Suara.com - Xiaomi mengumumkan teknologi pendingin baru yang disebut Loop LiquidCool. Ini adalah teknologi pendingin smartphone yang terinspirasi dari industri kedirgantaraan.
"Dibandingkan dengan solusi konvensional vapor chamber lainnya, Loop LiquidCool memiliki kemampuan pendinginan dua kali lipat dan paling efisien di smartphone," dikutip dari blog resmi Xiaomi, Senin (8/11/2021).
Cara kerjanya, Loop LiquidCool Technology ini menggunakan efek kapiler yang menarik zat pendingin cari ke sumber penas, menguap, dan kemudian menyebarkan panas secara efisien ke area yang lebih dingin.
Zat tersebut kemudian mengembun dan ditangkap melalui saluran loop yang tertutup searah.
Teknologi ini memiliki fitur sistem pipa panas annular yang terdiri dari evaporator, kondensor, refill chamber, serta pipa gas dan cairan.
Ditempatkan di sumber panas, evaporator ini memiliki zat pendingin yang menguap menjadi gas saat smartphone berada dalam kinerja tinggi.
Gas dan aliran udara itu kemudian didifusikan ke kondensor, di mana gas mengembun dan kembali mencair.
Lalu cairan ini diserap dan dikumpulkan melalui serat-serat kecil di refill chamber, menjadikannya sistem mandiri.
Meskipun teknologi ini menggunakan metode yang sama dengan pendinginan vapor chamber, Loop LiquidCool menggunakan pompa berbentuk cincin yang memiliki desain pipa gas khusus.
Baca Juga: Sengit! Ambisi Xiaomi Jadi Smartphone Nomor 1 Dunia, Kalahkan Apple dan Samsung
Dengan ini, hambatan saluran udara berkurang 30 persen untuk aliran uap yang lebih lancar.
Sehingga kapasitas perpindahan panas maksimum meningkat hingga 100 persen.
Untuk memastikan sirkulasi efisiensi tinggi satu arah, pendingin ini memakai struktur katup Tesla di dalam refill chamber.
Katup Tesla adalah katup satu arah yang memungkinkan cairan melewati evaporator untuk menghalangi gas bergerak ke arah yang salah.
"Hal ini memungkinkan efisiensi yang lebih tinggi dalam sirkulasi gas atau cairan di seluruh sistem," tambah Xiaomi.
Perusahaan juga telah memasang teknologi ini pada model Xiaomi MIX 4 yang dimodifikasi. Ponsel itu dites untuk main Genshin Impact 30 menit dengan menjalankan 60 fps.
Berita Terkait
-
Diluncurkan Besok di Indonesia, Ini Spesifikasi Xiaomi 11T 5G
-
Catat! Xiaomi 11T 5G Masuk Indonesia 4 November, Ini Bocorannya
-
Rekomendasi HP Xiaomi Terbaru Harga 1 Jutaan, Ini Spesifikasi Lengkapnya
-
Laris Manis, Smart TV Xiaomi Laku 7 Juta Unit di India
-
Wajib Tahu, Berikut Kelebihan dan Kekurangan Redmi Note 10
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Terpopuler: Kode Redeem FC Mobile Terbaru Banjir Hadiah, HP RAM 8 GB di Bawah Rp1,5 Juta
-
21 Kode Redeem FC Mobile 11 Januari 2026, Dapatkan Ribuan Gems hingga Pemain Legendaris
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure
-
7 HP Kamera AI Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Foto Auto Jernih Tanpa Editing
-
4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
-
Spesifikasi Up Phone, HP Buatan Indonesia yang Desainnya Mirip iPhone
-
5 HP Rp2 Jutaan Kamera Terbaik 2026 untuk Konten Kreator
-
Cara Membuat Subtitle Otomatis di CapCut untuk Video TikTok dan Instagram
-
Apa Perbedaan iPad Air dari iPad Pro? Ini 5 Rekomendasi Terbaik
-
Daftar Harga iPhone Januari 2026, Benarkah Lebih Mahal?