Suara.com - Dalam merayakan keberhasilan pesawat luar angkasa China Tianwen-1 yang mendarat di Mars, Oppo resmi merilis smartphone edisi khusus Find X3 Pro bernama Oppo Find X3 Pro Mars Exploration Edition.
Mengutip GSM Arena, Minggu (16/5/2021), Oppo Find X3 Pro Mars Exploration Edition ini muncul dengan warna abu-abu. Varian ini menjadikannya sebagai warna kelima selain Blue, White, Gloss Black, dan Cosmic Mocha yang tersedia sebelumnya.
Menurut Oppo, warna abu-abu ini terinspirasi dari suasana di luar angkasa. Panel belakang ponselnya terbuat dari AG Glass metalik untuk menambah kesan bahwa smartphone bernuansa luar angkasa.
Selain panel belakang, Oppo Find X3 Pro Mars Exploration Edition juga hadir dengan tiga filter warna Mars. Fitur ini memungkinkan pengguna bisa mengambil foto layaknya suasana merah seperti di Mars.
Oppo juga menyediakan tema khusus Mars yang menampilkan wallpaper matahari terbit dan terbenam secara dinamik seperti yang terjadi di planet tersebut. Wallpaper dinamis ini memiliki empat waktu berbeda, yakni pagi, siang, sore, dan malam.
Berbeda dengan varian sebelumnya, Oppo Find X3 Pro edisi khusus ini hanya ditawarkan dalam satu versi memori, yakni RAM 16 GB dan penyimpanan internal 512 GB.
Spesifikasi Mars Edition lainnya tetap sama dengan model biasa. Itu berarti, pengguna bakal mendapatkan ponsel yang diperkuat Snapdragon 888.
Selain itu, ponsel juga memiliki tampilan antarmuka ColorOS 11.2 berbasis sistem operasi Android 11, layar AMOLED 6,7 inci, refresh rate 120Hz, resolusi QHD+, fingerprint dalam layar, dan baterai 4.500mAh dengan charger kabel 65W dan nirkabel 30W.
Di sektor kamera, Find X3 Pro Mars Exploration Edition memiliki empat kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50 MP, kamera ultrawide 50 MP, kamera telefoto 13 MP, dan kamera mikro 3 MP. Sementara kamera selfie berukuran 32 MP.
Baca Juga: Seri Oppo Find X3 Dijanjikan Terima Update Software hingga 3 Tahun
Oppo Find X3 Pro Mars Exploration Edition dijual seharga 6.999 yuan atau Rp 15,5 juta di China. Belum ada informasi apakah ponsel juga muncul untuk pasar global atau tidak, termasuk Indonesia.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
- 7 Rekomendasi Parfum Terbaik untuk Pelari, Semakin Berkeringat Semakin Wangi
- 8 Moisturizer Lokal Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Solusi Flek Hitam
- 15 Kode Redeem FC Mobile Aktif 10 Oktober 2025: Segera Dapatkan Golden Goals & Asian Qualifier!
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
Meta Bangun Kabel Bawah Laut lewati Indonesia, Bawa Kecepatan Internet 570 Tbps
-
35 Kode Redeem FF Terbaru 12 Oktober 2025, Klaim Hadiah Timnas Gratis
-
Cara Pakai Spotify di ChatGPT, Bisa Kasih Rekomendasi Lagu hingga Bikin Playlist
-
Update 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 Oktober 2025, Gaet Pemain Acak OVR 106-110
-
Xiaomi Rilis CCTV, Air Purifier, dan Monitor Gaming Baru ke Indonesia, Ini Harganya
-
Komdigi Bikin Sistem Baru yang Batasi Game untuk Anak, Berlaku Tahun Depan
-
Telkom Buka Lowongan Magang 6 Bulan ke Fresh Graduate, Dapat Uang Saku Setara UMP!
-
Nubia Z80 Ultra Segera Rilis: Usung Snapdragon 8 Elite Gen 5 dan Kamera Bawah Layar
-
Laris, Nintendo Switch 2 Cetak Rekor Penjualan
-
Cara Menggunakan dan Menonaktifkan Fitur Instagram Map, Apakah Aman?