Suara.com - Platform dompet digital OVO mengumumkan kerja sama dengan PT Indomarco Prismatama (Indomaret). Dari kerja sama ini, pengguna bisa melakukan top up OVO di Indomaret di seluruh Indonesia.
Sebagaimana diketahui, Indomaret saat ini berjumlah lebih dari 19.000 cabang dan tersebar di wilayah Sumatera, Batam, Jawa, Madura, Bali, Nusa Tenggara Barat (NTB), Kalimantan, Sulawesi dan Maluku.
Head of Corporate Communications OVO, Harumi Supit menyatakan, kerja sama OVO dan Indomaret bisa meningkatkan kapabilitas dan jumlah lokasi pengisian saldo OVO secara offline. Ini juga menjadi upaya bersama untuk mendukung penerapan transaksi pembayaran digital di Indonesia, termasuk di daerah pelosok.
"Kolaborasi ini tentunya akan sangat mempermudah seluruh pengguna untuk mengakses layanan pembayaran digital, terutama bagi masyarakat yang masih sangat terbatas terhadap akses layanan keuangan atau belum memiliki akses ke bank," tutur Harumi dalam rilis yang diterima, Senin (13/12/2021).
Transaksi uang elektronik sendiri memang sudah makin diminati masyarakat. Berdasarkan data dari Bank Indonesia per triwulan tiga (Q3) 2021, transaksi uang elektronik meningkat 45,05 persen dari kuartal sama di tahun sebelumnya (year-on-year/YoY) menjadi Rp 209,81 triliun.
Sementara minimarket menjadi lokasi yang semakin relevan untuk melakukan pengisian saldo uang digital, di mana jumlah pengunjungnya makin meningkat saat pandemi COVID-19.
Hasil riset dari NielsenIQ menemukan, selama Januari-April 2021, pangsa pasar penjualan minimarket secara nasional mencapai 39 persen dari total transaksi eceran. Capaian tersebut tumbuh 2 persen dari periode yang sama di tahun sebelumnya.
Angka ini menunjukkan betapa besarnya pengaruh dari kehadiran minimarket dalam kehidupan sehari-hari masyarakat.
Harumi menambahkan, kerja sama ini juga berpotensi mendorong percepatan digitalisasi di daerah yang sejalan dengan tujuan pemerintah agar pembangunan semakin merata.
Baca Juga: Isi Saldo OVO Kini Bisa Dilakukan di Pos Indonesia, Mitra Bukalapak, dan Lotte Mart
Harumi mengutip riset East Ventures-Digital Competitiveness Index 2021 yang menyebutkan layanan digital masih belum merata. Disebutkan bahwa lima provinsi dengan daya saing digital yang tertinggi semuanya bertempat di wilayah Indonesia Barat, sementara lima peringkat terbawah didominasi oleh provinsi di wilayah Indonesia Timur.
Feki Oktavianus selaku Microeconomics Executive Director PT Indomarco Prismatama menyatakan, kolaborasi ini akan memberikan nilai tambah positif bagi masing-masing perusahaan. Ia menilai kolaborasi ini juga mampu mendorong transformasi digital di Indonesia.
“Bermitra dengan OVO menjadi salah satu terobosan besar untuk kami. OVO dikenal sebagai salah satu pemain digital yang terkemuka. Kami yakin, masyarakat semakin praktis dan aman melakukan pengisian saldo di Indomaret,” ujarnya.
Cara top up Ovo di Indomaret
Pengisian saldo OVO di gerai Indomaret dapat dilakukan oleh pengguna dengan nilai minimal Rp 10.000 dengan biaya admin Rp 1.500 per transaksi.
Cara isi saldo OVO di Indomaret sendiri bisa dilakukan dengan klik fitur Top-up di aplikasi OVO, kemudian pilih Indomaret dan masukkan nominal saldo yang diinginkan. Lalu tekan tombol konfirmasi untuk memperoleh kode pembayaran yang nantinya akan diberitahukan kepada petugas kasir di Indomaret.
Terakhir, pengguna hanya perlu membayar jumlah tersebut di kasir dan saldo OVO akan terisi secara otomatis.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Motorola Moto G57 dan G57 Power Resmi, HP Snapdragon 6s Gen 4 Pertama di Dunia
-
Dreame L10s Ultra Gen 3 Resmi ke RI, Robot Vacuum Harga Rp 12 Juta
-
Jadwal Baru Dirilis, Sertifikat Hasil TKA SMA 2025 Keluar Kapan?
-
Dilarang Purbaya, Shopee Blokir Ratusan Ribu Produk Thrifting
-
POCO F8 Pro Lolos Sertifikasi, Kotak Penjualan Kemungkinan Tanpa Charger
-
Siap-siap! Harga HP Bakal Makin Mahal Tahun Depan, Ini Penyebabnya
-
Developer Butuh Waktu, Peluncuran Game Marvel 1943: Rise of Hydra Ditunda
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 7 November: Klaim Magic Curve dan Pemain 111-113
-
Fitur Tersembunyi WA Web, Ini Cara Blur Chat WhatsApp agar Tak Diintip
-
Perang Dagang Makin Panas! Amerika Serikat Resmi Larang Chip Nvidia ke China