Suara.com - Jelang gelaran MPL Season 10 dimulai, EVOS Legends memberi kejutan dengan melepas dua player andalan dari divisi Mobile Legends yaitu Antimage dan LJ. Tidak menyangka akan dilepas oleh tim ini, Antimage lalu mengaku sakit hati.
Pendapat Antimage usai resmi dilepas EVOS Legends ini ia sampaikan dalam live streaming di YouTube beberapa waktu yang lalu. Blak-blakan, Antimage mengaku jika dirinya sakit hati usai diumumkan untuk berpisah dari tim macan putih.
Lebih lanjut, Antimage menjelaskan bahwa dirinya tidak menyangka akan dilepas oleh EVOS Legends dalam waktu yang cukup cepat. Terlebih, Antimage menyebut jika dirinya masih memiliki keinginan untuk berada di pro scene Mobile Legends.
"Sakit hati di-farewell guys, gue nggak nyangka secepat ini. Percuma apapun yang kalian omongin, gue tetap di-farewell, kita harus menerima itu. Gue belom coba M Series, sedih banget," ungkapnya.
Antimage juga menyayangkan keputusan ini, pasalnya dirinya adalah satu-satunya player ONIC Kage yang masih belum tampil di turnamen dunia, M World Series.
Antimage bukan satu-satunya player yang dilepas oleh EVOS Legends. Sesama rekan satu timnya yaitu LJ juga dilepas di waktu yang bersamaan dengan tim macan putih ini.
Sayangnya, tidak ada penjelasan khusus mengenai alasan EVOS Legends memutuskan untuk melepas dua player veteran yang sudah beberapa kali menjuarai berbagai turnamen Mobile Legends ini.
Tim macan putih masih belum mengumumkan jajaran roster yang akan bertanding dan tampil di gelaran MPL Season 10 sebagai bagian dari EVOS Legends.
Baca Juga: Jelang MPL Season 10, ONIC Lepas Dua Player Andalan Ini
Berita Terkait
-
Klaim Kode Redeem ML 27 Juli 2022
-
Dapatkan Magic Emblem Fragment, Klaim Kode Redeem ML 27 Juli 2022
-
Update Pagi! Kode Redeem Mobile Legends Rabu 27 Juli 2022
-
Dua Pemain dengan Rekor Lebih dari 1.000 Kill di MPL dan M Series, Ada Pentolan RRQ
-
Bocoran Starlight Pass Mobile Legends Agustus 2022, Hadirkan Skin Natan Baru
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 Januari 2026, Klaim 2.026 Gems dan Pemain Eksklusif
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 1 Januari 2026, Klaim M1014 Demolitionist dan The Hungry Pumpkin
-
Ini Kode Promo KIOSGAMER Januari 2026 Terbaru, Dapat Diskon hingga Bonus Diamond 30 Persen!
-
28 Kode Redeem MLBB Terbaru 1 Januari 2026: Klaim Skin Epic, Diamond, dan Fragment Gratis
-
95 Persen Jaringan Pulih, XLSMART Percepat Konektivitas Pascabencana di Aceh
-
8 Prompt AI untuk Edit Foto Jadi Dramatis yang Lagi Tren di TikTok
-
iPhone Disebut Bakal Pakai Layar Lengkung Empat Sisi, Apple Ikuti Jejak Xiaomi?
-
5 HP Harga Rp1 Jutaan Paling Worth It di Tahun 2026, Spek Gak Kaleng-kaleng
-
Samsung Disebut Eksperimen Baterai 20.000 mAh, Ini Tantangannya
-
Update 25 Kode Redeem FC Mobile 1 Januari 2026, Klaim Icon 113-115 Gratis di Tahun Baru!