Suara.com - Kalian pernah menjumpai tulisan Error 404 ketika tengah mencari sesuatu di internet? Terkadang hal ini sangat membingungkan bukan? Karena kode ini tidak disertai penjelasan yang awam soal kendala yang terjadi.
Arti Error 404 yang sering ditambah dengan frasa Not Found ini sebenarnya tidak sulit-sulit amat. Berikut penjelasannya:
Arti Error 404 Not Found
Error 404 Not Found merupakan sebuah kode yang muncul ketika halaman atau website yang kalian tuju tidak dapat ditemukan. Selain website tersebut tidak dapat ditemukan rupanya, kode tersebut juga bisa diartikan karena website yang kalian tuju sedang mengalami kendala.
Ada ragam kode ketika website tidak ditemukan, di antaranya adalah 404 error, 404 Not Found, HTTP 404, 404 Page Not Found dan lain-lain. Rupanya kode tersebut atau pesan tersebut muncul dikarenakan beberapa faktor, yakni :
1. Kode URL atau link salah
Untuk memasukkan kode url atau link kalian harus cukup jeli ketika memasukkan huruf, kode maupun angka baik huruf kapital dan huruf biasa juga harus kalian perhatikan. Rupanya ketika Kalian salah memasukkan satu huruf saja link tersebut atau hal tersebut tidak dapat dibuka dan kalian bisa mendapatkan permasalahan atau pesan 404 error.
2. Hilangnya Cache
Pada dasarnya cache memiliki fungsi Untuk meringankan sebuah website untuk dikunjungi. Selain itu cache jika diibaratkan sebagai sebuah memori untuk menyimpan data di website. Ketika file cache tidak dapat ditemukan maka kalian tidak dapat mengunjungi website tersebut dan akan mendapatkan kode error not found 404.
3. Masalah pada DNS
DNS atau kepanjangan dari Domain Name System biasanya ketika domain yang kamu miliki belum tersambung atau belum di propagasi DNS yang kalian gunakan maka browser tidak dapat mengakses website yang kalian tuju. Maka secara otomatis kalian akan mendapatkan kode error not found 404.
Sejarah Error 404 Not Found
Baca Juga: Apa Itu 404 Not Found dan Bagaimana Cara Mmemperbaikinya?
Ketika Berners-Lee dan Robert Cailliau membangun internet, yang sekarang kita kenal dengan kode www atau world wide web, mereka bekerja di sebuah gedung multi lantai. Tim ditempatkan di lantai berbeda sesuai tugas masing-masing.
Nah kode 404 berasal dari nama sebuah ruangan di gedung tersebut, tempat tim yang bertugas untuk mengumpulkan data bekerja. Saat ada data yang tak berhasil ditemukan, maka mereka akan mengirim pesan ke tim di ruangan 404 dengan format: room 404: file not found.
Cara mengatasi Error 404 Not Found
1. Untuk URL yang kalian masukkan bisa kalian periksa ulang secara rinci untuk huruf kapital beserta huruf dan kode kode tertentu seperti garis miring, koma dan titik dua. Hal ini bisa kalian lakukan ketika kalian memasukkan URL atau link secara manual.
2. Selain itu kalian juga bisa merefresh atau memuat ulang website yang ingin kalian kunjungi
3. Kalian juga bisa mengganti browser saat menemukan kode tersebut. Misalnya dari Firefox ke Google Chrome
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
Terkini
-
Komdigi Temukan Situs Coretax Palsu, Mirip Buatan DJP Kemenkeu
-
Komdigi Bidik 60.000 Orang Melek Digital, Lindungi Anak dari Konten Negatif Internet
-
Jelajahi Dunia Digital: Panduan Menggunakan Komputer untuk Semua Usia
-
6 Tempat Investasi Online untuk Pemula, Aman dan Cuan
-
Server MCP Microchip, Jembatan Akses Data Produk ke Tools AI dan LLM
-
5 Rekomendasi Smartwatch Murah untuk Lari, Harga di Bawah Rp500 Ribu
-
Cara Download Gambar dari Pinterest dengan Benar
-
Kenapa Tidak Banyak Orang Kidal? Ini Alasannya menurut Penelitian
-
36 Kode Redeem FF 23 November 2025, Diamond Gratis Hingga Karakter Digimon Cocok untuk Bernostalgia
-
23 Kode Redeem FC Mobile 23 November 2025, Kesempatan Raih Gelandang Sniper Xabi Alonso OVR 115