Suara.com - Perusahaan teknologi MSI menghadirkan monitor berlayar lengkung MSI ARTYMIS 1000R Perfect Curved Screen.
MSI Country Manager MSI Indonesia Michael Liang, mengatakan monitor ini merupakan pengembangan dari monitor layar datar dari segi kualitas dan diharapkan pengguna bisa mendapatkan pengalaman lebih dalam menikmati sajian film dan game.
Lebih lanjut, ia mengatakan keunggulan MSI ARTYMIS 1000R Perfect Curved Screen yang pertama adalah dapat menyesuaikan pandangan dan tidak membuat mata pengguna lelah.
"Tingkat lengkung adalah faktor penting untuk memberikan kenyamanan visual pada PC. Monitor curved pada komputer membantu mengurangi kelelahan mata karena desain lengkungnya secara fisik menyesuaikan bentuk mata," kata Liang, Kamis (23/12/2021)
Monitor ini juga menawarkan sudut pandang yang lebih baik. Karena bentuk layar yang melengkung, menjadikan batasan lebar maksimal yang bisa dijangkau oleh mata pengguna kini bertambah.
Monitor ini juga membuat gambar di layar menonjol, tanpa membuat tepinya terlihat pudar. Selain itu, sudut pandang yang lebih baik juga meminimalkan pantulan di tepi monitor saat kamu duduk hampir tegak lurus terhadap keseluruhan layar.
Keunggulan lainnya adalah kualitas baik yang bersensasi 3D. "Dibutuhkan kombinasi bahan premium, pengerjaan berkualitas, dan teknik terbaik di kelasnya untuk mewujudkannya. Curved monitor juga dapat menciptakan sedikit sensasi 3D," kata Liang.
Monitor ARTYMIS Series menyediakan fitur UWQHD High Resolution hingga Smart Gaming yang menampilkan lebih banyak detail dan menciptakan pengalaman baru bermain game.
Selanjutnya adalah tampilan curved monitor yang lebih memukau. Nilai terbaik dari monitor lengkung ada pada kemampuannya untuk menghadirkan pengalaman visual yang memukau kepada pemain game melalui panel lengkungnya.
Baca Juga: Berhadiah Rp 30 Juta, MSI Buka Turnamen Esports untuk Mahasiswa dan SMA
Pengguna bisa mendapatkan fitur True Color Sync yang dapat mempertahankan tampilan warna yang sama dan menghindari perbedaan warna antar perangkat di monitor ARTYMIS. Selain itu, fitur HDR400 + 10 bit yang telah lulus Sertifikasi VESA HDR Display 400, dapat memberikan tampilan dengan warna paling realistis.
MSI ARTYMIS Series yang tersedia dengan pilihan ukuran 27 hingga 34 inch bisa didapatkan di toko daring resmi MSI di berbagai platform, atau di diler resmi MSI di berbagai kota di Indonesia.
Setiap pembelian monitor MSI di toko resmi, konsumen akan mendapatkan 3 tahun garansi dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. [Antara]
Berita Terkait
-
Daftar Laptop Terbaik 2025 dengan Chipset dan GPU Tercanggih
-
5 Rekomendasi Laptop Baterai Jumbo dan Ramah Kantong
-
5 Rekomendasi Laptop Gaming Harga di Bawah 10 Juta, Tetap Gahar Meski Ramah di Kantong
-
MSI Claw dengan AMD Ryzen Z2 Extreme Nongol di COMPUTEX 2025
-
COMPUTEX 2025: MSI Unjuk Gigi Lewat Handheld Gaming Terbaru dan Laptop Kolaborasi Mewah
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Gubernurnya Tertangkap KPK, Riau Masuk Provinsi Terkorup di Indonesia
-
Moto G67 Power Muncul di Toko Online: Bawa Baterai 7.000 mAh dan Snapdragon 7s Gen 2
-
Tips Bikin PIN ATM Agar Tidak Mudah Ditebak, Kombinasi Kuat, dan Aman dari Pembobolan
-
iQOO Z10R vs Realme 15T: Harga Mepet, Mending Mana Buat Gamer?
-
24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
-
24 Kode Redeem FF Hari Ini 4 November: Dapatkan Bundle Flame Arena & Evo Gun Gratis!
-
10 HP Flagship Terkencang Oktober 2025 Versi AnTuTu, Cocok Buat Gamer Kelas Berat
-
Aplikasi Edit Video Gratis Paling Hits: Ini Cara Menggunakan CapCut dengan Efektif dan Mudah
-
Mengapa Angka 67 Dinobatkan Jadi Word of the Year 2025
-
Cara Menambahkan Alamat di Google Maps, Beguna Menaikkan Visibilitas Bisnis Lokal Anda!