Suara.com - Kim Garam kembali menjadi perbincangan hangat di media sosial, setelah sebelumnya namanya terseret kasus bully. Terbaru, Kim Garam mengunggah pernyataan tak bersalah.
Hal ini dibagikan oleh Kim Garam sendiri melalui akun Instagram miliknya pada 10 Agustus.
Dalam pernyataan tersebut, Kim Garam meminta maaf kepada publik dan mengaku tidak pernah melakukan tindak kekerasan apa pun.
Mantan anggota grup Le Sserafim tersebut juga mengaku, hanya berusaha membantu korban dan tidak menyadari kesalahannya yang berdebat dengan Yoo Eunseo.
Hal ini membuat nama Kim Garam kembali menjadi perbincangan hangat di dunia maya.
Kata kunci Kim Garam menduduki Trending Topik Twitter Indonesia dengan jumlah cuitan sebanyak lebih dari 85.500 tweet.
Melalui cuitan tersebut, banyak warganet yang merupakan penggemar Kim Garam mendukung gadis kelahiran 2005 itu.
Tak sedikit yang tidak terima atas perlakukan sesama penggemar terhadap Kim Garam dulu sebelum ia mengunggah pernyataan tak bersalah.
"She just want help her friend loh, kenapa malah dia yang dituduh ngebully. 'Persahabatan adalah hal yang paling penting bagi saya', Garamie lets fight back," tulis akun @akunrandomchloe.
Baca Juga: Nyesek! Ibu Meninggal Dunia sebelum Sidang Skripsi, Warganet: Kuat Banget
"Anak baik, anak cantik, kamu hebat banget karena udah speak up. Kamu keren, maaf karena kamu harus melalui ini semua disaat bukan kamu yang salah. Tolong setelah ini harus lebih bahagia ya, #KimGaram," komentar @flycloudjk
"Setelah semuanya keungkap, Garam harus lebih bahagia. Cita-cita dia udah hancur sama orang-orang nggak bertanggung jawab. Plis, kalau boleh gue pengen ketemu Garam sekali, mau bilang kalau dia tuh hebat, mau bilang kalau banyak yang sayang sama dia. Miss u badly, Kim Garam," tambah @hyukaningning2
Di sisi lain, para Kpopers yang hanya mengamati kasus Garam pun berkomentar bahwa kasus bullying yang menimpa idola Kpop seperti ini memang sebaiknya tidak main hakim sendiri.
"Well, jujur aja gue bukan penggemar Le Sserafim, tapi gue tau banget gimana cerita Garam dibenci di Instagram atau Twitter. Dan gue cuma jadi penonton, sekalipun ada beberapa komen yang bikin kesel. Tapi jujur, dia yang paling eye catching di grupnya," cuit @Wili82914298
"Dari kasusnya dek #KimGaram, aku pun jadi memahami bahwa memang manusia dan media ini berbahaya. Dan kita pun sebagai netizen yang notabene cuma penikmat dari layar HP dan nggak tau realnya yang terjadi. Kita nggak boleh menjadi pribadi yang gampang menghakimi. Kalau kayak gini jadinya fitnah," tambah @hitoriide
Di sisi lain, HYBE Labels mengaku tidak akan ikut campur mengenai kasus Kim Garam karena ia sudah tidak lagi menjadi bagian dari agensi.
Berita Terkait
-
Kim Garam Mengaku Tidak Bersalah, Begini Tanggapan Penggemar: Sudah Terlambat!
-
HYBE Labels Beri Tanggapan Soal Pernyataan Tak Bersalah Kim Garam
-
Kontroversi Belum Berakhir, Kim Garam Tulis Pesan Klarifikasi?
-
Kim Garam Tulis Surat Tentang Fakta Tuduhan Bullying yang Dilakukannya
-
Ngakak! Ponsel Ketumpahan Tinta, Warganet: Layarnya Gradasi
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2026 Lengkap
-
5 Rekomendasi Tablet Multitasking Terbaik untuk Ilustrator
-
Empat Tim Esports Indonesia Siap Tempur di APAC Predator League 2026
-
7 Tips Memilih Smartwatch yang Tepat untuk Android, iPhone, dan Gaya Hidup
-
Turnamen Internasional Free Fire FFWS Global Finals 2025 Cetak Rekor Dunia
-
Adu HP POCO C85 vs Vivo Y28: Dibekali Baterai 6000 mAh Kamera 50 MP Tapi Harga Beda Jauh?
-
Buriram United Esports Juara Dunia FFWS Global Finals 2025 Free Fire
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 17 November: Raih 6.000 Gems dan 15 Juta Koin
-
5 CCTV 360 Derajat untuk Jangkauan Luas, Harga Mulai Rp150 Ribuan
-
5 Tablet dengan Fitur NFC Paling Murah, Transaksi Digital Jadi Mudah