Suara.com - Hero assassin dalam game Mobile Legends sering kali menjadi tumpuan tim saat sedang push rank. Unggul dalam soal menghabisi lawan, membuat hero jenis ini sangat didukung dan diandalkan oleh tim.
Saat ini ada setidaknya tujuh hero assassin terbaik di Mobile Legends, yang jika dikuasai dengan baik, bisa membuat permainan tim tidak terkalahkan. Berikut daftar hero assassin terbaik yang dihimpun Suara.com:
- Benedetta
- Ling
- Lancelot
- Hayabusa
- Karina
- Selena
- Gusion
Di bawah ini adalah ulasan dari daftar hero di atas:
1. Benedetta
Benedetta masih menjadi salah satu hero Assassin Mobile Legends terbaik karena Benedetta kemampuannya yang dapat mengganggu musuh. Sebagai seorang Assassin, dirinya dapat menimbulkan kerusakan yang cukup besar kepada musuh, dan mobilitas yang sangat lincah. Skill ini akan membuat musuh kesulitan untuk mengejar Benedetta.
2. Ling
Ling kembali menjadi pilihan hero Assassin Mobile Legends terbaik karena dirinya punya mobilitas yang sangat lincah berkat skill Finch Poise. Dengan mobilitasnya, Ling dapat menculik musuhnya dengan mudah.
3. Lancelot
Lancelot masih menjadi pilihan hero Assassin Mobile Legends terbaik karena dirinya punya kit yang begitu sempurna untuk seorang Assassin. Selain punya mobilitas yang lincah, Lancelot juga dapat menimbulkan kerusakan yang sangat besar terhadap musuh serta punya skill iframe yang membuat Lancelot bisa menghindari serangan atau crowd control lawan.
4. Hayabusa
Baca Juga: Moonton Rilis Koleksi NFT Mobile Legends, Tawarkan Konten Eksklusif
Hayabusa menjadi hero Assassin yang sangat kuat. Dirinya dapat melakukan poking damage, bisa bergerak dengan lincah, serta mampu menimbulkan burst damage yang besar dengan skill ultimate-nya. Saking kuatnya, bahkan Hayabusa bisa menjadi hero counter semua Assassin yang ada di Mobile Legends.
5. Karina
Karina masih menjadi hero Assassin karena mempunyai skill yang sangat kuat. Dengan skill miliknya, Karina dapat menjadi hero anti Marksman terbaik di Mobile Legends. Tidak hanya itu saja, Karina juga masih bisa menimbulkan burst damage yang sangat besar, mampu membunuh musuh dengan sangat cepat.
6. Selena
Selena termasuk hero yang cukup diwaspadai di MSC 2021 mengingat ia di-banned sebanyak 41 kali. Selena merupakan salah satu hero yang memiliki kemampuan yang sangat baik sebagai support dan juga carry, Hero satu ini memiliki kemampuan untuk memberikan efek Crowd Control pada lawan den kemudian mengalahkannya.
7. Gusion
Gusion terkenal dengan damage yang tinggi. Hal ini dikarenakan cukup sedikitnya hero yang disenjatai dengan magic resistance. Tentu saja hal ini juga berlaku untuk hero Mage Assassins seperti Gusion, kemampuan combo dari hero satu ini memang sangat mematikan.
Itulah 7 hero assassin terbaik di Mobile Legends. Siapa yang paling ingin kamu pelajari dan gunakan? [Pasha Aiga Wilkins]
Berita Terkait
-
Siapa Saja Roster MPL ID Season 17? Intip Bocoran Pemain dan Jadwal Pertandingannya
-
Terpopuler: 5 HP Layar Amoled 120hz Termurah hingga Tier List Hero Mobile Legends 2026
-
Tier List Hero Mobile Legends Januari 2026: Strategi Ampuh Push Rank ke Mythic!
-
5 Hero MLBB Andalan Aurora Light: Inisiasi Apik, 'Bro Cahyo' Jadi Finals MVP M7
-
Kapan MPL ID Season 17 Dimulai? Ini Jadwal dan Tim yang akan Bertanding
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Dari Transaksi Harian ke Perjalanan Global Lewat Integrasi Program Poin
-
Oppo A6t Series Resmi Debut di Indonesia, Bawa Baterai Jumbo 7000mAh, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Siapa Saja Roster MPL ID Season 17? Intip Bocoran Pemain dan Jadwal Pertandingannya
-
realme P4 Power 5G Resmi Meluncur, Buka Era Baru Smartphone dengan Baterai 10.001mAh
-
7 Rekomendasi Smartwatch Xiaomi Terbaik 2026, Mulai Rp300 Ribuan
-
7 HP Murah Rp1 Jutaan Desain Premium, Kamera Apik Anti Ketinggalan Zaman di 2026
-
40 Kode Redeem FF 31 Januari 2026: Klaim Katana Cosmic dan Bundle Nobara
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 31 Januari 2026: Buru Gullit 117 OVR dan Voucher Draft Gratis
-
Terpopuler: Cara Download PP Ramadan 2026 Cewek, 5 HP Alternatif Redmi Note 15 5G
-
XLSMART Resmi Hadirkan XL Ultra 5G+, Jaringan 5G Blanket Pertama di Indonesia