Suara.com - POCO F4 5G telah muncul di berbagai lembaga sertifikasi resmi pada awal kuartal kedua 2022. Leaker baru saja mengungkap penampakan POCO F4 5G.
Blog teknologi RootMyGalaxy dan leaker Paras Guglani memamerkan penampilan berbagai sudut dari HP anyar POCO.
Gambar menunjukkan bahwa perangkat memiliki tepi datar serta modul persegi panjang yang menampung kamera di bagian belakang.
Modul tersebut mengemas triple camera 64 MP dan flash LED berukuran besar. Kita bisa melihat sensor sidik jari yang dipasang pada bagian samping bersama tombol daya. Tombol pengaturan volume ada di sebelah kanan.
Gambar menegaskan bahwa POCO F4 5G memiliki opsi warna hijau. Dikutip dari Gizmochina, rumor sebelum ini mengklaim bahwa POCO F4 GT identik dengan Redmi K40S. Gambar semakin memperkuat rumor tersebut.
Prediksi Spesifikasi POCO F4 5G
POCO F4 5G diharapkan menampilkan layar Samsung E4 AMOLED 6,67 inci beresolusi Full HD+ dengan refresh rate 120 Hz. Perangkat memiliki desain mirip Redmi K40S, namun perusahaan sepertinya memberikan fitur berbeda di bagian kamera.
Redmi K40S membawa kamera utama 48 MP sementara POCO F4 5G mengusung sensor primer 64 MP. Perangkat akan membawa chipset Snapdragon 870 SoC yang dipasangkan dengan RAM LPDDR5 dan penyimpanan UFS 3.
Perangkat ini sebelumnya terlihat di platform benchmark Geekbench. Tak hanya itu, ponsel muncul di situs sertifikasi FCC (Amerika Serikat) dan saat ini terdaftar di NBTC (Thailand).
Baca Juga: Usung Dimensity 1300, Ini Deretan Fitur Vivo T2x
Menurut laporan MySmartPrice, POCO F4 akan mendukung jaringan telekomunikasi GSM, WCDMA, LTE, dan NR. Ini menyuratkan dukungan konektivitas 5G pada POCO F4 mendatang.
Mengingat perangkat sudah lolos sertifikasi resmi, peluncuran smartphone diprediksi dapat dilakukan dalam waktu dekat. POCO F4 5G kemungkinan bisa debut di China, kemudian menuju pasar lain seperti Eropa, India dan Asia Tenggara.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
5 Tablet Murah untuk Edit Video: Spek Dewa, Memori Besar, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Dua Tablet Murah POCO Siap Masuk ke Indonesia, Usung Chip Kencang Snapdragon
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 November: Ada Pemain 110-115 dan Ratusan Rank Up
-
5 Tablet dengan RAM 12 GB Plus Baterai Jumbo, Multitasking untuk Pekerjaan Berat
-
Spesifikasi RedMagic 11 Pro: Calon HP Gaming Gahar di Indonesia, Chip Super Kencang
-
HP Murah Oppo Misterius Lolos Sertifikasi, Usung Baterai 7.000 mAh
-
5 Smartwatch Anti Air yang Bisa Dipakai Berenang, Aman hingga Kedalaman 50 Meter
-
7 HP Murah Rp 900 Ribuan Terbaik November 2025: Cocok Buat Orangtua, UI Ringan
-
Acer Luncurkan Predator Triton 14 AI, Laptop Gaming Paling Tipis Bertenaga AI
-
7 Rekomendasi Tablet dengan Stylus Pen Murah Cocok untuk Guru