Suara.com - Google baru saja menerbitkan laporan bertajuk Year in Search 2021: Look back to move your business forward. Ini adalah laporan tahunan keempat Google untuk mengamati tren konsumen lewat data Google Trends selama periode Agustus 2020 hingga Agustus 2021.
Head of Ads Marketing Google Indonesia, Yolanda Sastra mengatakan, masyarakat Indonesia makin tertarik dengan mobil listrik. Dalam riset Google, tercatat penelusuran dengan kata kunci electric car atau mobil listrik meningkat sebesar 54 persen.
Tak hanya mobil listrik, masyarakat Indonesia juga tertarik dengan kendaraan ramah lingkungan. Ini terbukti lewat penelusuran keyword emisi mobil di Google meningkat 85 persen, sementara kendaraan ramah lingkungan naik 230 persen.
“Orang Indonesia membuka Google Search untuk mencari ide dan inspirasi, tetapi juga untuk memahami perubahan dan tantangan yang dihadirkan oleh pandemi. Laporan ini sungguh dapat membantu brand dan pemasar mengidentifikasi pergeseran utama perilaku konsumen dan apa yang harus diketahui ke depannya," kata Yolanda dalam konferensi pers virtual, Selasa (22/2/2022).
Menanggapi riset itu, Head of Marketing PT Hyundai Motors Indonesia, Astrid A. Wijana menyampaikan bahwa pihaknya bakal memproduksi mobil listrik pertama di Indonesia tahun ini.
"Untuk terus memperkuat komitmen kami terhadap perkembangan mobil listrik tanah air, di tahun 2022 ini, Hyundai akan memproduksi mobil listrik pertama di Indonesia," kata Astrid dalam sesi terpisah.
Di tengah pesatnya perkembangan industri otomotif, kata Astrid, transisi ke mobil listrik semakin diperlukan untuk menjaga lingkungan yang baik bagi seluruh lapisan masyarakat.
Ia juga mengklaim kalau mobil listrik Hyundai mendapatkan respons positif di Indonesia. Hal ini ia kutip dari data laporan tahun 2021 milik Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO), di mana model BEV dari Hyundai mendominasi penjualan ritel dengan pangsa pasar 87,3 persen.
Hyundai juga akan terus melanjutkan edukasi ke masyarakat terkait kendaraan listrik. Astrid mencontohkan, pengenalan mobil listrik ke masyarakat bisa dilakukan lewat video yang diunggah di YouTube.
"Kami harus melakukan upaya lain seperti membuat konten video yang mudah dicerna. Kami memberikan kesempatan ke masyarakat untuk mendapatkan informasi, baik yang dibuat Hyundai atau media," sambung Astrid.
Ia juga tak menampik kalau saat ini baterai jadi komponen paling mahal untuk mobil listrik, sebagaimana yang dikhawatirkan masyarakat. Namun tak menutup kemungkinan kalau teknologi ke depan bisa mengubah baterai mobil listrik jadi lebih murah.
"Hal ini menjadi motivasi kami untuk terus mendukung ekosistem mobil listrik sebagai kendaraan masa depan untuk masyarakat Indonesia," jelasnya.
Berita Terkait
-
5 Mobil Listrik dengan Pajak Murah di 2026: Hemat Biaya Tahunan, Gak Bikin Tekor!
-
Wacana Insentif Mobil Listrik Dicabut, IESR: Beban Lingkungan Jauh Lebih Mahal
-
Pesepeda Luka Kepala Ditabrak Mobil Listrik di Jalan Sudirman
-
5 Mobil Listrik dengan Aura Jeep Rubicon, SUV Gagah ala Off-Road yang Tangguh
-
Jakarta-Semarang Cuma Butuh Ongkos Listrik 70 Ribu: Intip Fakta Menarik Wuling Cloud EV Bekas
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
HP Murah dengan Snapdragon 6 Gen 3, Skor AnTuTu POCO M8 5G Tembus 800 Ribu
-
Telkom Gandeng Palo Alto Networks, Siapkan Talenta Muda Hadapi Ancaman Siber Masa Depan
-
Halo Campaign Evolved Bakal Rilis 2026: Fitur Terungkap, Gunakan Unreal Engine 5
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
-
Internet Jadi Kunci Arus Balik Nataru, Komdigi Pantau Jaringan 24 Jam
-
IDC Prediksi Pengiriman PC 2026 Anjlok hingga 9 Persen, Efek Domino Ledakan AI Mulai Terasa
-
58 Kode Redeem FF Terbaru 3 Januari: Raih HRK, Emote 2026, dan Bundle Mr Icy
-
Moto X70 Air Pro Lolos Sertifikasi, Bawa RAM 16 GB dan Chip Anyar
-
MediaTek Dimensity 7100 Resmi Meluncur, Infinix Note Edge Bakal Jadi yang Pertama?
-
Oppo Reno15 Series Mulai Pre-Order di Indonesia, Siap Jadi Smartphone Paling Lengkap di Kelasnya