Suara.com - Sub Koordinator Supervisi Biofuel Direktorat Bioenergi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (Kementerian ESDM) Herbert Hasudungan memperkirakan pada 2040 penggunaan bahan bakar nabati (BBN) atau biofuel akan mengurangi emisi karbon sampai 39,7 juta ton setara karbon dioksida (CO2).
"Pengurangan emisi diharapkan akan terus meningkat dari 2021 sampai 2040, berdasarkan 'road map' yang telah kita buat. Dengan demikian lingkungan kita akan semakin bersih dan sehat, serta mendorong Net Zero Emission (NZE)," katanya dalam webinar Pangan vs Energi: Menelaah Kebijakan BBN di Indonesia, yang diikuti di Jakarta, Selasa (16/11/2021).
Ia mengatakan pada 2021 dengan penggunaan Biodiesel B30 yang mencapai sekitar 9,2 juta kiloliter, Indonesia telah mengurangi emisi sampai 24,4 juta ton setara CO2. Nilai pengurangan emisi karbon ini pun meningkat dari 2017, di mana emisi yang berkurang baru sebesar 6,83 juta ton setara CO2.
"Tahun depan penggunaan biodiesel B30 direncanakan naik sesuai dengan target pertumbuhan ekonomi sebesar 5 persen sehingga meningkat menjadi 10 juta kiloliter untuk biodiesel," katanya.
Di samping biodiesel, menurutnya, pemerintah akan mulai menggunakan bioavtur pada 2022. Ia mengatakan penggunaan bioavtur yang diperkirakan sebesar 142 kiloliter di 2022 mampu mengurangi emisi hingga 368 ribu ton setara CO2.
Selain mengurangi emisi, penggunaan biodiesel hingga 9,2 juta ton pada 2021 membuat serapan tenaga kerja sektor ini meningkat hingga mencapai 1,15 juta orang.
Untuk menyempurnakan penggunaan biodiesel, saat ini pemerintah sedang menyusun indikator keberlanjutan biodiesel terutama yang berbahan campuran minyak kelapa sawit mentah (Crude Palm Oil/CPO). Indikator ini direncanakan mengcover tiga aspek yakni lingkungan, sosial, dan ekonomi.
"Kami masih terus melakukan pembahasan untuk mendapatkan indikator terbaik. Dari sisi lingkungan, ada kriteria-kriteria terkait emisi, manajemen risiko, dan manajemen kemampuan, kemudian dari sisi sosial dibahas terkait bagaimana pendapatan dan tenaga kerja bertambah dengan penggunaan biodiesel, serta dari sisi ekonomi dibahas terkait bagaimana produktivitas dan nilai tambah biodiesel," demikian Herbert Hasudungan. [Antara]
Baca Juga: 6 Produsen Mobil Besar Setop Produksi Mobil Bahan Bakar Fosil Pada 2040
Berita Terkait
-
Penyumbang 30 Juta Ton Emisi Karbon, Bisakah Sepak Bola Jadi Penyelamat Bumi?
-
Peruri Klaim Berhasil Reduksi Emisi Karbon Hingga 102 Persen
-
Pangkas Emisi 62 Persen, Target Australia Dinilai Lemah dan Terancam Gagalkan Aksi Iklim
-
Buku Putih UMKM Hijau Diluncurkan, Targetkan Ekonomi Rendah Karbon 2045
-
Terungkap! Budidaya Tiram Bukan Biang Kerok Emisi, Malah Jadi Solusi Krisis Iklim?
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott, Belum Kering Tangis Timnas Indonesia
- Pondok Pesantren Lirboyo Disorot Usai Kasus Trans 7, Ini Deretan Tokoh Jebolannya
- Pengamat Pendidikan Sebut Keputusan Gubernur Banten Nonaktifkan Kepsek SMAN 1 Cimarga 'Blunder'
- Biodata dan Pendidikan Gubernur Banten: Nonaktifkan Kepsek SMA 1 Cimarga usai Pukul Siswa Perokok
- 6 Shio Paling Beruntung Kamis 16 Oktober 2025, Kamu Termasuk?
Pilihan
-
Patrick Kluivert Bongkar Cerita Makan Malam Terakhir Bersama Sebelum Dipecat
-
Dear PSSI! Ini 3 Pelatih Keturunan Indonesia yang Bisa Gantikan Patrick Kluivert
-
Proyek Sampah jadi Energi RI jadi Rebutan Global, Rosan: 107 Investor Sudah Daftar
-
Asus Hadirkan Revolusi Gaming Genggam Lewat ROG Xbox Ally, Sudah Bisa Dibeli Sekarang!
-
IHSG Rebound Fantastis di Sesi Pertama 16 Oktober 2025, Tembus Level 8.125
Terkini
-
18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 16 Oktober 2025, Kesempatan Gaet Henry OVR 113 dan 15.000 Gems
-
Komdigi Denda Elon Musk Rp 78 Juta Gara-gara Konten Pornografi di X
-
Daftar Laptop Terbaik 2025 dengan Chipset dan GPU Tercanggih
-
15 Kode Redeem Mobile Legends 16 Oktober: Hadiah Blazing Autumn dan Skin Permanen Gratis!
-
25 Kode Redeem FC Mobile 16 Oktober: Klaim Hadiah Anniversary Week 4 dan Pemain Arsenal OVR 113!
-
86% Wisatawan Khawatir Data Pribadinya Tak Aman Saat Gunakan AI untuk Rencana Liburan
-
Biwin Amber CB500 Bawa Era Baru Kartu Memori CFexpress untuk Kreator Video
-
25 Kode Redeem FF Hari Ini 16 Oktober: Klaim Hadiah Neon Nusantara tanpa Top-Up!
-
Assassin's Creed Shadows Segera Hadir ke Switch 2, Ini Bocoran Harganya
-
Bocoran Harga POCO F8 Ultra dan Redmi K90, HP Flagship Ini Dibanderol Miring?