Suara.com - Facebook, WhatsApp, dan Instagram dilaporkan down pada Senin (4/10/2021) malam hingga Selasa (5/10/2021) pagi. Dampak gangguan ini pun turut dirasakan CEO Facebook, Mark Zuckerberg.
Dilansir laman Entrepreneur, Selasa (5/10/2021), kekayaan Mark Zuckerberg berkurang hampir 7 miliar dolar AS atau Rp 99,7 triliun hanya dalam beberapa jam.
Tercatat, saham Facebook anjlok hingga 5 persen, menambah penurunan dari 15 persen sejak pertengahan September lalu.
Angka ini mempengaruhi kekayaan Mark Zuckerberg sejumlah 121,6 miliar dolar AS atau Rp 1.733 triliun.
Menurut Bloomberg Billionaires Index, Mark Zuckerberg merosot ke posisi lima dalam peringkat 500 orang terkaya di dunia.
Ia berada di bawah Pendiri Microsoft, Bill Gates, dengan kekayaan bersih 124 miliar dolar AS atau Rp 1.767 triliun.
Sebagaimana diketahui, layanan WhatsApp, Facebook, dan Instagram down sejak Senin malam hingga Selasa pagi ini.
Selama kurang lebih enam jam, gangguan ini berdampak pada 2,7 miliar penggunanya yang tersebar di seluruh dunia.
VP Infrastructure Facebook, Santosh Janardhan mengungkapkan, adanya perubahan konfigurasi pada router backbone yang mengkoordinasikan lalu lintas jaringan antara pusat data menjadi alasan terjadinya gangguan.
Baca Juga: Facebook Minta Maaf Tapi Enggan Umumkan Penyebab Gangguan, Pakar Keamanan Ungkap Ini
"Gangguan pada lalu lintas jaringan ini memiliki efek berjenjang pada cara pusat data kami berkomunikasi, sehingga menghentikan layanan kami," ujar Janardhan dalam blog resmi Facebook, dikutip pada Selasa (5/10/2021).
Ia meyakini, penyebab layanan Facebook, Instagram, dan WhatsApp down karena perubahan konfigurasi yang salah.
Janardhan juga tidak menemukan bahwa data pengguna telah disusupi sebagai penyebab dari layanan down.
"Kami juga tidak memiliki bukti bahwa data pengguna telah disusupi sebagai akibat dari layanan down ini," tambahnya.
Tag
Berita Terkait
-
Alasan Facebook, WhatsApp, dan Instagram Down: Bukan Diretas
-
WhatsApp, Instagram dan Facebook Down? Ini 3 Cara Mudah untuk Memulihkannya
-
WhatsApp hingga Facebook Down, Neymar Sindir Mark Zuckerberg
-
Facebook, WA dan Instagram Down, Perusahaan Beri Penjelasan di Twitter
-
Instagram hingga Whatsapp Down, Pria Ini Rugi Sampai Rp 99 Triliun!
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Tecno Spark Go 3 Rilis Pekan Ini: HP Murah Sejutaan Mirip iPhone Berfitur Tangguh
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
8 Prediksi Kaspersky, Bagaimana AI Menjadi Ancaman dan Pertahanan Siber Ini Wajib Dilakukan
-
4 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Spek Tinggi Mulai Rp1 Jutaan
-
Bocoran Panas Xiaomi 17 Max: Meluncur April, Kencang Bak Pro tapi Tanpa Fitur Ini!
-
33 Kode Redeem FF Aktif 12 Januari 2026, Bundle Ryomen Sukuna Siap Hadir
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 Januari 2026, Ada Bocoran Pemain OVR 117 di Event TOTY
-
Terpopuler: Kode Redeem FC Mobile Terbaru Banjir Hadiah, HP RAM 8 GB di Bawah Rp1,5 Juta
-
21 Kode Redeem FC Mobile 11 Januari 2026, Dapatkan Ribuan Gems hingga Pemain Legendaris
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure