
-
XLSMART Resmi Hadirkan XL Ultra 5G+, Jaringan 5G Blanket Pertama di Indonesia
-
5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
-
Real Passion Never Dies: realme Panaskan Grand Final MLBB M7 World Championship
-
Infinix Note Edge 5G vs Redmi Note 15 5G: Duel HP Rp3 Jutaan Paling Panas di Awal 2026!
-
Musisi Legendaris Ryan Kyoto Tutup Usia
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
7 HP Murah Rp1 Jutaan Desain Premium, Kamera Apik Anti Ketinggalan Zaman di 2026
-
40 Kode Redeem FF 31 Januari 2026: Klaim Katana Cosmic dan Bundle Nobara
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 31 Januari 2026: Buru Gullit 117 OVR dan Voucher Draft Gratis
-
Terpopuler: Cara Download PP Ramadan 2026 Cewek, 5 HP Alternatif Redmi Note 15 5G
-
XLSMART Resmi Hadirkan XL Ultra 5G+, Jaringan 5G Blanket Pertama di Indonesia
-
7 HP NFC Murah Harga Rp1 Jutaan, Baterai Awet Performa Ngebut
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 Rekomendasi HP Tipis Layar Bezel Less RAM 8GB: Harga Rp3 jutaan
-
Honor of Kings Pamerkan Skin Game Baru Bertema Budaya Wayang Indonesia
-
10 Plugin TheoTown Terbaik untuk Pemula: Bangun Kota Impian Jadi Lebih Mudah!