Suara.com - Produsen iPhone asal Taiwan, Foxconn mengaku kalau saat ini ada peningkatan stabil terkait masalah keterbatasan pasokan di tengah kebijakan lockdown China.
Chairman Foxconn, Young Liu mengatakan kepada para pemegang saham kalau situasi rantai pasokan saat ini mulai membaik meskipun kebijakan lockdown memang berdampak pada produksi perangkat teknologi.
"Dampak lockdown keseluruhan tidak terlalu berpengaruh ke Foxconn. Kalian bisa melihat pendapatan kami di April dan kinerja Mei juga lebih baik dari yang kami perkirakan," kata Liu, dikutip dari TechTimes, Rabu (1/6/2022).
Liu juga menyatakan kalau masalah rantai pasokan bakal lebih baik dari perkiraan mereka sebelumnya, terlepas dari berbagai masalah seperti konflik Ukraina, inflasi, dan faktor lain.
Foxconn sendiri sempat mengalami penurunan pendapatan sebesar 4 persen di bulan April.
Namun angka ini jauh lebih baik dari perusahaan perakit iPhone lainnya.
Misalnya Quanta Computer yang mendapatkan penurunan hingga 40 persen. Lalu ada Pegatron yang turun hingga 35 persen dalam sebulan terakhir.
Ini menunjukkan kalau produksi iPhone tetap segera dilakukan, termasuk iPhone 14 yang bakal meluncur tahun ini.
Meskipun sebelumnya beberapa rumor menyebut kalau iPhone 14 bakal ditunda.
Baca Juga: Pengembangan iPhone 14 Terganjal Lockdown di China
Adapun bocoran spesifikasi iPhone 14 adalah desainnya yang tampil baru dengan tablet dan punch hole untuk menggantikan notch (poni).
Ponsel itu juga diklaim membawa chip A16 Bionic baru.
Sementara varian iPhone 14 lainnya masih tetap membawa chip A15 Bionic seperti iPhone 13.
Kemudian bocoran lain menyatakan kalau tidak ada lagi iPhone 14 Mini saat peluncuran tahun ini.
Berita Terkait
-
iPhone 13 Mini Digadang Jadi Terakhir, iPhone 14 Series Tidak Memiliki Versi Mini
-
Ratusan Karyawan Apple Keracunan Massal, Pabrik iPhone Diinvestigasi
-
Apple Disebut Bakal Pangkas Poni di iPhone 14
-
Bocoran Apple iPhone 14, Model Pro Punya Kamera 48 MP dan RAM 8 GB
-
iPhone 13 Belum Rilis, Bocoran iPhone 14 Sudah Keluar
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
95 Persen Jaringan Pulih, XLSMART Percepat Konektivitas Pascabencana di Aceh
-
8 Prompt AI untuk Edit Foto Jadi Dramatis yang Lagi Tren di TikTok
-
iPhone Disebut Bakal Pakai Layar Lengkung Empat Sisi, Apple Ikuti Jejak Xiaomi?
-
5 HP Harga Rp1 Jutaan Paling Worth It di Tahun 2026, Spek Gak Kaleng-kaleng
-
Samsung Disebut Eksperimen Baterai 20.000 mAh, Ini Tantangannya
-
Update 25 Kode Redeem FC Mobile 1 Januari 2026, Klaim Icon 113-115 Gratis di Tahun Baru!
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
Bocoran Harga Poco M8 dan M8 Pro Muncul Jelang Rilis, Ini Gambaran Kelas dan Speknya
-
4 Cara Mendapatkan Candy Blossom di Grow a Garden Roblox agar Panen Melimpah
-
Skin Starlight Januari 2026 Bocor, Gak Cuma Harley yang Punya Tampilan Baru