Suara.com - Hogwarts Legacy merupakan game RPG yang kehadirannya dinantikan oleh banyak penggemar Harry Potter. Sebuah bocoran terbaru mengungkap bahwa pengembangan Hogwarts Legacy sedang mengalami masalah.
Tak menutup kemungkinan bahwa game Harry Potter harus ditunda lagi, klaim bocoran tersebut. Sebagai informasi, Hogwarts Legacy sebenarnya dijadwalkan meluncur pada 2021 lalu.
Meski begitu, publisher kemudian mengumumkan bahwa Hogwarts Legacy harus ditunda dan bakal rilis di tahun 2022.
Jurnalis sekaligus pembawa acara podcast Sacred Symbol, Colin Moriarty membocorkan dan mencurigai bahwa game terbaru Harry Potter "sedang mengalami masalah". Rumor mengklaim bahwa terdapat kemungkinan Hogwart Legacy ditunda (lagi) hingga tahun depan.
Dikutip dari Games Radar, informasi terpisah dari leaker Tom Henderson membocorkan adanya acara Sony PlayStation dalam waktu dekat.
Acara tersebut kemungkinan dapat menampilkan beberapa game termasuk Hogwarts Legacy, God of War Ragnarok atau Final Fantasy 16.
Kita sejauh ini belum mengetahui terkait masalah apa yang dihadapi oleh Avalanche Software dalam mengembangkan game Harry Potter. Semoga saja itu bukan masalah besar sehingga penundaannya tak terlalu lama.
Sebagai informasi, Hogwarts Legacy bakal diterbitkan oleh Warner Bros. Interactive Entertainment di bawah label Portkey Games.
Saat pengumuman penundaan di awal tahun lalu, publisher membutuhkan waktu yang lebih banyak untuk memberikan pengalaman game lebih baik.
Baca Juga: Dorong Anak Muda Bikin Game, Erick Thohir: Kita Tidak Anti Asing
"Menciptakan pengalaman terbaik untuk semua Dunia Sihir dan penggemar game adalah hal terpenting bagi kami sehingga kami memberikan game tambahan waktu yang diperlukan," tulis Portkey Games dalam keterangan resminya beberapa waktu lalu. Penundaan Hogwarts Legacy di tahun lalu bahkan sempat trending di Twitter mengingat banyak penggemar yang menantikannya.
Melalui trailer sebelumnya, mereka akan menyajikan sebuah game RPG open-world dengan latar belakang dunia sihir.
Pemain dapat merasakan sensasi penguasaan mantra, ramuan, sihir, belajar sapu terbang, hingga memahami berbagai makhluk ajaib.
Di tempat lain, pemain bakal melawan monster dari seluruh seri novel, termasuk Dementor. Game Harry Potter berjudul Hogwarts Legacy diharapkan datang pada beberapa platform termasuk PS5, Xbox Series X, PC, PS4, dan Xbox One.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Inilah Alasan Apple Geser Peluncuran iPhone Air 2 ke 2027 dan Bawa Chip 2 Nm
-
HyperOS 4 + Android 17: Xiaomi Siap Ubah Ponsel Jadi Konsol Game Generasi Baru
-
49 Kode Redeem FF Terbaru 17 November 2025: Klaim Skin, Diamond, dan Bundle Gratis
-
21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 17 November 2025, Gratis Pemain OVR Tinggi dan Ribuan Gems
-
4 Rekomendasi Tablet Rp2 Jutaan Memori 256 GB untuk Kerja, Multitasking Anti Lemot
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru: Dapatkan Skill Boost, Coin Bonus, dan Item Premium Gratis!
-
25 Kode Redeem FF 16 November: Dapatkan Loot Crate & Item Premium Gratis Sekarang Juga!
-
6 Tablet Rp1 Jutaan untuk Edit Video Ringan, Cocok Bagi Content Creator yang Baru Terjun di Sosmed
-
5 HP Murah Cocok untuk Driver Ojol: RAM 8GB, Aman Kena Air Hujan & Layar Jernih
-
Bocoran Pengembangan Game MMO Horizon, Sasar Pengguna Seluler