Suara.com - Instagram meluncurkan uji coba video Stories menjadi 60 detik atau satu menit. Dengan ini, durasi video Instagram Stories tak lagi dibatasi 15 detik seperti sebelumnya.
Fitur ini pertama kali ditemukan oleh analis media sosial Alessandro Paluzzi sejak bulan lalu. Kini durasi 60 detik Instagram Stories mulai diuji ke sebagian pengguna.
"Memperkenalkan Stories yang lebih panjang. Video hingga 60 detik tidak lagi dipecah menjadi beberapa segmen. Sekarang Anda dapat menambahkan musik dan efek di video," tulis Instagram dalam kolom pop-up yang disebar ke beberapa pengguna, dikutip dari Social Media Today, Senin (29/11/2021).
Instagram pun turut mengkonfirmasi durasi panjang itu. Menurut platform, durasi Stories yang diperpanjang ke 60 detik memang sangat diminta oleh pengguna Instagram.
"Kami senang menguji Stories 60 detik sehingga pengguna dapat membuat dan melihat Stories dengan gangguan lebih sedikit," kata Instagram saat dikonfirmasi Social Media Today.
Instagram menyebut bahwa durasi ini memang diuji ke sebagian kecil pengguna agar mereka lebih leluasa berkreativitas di platform. Tapi ada kemungkinan kalau fitur ini akan mengintegrasikan platform Instagram lain seperti Reels.
Head of Instagram Adam Mosseri juga menyatakan bahwa pihaknya tengah mencari cara untuk menggabungkan seluruh platform dalam aplikasi. Dengan ini, Instagram bakal tampil sederhana dan efektif.
Jika dibandingkan dengan pesaing seperti TikTok, Instagram memang bersifat lebih segmented. Beberapa platform seperti Reels, Stories, hingga Feed terpisah satu sama lain.
Sementara TikTok bersifat lebih ramping, di mana aplikasi menampilkan layar penuh berupa video pendek dan streaming yang digabung menjadi satu.
Baca Juga: Wali Kota Bandar Lampung Tampung Aspirasi Masyarakat Lewat Siaran Langsung Instagram
Dengan penyatuan ini, Instagram dinilai telah melakukan langkah awal seperti TikTok, di mana semua konten melebur jadi satu untuk memaksimalkan pengalaman pengguna.
Berita Terkait
-
Ajakan Uji Coba Ditolak, Mengapa Indonesia Tak Ajak Bangladesh Bermain di FIFA Series?
-
Tawari Laga Uji Coba, Ada 2 Alasan yang Bikin Timnas Indonesia Harus Tolak Ajakan Bangladesh!
-
Timnas Indonesia U-20 Jalani Belasan Uji Coba Jelang Kualifikasi Piala Asia
-
Tanpa Kemenangan, Mampukah Timnas Indonesia Pertahankan Emas SEA Games?
-
Timnas Indonesia U-22 Gagal Menang di Dua Uji Coba Kontra Mali, Apa Saja PR-nya?
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Bocoran Vivo V70 Series: Usung Desain Kamera ala iPhone dan Baterai 'Monster' 6.500mAh
-
Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: Masuk Top 4, Alter Ego Lawan Tim Kuat
-
Strategi Digital by.U Picu Lonjakan Partisipasi hingga 97% di KOREA KAJA Vol.2
-
Motorola Edge 70 Fusion Muncul di Geekbench, Pakai Chipset Snapdragon Menengah
-
Segera Meluncur, Huawei nova 14 Pro Bawa Kamera Ultra Chroma dan Dual Front Camera Rasa Flagship
-
BMKG Keluarkan Peringatan Dini Angin Kencang 24-25 Januari, Wilayah Mana yang Terdampak?
-
38 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 24 Januari: Raih Kiper Icon dan Pemain 115-117
-
Platform E-Commerce Industri Berbasis AI Ini Dorong Transformasi Industri 4.0
-
57 Kode Redeem FF Terbaru 24 Januari: Ada Evo Groza, Diamond, dan Token Jujutsu Gratis
-
Oppo Reno15 Series Resmi Meluncur di Indonesia, Andalkan Kamera 200MP hingga Baterai Jumbo 7.000 mAh