Suara.com - Penggemar perlu siap-siap, bocoran terbaru menyebut jika anime One Piece akan hiatus dalam waktu yang cukup lama.
Dilansir dari CBR, berakhirnya arc Wano akan menjadi sinyal jika anime ini akan benar-benar mendekati akhir.
Akun Twitter resmi One Piece mengumumkan bahwa manga yang sudah berjalan lama akan mengambil istirahat 4 minggu.
Jeda waktu ini diharapkan bisa memberi waktu Eiichiro Oda untuk mempersiapkan ulang tahun ke-25 seri yang akan datang, serta mempersiapkan awal dari saga terakhir cerita.
Hiatus akan dimulai setelah penerbitan edisi ke-30 Weekly Shonen Jump tahun ini. Edisi ke-30 rencananya akan dirilis di Jepang pada 27 Juni 2022.
Saga Empat Kaisar dalam seri saat ini memang sudah dimulai sejak tahun 2016, dan busur Negeri Wano yang akan segera berakhir.
Arc Wano merupakan salah satu dari empat busur cerita yang terdapat dalam seri One Piece.
Arc ini bahkan telah berjalan selama hampir empat tahun di mana bab pertama diterbitkan pada Juli 2018.
Meskipun akan segera hiatus, Oda masih memiliki jadwal penuh musim panas ini, karena selain mempersiapkan manga dan bersiap-siap untuk ulang tahun yang akan datang, penulis juga sedang mengerjakan film animasi berdurasi panjang ke-15 dari seri ini.
Baca Juga: Hunter X Hunter: 5 Kekuatan Jari Kurapika
Sebagai penghibur, Oda menciptakan karakter baru untuk film tersebut. Dia adalah Uta, seorang penyanyi muda yang merupakan putri terasing dari Red-Haired Shanks.
Ingat Red-Haired Shanks? dia adalah kapten kuat yang memberi Luffy topi jerami ikoniknya dan mengilhami bocah itu untuk menjadi bajak laut.
Film ini akan tayang perdana di Jepang pada 6 Agustus mendatang. Detail tentang rilis international film tersebut belum diumumkan.
Kesibukan baru Oda
Sebagai informasi, Oda juga menjabat sebagai produser eksekutif untuk adaptasi live-action Netflix yang akan datang dari karyanya.
Netflix baru-baru ini merilis video teaser baru yang memamerkan seni konsep dari serial TV terbaru mereka.
Berita Terkait
-
Setelah Lebih 15 Tahun, Manga Akatsuki no Yona akan Tamat Desember 2025
-
Masuki Arc Palmia Church, May I Ask for One Final Thing? Bagikan PV Terbaru
-
Fakta Unik Sejarah Anime Jepang: Dulu Alat Propaganda Perang, Sekarang Jadi Fenomena Global
-
Teknik Tweening dalam Anime Kizu Darake Seijo Yori Houfuku Wo Komete
-
Dinanti Penggemar, Proyek Anime Rich Girl Caretaker Akhirnya Diumumkan
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Candaan Bocor saat Live, Admin Medsos Wali Kota Surabaya Minta Maaf dan Mengundurkan Diri
-
23 Kode Redeem FC Mobile 2 November: Dapatkan Player Pack UCL, Rank Up Point, dan XP Trainer
-
23 Kode Redeem FF 2 November: Segera Klaim Skin SG2, Bundle, Diamond, dan Gloo Wall Gratis
-
5 Tablet Android dengan SIM Card yang Murah dan Praktis, Mulai Rp 1 Jutaan
-
5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
-
Cara Blur WhatsApp Web dengan Mudah, Anti Intip Saat di Kantor
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
MediaTek Dimensity 6400 Setara Chipset Apa? Bersaing dengan Snapdragon Berapa?
-
Intip Harga HP Infinix per November 2025, Spek Terbaik Mulai Rp1 Jutaan
-
18 Kode Redeem FC Mobile 2 November 2025, Klaim Pemain Gratis OVR 113 Terbatas