Suara.com - Para arkeolog menemukan peti mati atau sarkofagus terbuat dari timah abad ke-14 di Katedral Notre Dame, Paris.
Menurut laporan, katedral itu terbakar hampir tiga tahun yang lalu namun peti mati tersebut belum diketahui sebelumnya.
Menurut pernyataan dari kementerian kebudayaan Perancis, karakteristik dan lokasi peti mati menunjukkan bahwa itu menyimpan jenazah pejabat tinggi.
Katedral itu sebelumnya terbakar selama proyek renovasi dan restorasi pada April 2019.
Sejak itu, pemerintah Perancis terus memulihkan arsitektur gotik bersejarah katedral dan berharap pemulihan akan selesai pada 2024.
Pada bagian terakhir restorasi, para pekerja berencana untuk memasang perancah sebelum merekonstruksi puncak menara katedral.
Namun, sebelum para pekerja mendirikan perancah, para arkeolog mensurvei situs tersebut untuk mencari artefak apa pun yang mungkin rusak.
Selama survei, para ahli berfokus pada transept atau bagian katedral di mana lantainya tegak lurus dengan bangunan utama dan membentuk salib.
Di bawahnya, para arkeolog menemukan banyak makam dari bahan yang berbeda.
Baca Juga: Penemuan Sarkofagus atau Peti Mati Kuno dari Abad ke-14 di Katedral Notre Dame Prancis
Hal itu menunjukkan bahwa tempat ini digunakan sebagai tempat pemakaman untuk jangka waktu yang lama.
Dilansir dari Live Science, Senin (21/3/2022), tim menemukan bahwa pemakaman tersebut berasal dari abad ke-14 dan 13.
Di antara pemakaman ini, para ilmuwan menemukan sarkofagus tima berbentuk manusia yang sepenuhnya diawetkan.
Penempatannya di transept katedral menunjukkan bahwa orang ini dulunya memiliki status elit.
Penggalian tersebut juga mengungkapkan penemuan lainnya, seperti sebuah lubang berisi patung-patung bercat yang dulunya merupakan bagian dari tirai atap Notre Dame.
Berita Terkait
-
Fosil Naga Laut Raksasa Berusia 180 Juta Tahun Ditemukan
-
Kerangka 3.600 Tahun Ditemukan, Tewas saat Menyelamatkan Diri dari Tsunami
-
Seperti Janin, Mumi Berusia 1.000 Tahun Ditemukan di Makam Bawah Tanah
-
Mumi Berusia Lebih dari 800 Tahun Ditemukan di Peru
-
Merinding, Kuburan Massal Chan Chan Abad ke-15 Ditemukan, Berisi Puluhan Mayat
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- Terbongkar dari Tato! Polisi Tetapkan Pria Lawan Main Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Porno
- Buntut Tragedi SMA 72 Jakarta, Pemerintah Ancam Blokir Game Online Seperti PUBG
Pilihan
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
Terkini
-
Microsoft Mau 500 Ribu Orang Indonesia Melek Teknologi AI di 2026
-
Susul Huawei, Xiaomi Siapkan Sistem Operasi HyperOS Khusus PC
-
Pemerintah Korsel Turun Tangan usai Game PUBG Terancam Diblokir Prabowo
-
45 Kode Redeem FF Terbaru 12 November 2025, Klaim Evo Gun dan Skin SG2 Gratis
-
WhatsApp Siapkan Fitur Message Request: Privasi Pengguna Makin Terlindungi
-
21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 November 2025, Banjir Ribuan Gems dan Pemain OVR 113
-
Nasib Tragis HP Gaming Black Shark: Populer Berkat Xiaomi, Kini Perlahan Hilang
-
Perbandingan Redmi Pad 2 Pro vs Xiaomi Pad 7, Bagus Mana?
-
JBL Sense PRO: Revolusi Headphone Open-Ear Premium dengan Suara Imersif dan Kenyamanan Tanpa Batas
-
Mitos atau Fakta? Ini yang Terjadi Jika Kamu Menelan Permen Karet