Suara.com - Sebuah HP baru Nokia diketahui telah terlihat di situs benchmark populer Geekbench. Memiliki identitas komersial sebagai Nokia X20, perangkat diyakini dapat dirilis tak lama lagi.
Nokia X20 5G diduga kuat telah mendapatkan sertifikasi Federal Communications Commission (FCC) Amerika Serikat dan basis data IMEI India.
Pemegang lisensi Nokia, HMD Global belum mengungkapkan informasi resmi terkait keberadaan HP baru perusahaan.
Namun Nokia diharapkan menggelar acara pada 8 April 2021 mendatang. Spekulasi yang beredar menyatakan bahwa Nokia X20 akan meluncur bersama Nokia G10 di acara tersebut.
Nokia X20 juga telah muncul di situs benchmark populer Geekbench. Daftar benchmark menunjukkan bahwa perangkat ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 480.
Tak hanya itu, Nokia X20 kemungkinan besar bakal berjalan menggunakan sistem operasi Android 11.
Dikutip dari NDTV, daftar Geekbench menyatakan bahwa salah satu varian memori dari Nokia X20 yaitu RAM 6 GB dan memori internal 128 GB. Skor single-core mencapai 507 poin sementara tes multi-core 1661 poin.
Menurut laporan dari NokiaPowerUser, harga Nokia X20 diprediksi akan dibanderol sebesar 349 euro atau Rp 6 juta. Blog teknologi itu juga memprediksi bakal ada varian memori lain dengan RAM 8 GB.
Leaker bernama Mukul Sharma (stufflistings) bahkan menemukan perangkat di FCC yang diklaim akan diluncurkan sebentar lagi.
Baca Juga: Canggih, Samsung Pakai Drone untuk Kirim Barang ke Rumah Pelanggan
Ia juga mengungkapkan bahwa HP baru Nokia tersebut membawa modul kamera belakang dengan desain melingkar.
Leaker menemukan model TA-1341 yang diyakini Nokia X20 5G juga muncul pada database IMEI di India.
Selain chipset Qualcomm Snapdragon 480 5G, terdapat dua varian memori internal yang disediakan yaitu 64 GB dan 128 GB. Bocoran dari NokiaPowerUser mengklaim Nokia X20 bakal dibekali empat kamera belakang berkonfigurasi 48 MP (primer)+ 5 MP (ultrawide) + 2 MP (depth sensor)+ 2 MP (makro).
Tak hanya itu Nokia X20 dispekulasikan memiliki kamera depan 16 MP. Prediksi harga di atas adalah untuk wilayah Eropa dan AS sehingga banderol harga untuk pasar lain kemungkinan akan berbeda atau mungkin lebih murah.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
29 Kode Redeem FF 13 Januari 2026, Dapatkan Skin Scar Megalodon hingga Persiapan Event JJK
-
19 Kode Redeem FC Mobile 13 Januari 2026, Kartu OP Edwin Van Der Sar Siap Menanti
-
65 Kode Redeem FF Terbaru 12 Januari 2026: Raih Skin SG2, Scar Megalodon, dan Sports Car
-
Poster Vivo X200T Terungkap: Bawa Kamera Zeiss, Andalkan Chip Kencang MediaTek
-
7 HP Murah Chip Kencang dengan Memori 256 GB Januari 2026, Harga Mulai 1 Jutaan!
-
Update Bracket Swiss Stage M7: AE Butuh 1 Kemenangan, ONIC Masih Berjuang
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
CES 2026: LG Perkenalkan AI in Action, AI Nyata Untuk Rumah Sampai Kendaraan
-
Honor Siapkan HP Murah Baterai 10.000 mAh, Usung Layar 1.5K dan Chip Snapdragon
-
46 Kode Redeem FF Terbaru Aktif Januari 2026, Sambut Event Jujutsu Kaisen