Suara.com - Huawei menggandeng partner dan developer Indonesia untuk mengembangkan Huawei Mobile System dan ekosistem HarmonyOS 2.0, lewat Huawei Developer Day yang digelar Jumat lalu.
Patrick Ru selaku Country Head Huawei CBG Indonesia mengatakan, HUAWEI Developer Day (HDD) adalah platform yang dirancang pabrikan untuk melakukan komunikasi lebih mendalam dengan para developer.
Platform ini merupakan wadah bagi para pengembang untuk meningkatkan kemampuannya dalam memberikan pelayanan dan mendekatkan mereka dengan tren industri terbaru terkait perangkat seluler.
Melalui acara ini, tambah Patrick, Huawei juga memberikan pembaruan tentang bagaimana membangun dan mengembangkan ekosistemnya di Indonesia, sejalan dengan HarmonyOS yang baru saja diluncurkan.
"Masyarakat Indonesia kini dapat semakin terhubung. Huawei telah berperan dalam memberdayakan developer dan memfasilitasi mereka dengan kemampuan yang diperlukan dalam membangun ekosistem yang cerdas," jelas Patrick dalam rilis yang diterima, Minggu (12/9/2021).
Melalui HUAWEI Developer Day, perusahaan mengungkapkan bahwa ekosistem Huawei Mobile Services (HMS) telah diperbarui dengan kapabilitas terbarunya di HMS Core 6.0, yang tentunya didukung dengan HarmonyOS 2.0 dan fitur yang tersertifikasi Huawei Developer Programme.
HMS Core merupakan sebuah perangkat yang komprehensif dengan kapabilitas terbuka yang mendukung para developer untuk menghasilkan pengembangan yang efisien, cepat, serta monetisasi secara fleksibel.
Struktur layanan seluler pada HMS Core 6.0 menawarkan one-point akses, di mana dapat mendukung pendistribusian global secara efisien dan cerdas untuk seluruh salurannya.
Saat ini, ekosistem pada HMS menduduki peringkat ke-3 di dunia dengan lebih dari 550 juta pengguna aktif, 4.5 juta pengembang yang telah terdaftar, serta lebih dari 141.000 aplikasi yang telah terintegrasi.
Baca Juga: Semakin Bertambah, Pengguna HarmonyOS 2 Tembus 70 Juta
"Struktur kerja terbaru yang dimiliki HMS Core 6.0 dan firmware HarmonyOS 2.0 bertujuan mempermudah pengembang aplikasi, dalam menerapkan sekaligus cara bagi Huawei dalam menawarkan ekosistem yang beragam kepada konsumen," tambah Patrick.
HMS Core 6.0 sendiri menawarkan kemampuan yang melingkupi tujuh domain, yakni 3D Modelling, AV Pipeline, Audio Editor, Video Editor, dan 5G Modern.
Kemudian, Huawei juga memberikan update terkait toko aplikasi HUAWEI AppGallery.
Hingga Q2 2021, HUAWEI AppGallery memiliki 550 juta pengguna aktif bulanan, 141 ribu aplikasi terintegrasi dengan HMS, dan 4,5 juta developer yang terdaftar.
Patrick berharap, pihaknya dapat menciptakan dunia yang sepenuhnya terhubung dan cerdas bagi pelanggan kami di Indonesia, di mana mereka dapat menikmati efisiensi dan kenyamanan yang dibawa oleh kehidupan AI yang mulus.
"Kami senang bahwa kami bersama dengan jutaan konsumen kami dari seluruh dunia dapat merangkul masa depan," jelas Patrick.
Berita Terkait
-
Tablet Huawei MatePad 11 Meluncur di Indonesia, Harga Rp 7,3 Juta
-
Pre-order Huawei FreeBuds 4 di Indonesia Dibuka Mulai 5-13 Agustus
-
Tablet Huawei Matepad 11 Tiba di Indonesia di Awal Agustus
-
Pentingnya Satu Data Indonesia dan SInergi Semua Pihak
-
Huawei FreeBuds 4 Siap Rilis di Indonesia, Diklaim Earbuds ANC Open-fit Pertama
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Registrasi SIM via Biometrik, Warga Bisa Terancam Kehilangan Hak Komunikasi
-
5 Rekomendasi Smartwatch Diskon hingga 40 Persen di Eraspace, Ada yang Jadi Rp1 Jutaan
-
LG StanbyME 2 Resmi Masuk Indonesia, TV Portabel dengan Layar Lepas-Pasang dan AI Lebih Cerdas
-
Komdigi Diminta Stop Registrasi Kartu SIM Berbasis Biometrik, Bisa Bikin Sengsara Seumur Hidup
-
Startup Lokal Unjuk Gigi di Ekosistem Grab, Dorong Bisnis Lebih Ramah Lingkungan
-
Infrastruktur Digital Terancam Tersendat, MASTEL Ingatkan Sinkronisasi Kebijakan PusatDaerah
-
5 Headset Sport Bluetooth Terbaik untuk Lari: Tahan Air dan Keringat, Bass Super Nendang
-
52 Kode Redeem FF Terbaru 15 Januari 2026, Ada Jujutsu Kaisen Battle Card dan Sukuna Voucher
-
5 HP vivo dengan Kamera Jernih 30 MP ke Atas, Cocok untuk Content Creator
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 15 Januari 2026, Klaim Pemain OVR 108-115 dan 100 Rank Up