Suara.com - Pengguna Instagram gencar melakukan protes dengan meme Make Instagram Instagram Again sejak beberapa hari terakhir. Terbaru ada Kim Kardashian dan Kylie Jenner yang melakukan kritik serupa.
Hal itu dilakukan karena mereka kecewa kalau tampilan Instagram makin mirip TikTok. Pasalnya, Feed itu mulai diisi oleh konten asing dari orang yang tidak mereka ikuti (follow).
"Make Instagram Instagram again," tulis pesan yang diunggah di akun Instagram masing-masing, dikutip dari CNBC, Selasa (26/7/2022).
"Berhenti meniru TikTok, saya hanya ingin melihat foto-foto lucu dari teman-teman saya," sambung pesan di bawahnya.
Namun pengguna bisa mengubah tampilan feed Instagram dan Facebook kembali seperti semula. Nantinya feed hanya bisa menampilkan konten dari teman-teman yang mereka ikuti.
Dengan demikian, feed Instagram maupun Facebook tak lagi berisi konten rekomendasi dari orang asing, seperti dilansir dari Techcrunch, Kamis (28/7/2022).
Cara ubah tampilan Instagram agar diisi konten dari teman
1. Buka Instagram
2. Ketuk logo Instagram di sisi kiri atas
3. Pilih opsi Following atau Mengikuti
Dengan itu, maka feed Instagram hanya akan diisi oleh konten dari akun yang mereka follow. Tampilan feed ini juga diurutkan sesuai kronologis, yang berarti konten terbaru bakal tampil di paling atas.
Tapi perbedaannya adalah Feed opsi Following itu tidak menampilkan kumpulan Stories seperti beranda utama Instagram. Jadi pengguna mesti keluar dari tampilan khusus itu ke feed biasa apabila mau melihat kumpulan cerita dari teman-temannya.
Baca Juga: INFOGRAFIS: Apa Itu PSE Kominfo? Ancam Blokir WhatsApp, Instagram hingga Google
Selain Instagram, Facebook pun mulai menampilkan konten rekomendasi dari orang asing. Namun kini pengguna juga bisa mengubahnya seperti Instagram.
Sedikit berbeda dari Instagram, Facebook menyediakannya dalam dua opsi tab. Pertama ada 'Home' yang berisi konten-konten rekomendasi dari akun asing layaknya TikTok. Tab ini muncul secara default ketika pengguna membuka aplikasi Facebook.
Sedangkan tab kedua adalah 'Feeds' yang berisi konten-konten dari teman, laman, grup, atau lainnya yang diikuti pengguna. Nah tab ini mirip seperti feed versi Following di Instagram.
Jika kalian hanya mau melihat konten dari teman di Facebook, tab itu bisa dipilih. Tab ini terletak di posisi tengah, sebaris dengan tombol Home, Watch, dan Notifikasi.
Tag
Berita Terkait
-
Dua Platform E-commerce Raksasa Catat Lonjakan Transaksi di Indonesia Timur, Begini Datanya
-
Live TikTok Saat Ujian TKA? Aksi Nekat Siswa Ini Bikin Publik Geram
-
Kondisi Terakhirnya Mengkhawatirkan, Britney Spears Hapus Akun Instagram
-
TikTok Rilis Dua Fitur AI Baru: Permudah Kreator Mengolah Konten
-
Pundi-pundi Fantastis Sule dari TikTok, 1 Jam Cukup untuk Penuhi Kebutuhan Harian
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
7 HP Murah Terbaru di Indonesia: Baterai Jumbo, Cocok untuk Pekerja Mobile dan Streaming
-
Deret Keunggulan Xiaomi 15T, Dari Lensa Zoom hingga Kamera Leica
-
Moto Buds Bass Rilis: TWS Murah Motorola dengan Fitur ANC dan Baterai Tahan Lama
-
Lazada Siapkan Investasi Rp 400 Miliar buat Harbolnas 11.11
-
Lupakan Garmin! Ini 5 Pilihan Smartwatch Strava Terbaik 2025 di Bawah Rp 1 Juta untuk Pelari Kalcer
-
22 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 6 November: Ada Rank Up, Gems, dan Pemain 110-113
-
55 Kode Redeem FF Terbaru 6 November: Raih Skin Groza FFCS, Diamond, dan Emote Bucin
-
Politisi PSI Yakin Gibran Adalah 'Jokowi 2.0', Tak Diasingkan di Papua
-
Gampang Banget, Begini Trik Mindahin Data dari Word ke Excel, Cuma Hitungan Detik!
-
Apple Siapkan Macbook Murah Calon Pembunuh Laptop Chromebook, Ini Harganya