Suara.com - Apakah Anda masih kebingungan dan sedang mencari cara mengecilkan ukuran foto? Apalagi saat pendaftaran CPNS 2021 ini, pesertanya diharuskan mengunggah foto dengan ketentuan ukuran yang khusus.
Dalam ketentuan CPNS 2021 terdapat syarat unggah dokumen berupa scan pas foto berlatar belakang warna merah (ukuran maks. 200 kb, tipe file JPG/JPEG) dan scan swafoto (ukuran maks. 200 kb, tipe file JPG/JPEG). Jika file yang dimiliki lebih besar dari itu, maka kalian harus tahu cara mengecilkan ukuran foto.
Anda tidak perlu khawatir, karena saat ini terdapat berbagai cara mudah yang dapat Anda pilih untuk mengecilkan ukuran foto. Berikut cara mengecilkan ukuran foto sesuai ketentuan CPNS 2021.
1. Compressjpeg.com
- Kunjungi laman compressjpeg.com
- Pilih menu unggah file dan pilih foto yang ingin Anda kecilkan
- Sesuaikan ukuran file sesuai ketentuan foto untuk CPNS 2021
- Tunggu hingga proses mengecilkan foto selesai dan klik pilihan unduh
2. Microsoft Paint
- Buka aplikasi Microsoft Paint pada perangkat Windows komputer Anda
- Klik menu file, lalu pilih file foto yang Anda ingin kecilkan ukurannya
- Klik pilihan resize pada pilihan menu File
- Kurangi dimensi gambar sesuai ketentuan foto untuk CPNS 2021 pada menu yang telah disediakan, lalu klik OK
- Simpan foto dengan mengetuk Save As pada menu File
3. Picresize.com
- Kunjungi laman picresize.com
- Drag and drop atau klik icon yang bertuliskan drag and drop untuk memilih foto Anda.
- Klik tombol “continue to edit picture.”
- Pilih size gambar yang diinginkan.
- Pilih format file yang akan disimpan.
- Pilih kualitas file yang akan disimpan.
- Klik button “I’m done, resize my picture!” dan klik “Save to Disk.”
4. Photo Compress 2.0
- Download aplikasi Photo Compress 2.0
- Buka aplikasi Photo Compress 2.0 dan pilih opsi Gallery untuk mengunggah foto yang akan Anda kecilkan ukurannya
- Klik tombol Compress lalu pilih kualitas foto ketentuan foto untuk CPNS 2021 dengan menggeser toogle yang tersedia
- Klik Compress sekali lagi
- Simpan foto yang sudah terkompres dengan cara mengetuk pilihan Exit, maka foto akan tersimpan otomatis
5. Resizeimage.net
- Kunjungi laman resizeimage.net
- Unggah foto yang Anda inginkan
- Pilih menu rezise gambar atau sesuaikan ukuran gambar dalam ukuran pixel atau presentase
- Setelah menyesuaikan ukuran canvas atau rasio gambar, Anda bisa pilih format file
- Unduh foto Anda.
Demikian cara mengecilkan ukuran foto sesuai ketentuan CPNS 2021. Selamat mencoba dan semoga sukses.
Baca Juga: Solusi NIK Tidak Ditemukan Saat Daftar CPNS 2021
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
95 Persen Jaringan Pulih, XLSMART Percepat Konektivitas Pascabencana di Aceh
-
8 Prompt AI untuk Edit Foto Jadi Dramatis yang Lagi Tren di TikTok
-
iPhone Disebut Bakal Pakai Layar Lengkung Empat Sisi, Apple Ikuti Jejak Xiaomi?
-
5 HP Harga Rp1 Jutaan Paling Worth It di Tahun 2026, Spek Gak Kaleng-kaleng
-
Samsung Disebut Eksperimen Baterai 20.000 mAh, Ini Tantangannya
-
Update 25 Kode Redeem FC Mobile 1 Januari 2026, Klaim Icon 113-115 Gratis di Tahun Baru!
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
Bocoran Harga Poco M8 dan M8 Pro Muncul Jelang Rilis, Ini Gambaran Kelas dan Speknya
-
4 Cara Mendapatkan Candy Blossom di Grow a Garden Roblox agar Panen Melimpah
-
Skin Starlight Januari 2026 Bocor, Gak Cuma Harley yang Punya Tampilan Baru