Suara.com - Apple berencana menyediakan layanan sewa iPhone dan produk perusahaan lainnya. Layanan ini mirip seperti langganan tiap bulan yang ada di iCloud.
Mengutip Macrumors, Jumat (25/3/2022), konsumen nantinya bakal mendapatkan akses ke perangkat dan membayarnya setiap bulan selama berlangganan.
Disebutkan kalau ini jadi solusi terbaik bagi mereka yang tidak mampu membeli iPhone, iPad, atau Mac yang harganya mahal. Layanan ini juga bakal menguntungkan Apple selaku penyedia.
Adapun biaya yang ditawarkan Apple nantinya bakal setara dengan harga langganan iCloud atau Apple Music per bulan. Layanan sewa iPhone ini juga menyediakan akses seperti Apple ID hingga akun App Store.
Sebagai perbandingan, layanan iCloud di Indonesia dibanderol Rp 15.000 untuk penyimpanan 50GB per bulan. Sementara Apple Music dihargai Rp 49.000 tiap bulannya.
Tapi program ini berbeda dengan program seperti cicilan karena harga berlangganan tidak ditentukan dari harga asli perangkat yang dibagi selama 12 atau 24 bulan. Biaya sewa ini memang belum ditentukan dan tergantung pada perangkat yang dipilih pengguna nanti.
Layanan sewa ini juga bakal mencakup upgrade ke produk baru Apple lain seperti Mac, iPad, atau Apple Watch. Ini sedikit berbeda dari program iPhone Upgrade sebelumnya, yang mana produk hanya berlaku untuk iPhone.
Program sewa perangkat Apple ini disebutkan telah dikerjakan selama beberapa bulan lalu. Namun proyek itu sempat ditunda karena Apple fokus pada program buy now pay later.
Meski begitu, layanan sewa ini diharapkan meluncur pada akhir 2022 atau selambat-lambatnya pada tahun 2023 nanti. Nantinya pelanggan bisa mendapatkannya lewat App Store, situs resmi, atau toko online Apple.
Baca Juga: iPhone 13 Hijau Dipastikan Masuk Indonesia 8 April
Berita Terkait
-
5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
-
Google Siap Saingi Apple? Fitur Mirip NameDrop Muncul di Android, Bisa Berbagi Kontak Mudah!
-
Monarch: Legacy of Monsters Siap Lanjut ke Season 2, Catat Tanggalnya!
-
5 HP Murah yang Bisa Foto Live Selain iPhone untuk Abadikan Kenangan
-
Usai Chief of War, Jason Momoa Kini Bintangi Serial Baru Bertema Geng Motor
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
4 Rekomendasi Tablet Rp2 Jutaan Memori 256 GB untuk Kerja, Multitasking Anti Lemot
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru: Dapatkan Skill Boost, Coin Bonus, dan Item Premium Gratis!
-
25 Kode Redeem FF 16 November: Dapatkan Loot Crate & Item Premium Gratis Sekarang Juga!
-
6 Tablet Rp1 Jutaan untuk Edit Video Ringan, Cocok Bagi Content Creator yang Baru Terjun di Sosmed
-
5 HP Murah Cocok untuk Driver Ojol: RAM 8GB, Aman Kena Air Hujan & Layar Jernih
-
Bocoran Pengembangan Game MMO Horizon, Sasar Pengguna Seluler
-
5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
-
Rahasia Perbedaan Wajah Neanderthal dan Manusia Modern Akhirnya Terungkap
-
Prediksi Cuaca Hari Ini 16 November 2025: Waspada Hujan Lebat di Sejumlah Wilayah
-
34 Kode Redeem FF 16 November 2025: Klaim Emote Bucin & Skin FFWS Permanen untuk Survivor Sejati!