Suara.com - Setelah sukses mengadakan kompetisi antar kampus selama tiga tahun berturut-turut, tahun ini PUBG Mobile kembali menggelar PUBG Mobile Campus Championship (PMCC) 2021.
Melalui gelaran PMCC tahun keempat ini, PUBG Mobile ingin mencetak pemain profesional dari kalangan mahasiswa, layaknya tim dari Universitas Sam Ratulangi Manado yang memenangkan PMCC 2020 lalu.
Bagi tim kampus yang memenangkan PMCC 2021, mereka berkesempatan untuk mewakili almamaternya atau Indonesia di ajang PUBG Mobile Campus Championship South-East Asia (PMCC SEA) 2021 pada 4-5 Desember 2021.
Selain itu, PMCC 2021 kali ini juga menyediakan prize pool sebesar Rp 273 juta bagi tim-tim kampus yang berhasil mendapatkan gelar juara.
“Kami percaya pencarian talenta-talenta gaming itu bisa datang dari kampus-kampus yang diisi oleh anak muda dimana mereka sedang gigih-gigihnya belajar namun tetap ingin menggali potensi mereka di bidang mobile gaming," kata Jenny Zhuang - Country Manager PUBG Mobile Indonesia.
PMCC sendiri telah diadakan 3 tahun berturut-turut dan sukses mendapatkan tim profesional dari kalangan mahasiswa, berkat sistem berskala turnamen internasional yang diterapkan di PMCC.
Format pertandingan yang akan dijalankan pada PMCC 2021 kali ini adalah mempertandingan kampus-kampus dari bagian barat Indonesia (West) dengan kampus-kampus dari bagian timur Indonesia (East).
Kampus-kampus yang masuk dalam kategori West merupakan kampus-kampus dari seluruh provinsi di Sumatera dan Jawa sedangkan kampus kategori East adalah kampus-kampus dari Kalimantan, Bali, Sulawesi, Papua, NTT dan NTB.
Babak Qualifier yang akan dimulai 1-14 November akan mencari 16 tim masing-masing dari West dan East, dilansir dari keterangan resmi, Kamis (14/10/2021).
Baca Juga: Bakal Penuh Kejutan! Super Esports Series Season 1 Masuk Babak Kualifikasi
Nantinya, seluruh peserta yang mendaftar akan menjalani babak first qualifier untuk menyaring 128 tim terbaik.
Lalu, dari 128 tim tersebut akan disaring kembali menjadi 64 tim dan akan menyisikan hingga 32 tim yang masing-masing mewakili West dan East.
Kemudian Qualifier berlanjut dimana babak Qualifier East akan diadakan pada 6-7 November secara live stream untuk mencari 16 tim East terbaik, begitu pula babak Qualifier West yang akan diadakan 13-14 November untuk mencari 16 tim West terbaik.
Setelah itu, akan ada babak National Qualifier yang mempertandingkan 32 tim yang terdiri dari 16 tim West dan 16 tim East.
Babak Grand Final akan diadakan setelah National Qualifier untuk mencari Top 14 dan 2 tim yang diundang untuk memperebutkan prize pool Rp 273 juta dan gelar juara serta mewakili kampusnya dan Indonesia di ajang PMCC SEA 2021.
Pendaftaran tim untuk mengikuti PMCC 2021 telah dibuka dari 4 Oktober dan akan ditutup 30 Oktober.
Sementara itu, babak qualifier akan diadakan 1-14 November sedangkan grand final akan diadakan 16-17 November 2021.
Berita Terkait
-
Terbatas! Cepat Klaim 4 Kode Redeem PUBG Mobile 12 Oktober 2021
-
Bisa Langsung Klaim, Ini 6 Kode Redeem PUBG Mobile Terbaru yang Masih Aktif
-
Masih Aktif! 5 Kode Redeem PUBG Mobile 11 Oktober 2021
-
Turnamen PUBG Mobile Jawara Cup Jaring Lebih dari 15.000 Peserta
-
Turnamen PMPL SEA S4 PUBG Mobile Digelar 12 Oktober, Ini Jadwalnya
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Terpopuler: HP Snapdragon 7 Gen 2 Termurah, Smartphone OPPO Kamera Bening Rp1 Jutaan
-
58 Kode Redeem FF Hari Ini 20 Januari 2026, Cek Jadwal Rilis Bundle Sukuna dan Fitur Mic Terbaru
-
30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari 2026, Bocoran UTOTY Mbappe dan Maldini 111
-
Acer Indonesia Kumpulkan 3 Ton e-Waste dan Lanjutkan dengan Penanaman 2.000 Pohon
-
51 Kode Redeem FF Terbaru 20 Januari 2026, Ada Gojo Ascension dan Kacamata Nanami
-
Anti Ngelag dan Tahan Seharian, Oppo Siapkan A6t Series Jadi Andalan Anak Muda
-
Lenovo Perluas Yoga dan IdeaPad Berbasis AI di CES 2026
-
5 HP Oppo Kamera Bening di Bawah Rp1,5 Juta: Hasil Jepretan Oke, Baterai Awet
-
28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari 2026, Klaim 10 Ribu Gems dan Pemain TOTY Gratis
-
5 Alasan Xiaomi 15T Series Jadi Smartphone Favorit Fotografer Profesional