Suara.com - Organisasi esports Asia Tenggara Evos Esports resmi mengumumkan peluncuran Evos Luna sebagai bagian dari manajemen talenta yang ikut serta berkontribusi untuk memajukan Evos dan industri esports.
Evos Luna merupakan sebuah inisiatif dari Evos untuk semakin memperkuat posisi Evos sebagai organisasi esport terdepan di Asia Tenggara, serta sebagai ruang yang bertujuan untuk mendukung perkembangan karir dari setiap kreator konten di dalamnya.
"Evos Luna adalah bagian dari keluarga besar Evos Esports yang bertujuan untuk menjadi jembatan atau konektor antara Evos Esports dengan target audiens yang lebih spesifik, dalam hal ini target audiens penggemar dari beberapa mobile games yang terkenal di Indonesia," kata Head of Esports Evos Aldean Tegar, dalam keterangannya, Selasa (19/10/2021).
Kini, Evos Luna sudah beranggotakan empat talenta muda yang akan fokus bermain dan mempromosikan mobile game Free Fire, yakni NotNot, Jessica Yulia, Cantiknva dan Senna Aprilia.
"Ke depannya, Evos Luna akan mengembangkan beberapa program yang bertujuan untuk mendukung perkembangan karir setiap content creator di dalamnya, tidak hanya membuat konten namun juga dengan ikut membantu membangun hubungan dengan komunitas dan fans yang lebih kuat," kata Aldean.
Salah satu talenta Evos Luna NotNot mengatakan dirinya senang bisa menjadi bagian penting dari tim esports favoritnya.
"Harapannya melalui program ini, saya bisa menjadi lebih dekat dengan fans dan komunitas serta tentunya bisa mengembangkan lagi konten-konten game dan Free Fire yang menghibur dan dapat bermanfaat bagi semua orang," kata NotNot.
Evos Esports juga sudah dikenal berhasil melahirkan berbagai talenta muda berprestasi yang tidak hanya menghadirkan konten yang menarik namun juga membantu mengembangkan industri esports penuh warna.
Evos Luna sedang berusaha untuk mencari dan mengembangkan kreator konten lain di berbagai game lain selain Free Fire, untuk terus menjangkau berbagai komunitas game dan semakin memperkuat posisi Evos sebagai organisasi esports terdepan di Asia Tenggara.
Baca Juga: Evos Esports Resmikan ITF, Fasilitas Latihan untuk Pemain Pro
Berita Terkait
-
Profil dan Biodata EVOS Saykots, Mantan Pro Player yang Kini Aktif Streaming
-
Biodata dan Agama NotNot, Datang ke Pernikahan Kayes Digandeng Ae Nino, Sudah Pacaran?
-
Kisah Atlet Esports Evos Wannn Difilmkan
-
Aldean Tegar Dirumorkan Pindah ke GPX
-
Aldean Tegar Mundur Usai Evos Legends Gagal Tembus Playoff MPL ID Season 10
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
Terkini
-
4 Pilihan Tablet Xiaomi dengan Layar Besar dan Baterai Tahan Lama Mulai Rp1 Jutaan
-
3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
-
30 Kode Redeem FC Mobile 27 Januari 2026: Ada CR7 dan Messi Flashback, Gems, dan Icon
-
India Bersiap Punya Merek HP Sendiri, Target Meluncur hingga 1,5 Tahun Lagi
-
42 Kode Redeem FF Terbaru 27 Januari 2026: Ada SG2 Ungu, AK47 Draco, dan Bundle Nobara
-
Waspada! Ini Dampak ROM Global Palsu di HP Xiaomi Usai Update HyperOS 3
-
5 Tablet Murah di Bawah Rp2 Juta, Layar Lega untuk Belajar dan Hiburan
-
Terpopuler: Aurora Light Ternyata Mantan Pemain MPL ID, 6 Pilihan HP Murah buat Edit Foto
-
Samsung Galaxy A57 5G Lolos Sertifikasi: Pakai Chip Anyar Exynos dan RAM 12 GB
-
Snapdragon 8 Elite Gen 6 Pro Diprediksi Bawa Performa Kencang, Clock Speed 5,5 GHz