Suara.com - Antrean untuk mendapatkan vaksin Covid-19 terkadang bisa mengular karena terlalu banyak masyarakat yang mendafar untuk hari itu.
Antrean yang terlalu panjang membuat sebagian besar masyarakat lelah menunggu.
Baru-baru ini, seorang warganet dengan akun TikTok @kaptenrif membagikan video yang menunjukkan cara anti mainstream untuk mengantre vaksin.
Sebuah video diunggah belum lama ini, alih-alih mengantre secara langsung dengan berdiri, warga setempat menggunakan sandal mereka untuk mengantre vaksin.
Entah berapa puluh pasang sandal berjajar rapi dalam garis lurus dan bahkan mengikuti bentuk jalan.
Antrean sandal tersebut tampak dimulai dari sebuah gedung yang diduga menjadi tempat vaksinasi dilakukan.
Sementara itu, terlihat beberapa orang yang duduk di pinggir trotoar dengan bertelanjang kaki.
Antrean menggunakan sandal itu dilakukan agar peserta dapat beristirahat dan tidak perlu berdiri menunggu terlalu lama.
"Antri vaksin nitip orang dalam (tanda silang). Antri vaksin nitip sendal (tanda centang). Sampe depan gang. Ada aja kelakuan warga (+62), besok gua nitip sendal dari malem kali yaa," tulis pemilik akun dalam keterangan pada videonya.
Baca Juga: Menata Makanan di Kulkas Pakai Map Berkas, Warganet Kira Lemari Kantor
Sayangnya, tidak diketahui di mana lokasi video tersebut diambil.
Unggahan yang telah dilihat sebanyak lebih dari 2,9 juta penayangan dan disukai sebanyak lebih dari 506.100 kali oleh sesama pengguna TikTok itu pun menuai beragam komentar.
Tak sedikit pengguna yang menyamakan cara antrean itu seperti anak pesantren yang hendak mengantre mandi.
"Nggak kebayang kalau tiba-tiba sendalnya ilang gimana," tulis akun @adindavirra_.
"Pas dipanggil be like: sendal ando pink yang agak buluk, maju!" komentar @hidup.com.
"Wah udah kayak anak pesantren ikut ngantri mau mandi wkwk," tambah @dwiragahyu.
Berita Terkait
-
Seorang Ayah Belikan Es Krim Anaknya Viral, Videonya Bikin Warganet Tertampar
-
Bikin Pengharum Ruangan dari Pembalut, Aksi Pria Ini Bikin Cewek-Cewek Heran
-
Coach Rilis Alas Kaki dengan Pattern Ikonik Signature Style
-
Gadis Ini Unggah Transformasi Gaya Hijab Dulu, Warganet: Jilbab Apa Rumah Gadang
-
Transformasi Gaya Hijab Gadis Ini Viral di TikTok, Dulu Disebut Mirip Atap Rumah Gadang
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Huawei FreeClip 2 Resmi Meluncur, Tawarkan Desain 'Airy C-Bridge' yang Nyaris Tak Terasa
-
HP Guncang CES 2026 dengan PC dalam Keyboard dan Era Baru HyperX
-
Oppo Pad Air 5 Tersedia Global: Baterai Lega, Mirip iPad Air Harga Lebih Murah
-
Grok Resmi Diblokir Sementara di Indonesia, Komdigi Soroti Ancaman Deepfake Seksual
-
Realme Neo 8 Meluncur Pekan Depan: Bawa RAM 16 GB, Zoom 120X, dan Chip Kencang
-
Cara Kompres Video di CapCut Terbaru, Kecilkan Ukuran File Tanpa Mengurangi Kualitas
-
5 Rekomendasi Smartwatch Pengukur Detak Jantung untuk Orang Tua
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Red Magic 11 Air: Benarkah Hanya Jiplak Konsep iPhone Air atau Justru Monster Gaming yang Menyamar?
-
55 Kode Redeem FF Terbaru 10 Januari 2026, Klaim M249 dan Bundle HRK Uniform Gratis