Suara.com - Para bocah Sekolah Dasar (SD) masih memiliki tingkah polos dan menggemaskan karena ketidaktahuan mereka. Sikap polos tersebut juga terlihat pada anak-anak SD dalam video yang viral belakangan ini karena berpose di depan alat pengukur tanah, menyangka itu adalah kamera.
Seorang warganet dengan akun TikTok waroengsablontoraja membagikan video tengah menggunakan alat pengukur tanah jenis total station dengan tripod di depan sebuah SD.
Bentuk tripod dan alat pengukur tanah tersebut membuatnya tampak seperti kamera. Tak heran, jika bocah-bocah SD itu tertarik dengan pekerjaan yang sedang dilakukan oleh lelaki di dalam video tersebut dan menyangka tengah memotret sekolah.
Total station sendiri berfungsi untuk menghitung jarak, arah, titik koordinat, dan perbedaan tinggi secara elektronis.
Melihat alat tersebut, tak sedikit murid SD dari berbagai kelas yang berbaris rapi dan berpose di depan total station.
Menariknya, pekerja yang mengukur pun tidak keberatan. Lelaki dalam rekaman itu justru berpura-pura sebagai juru foto dan mengarahkan para murid untuk berpose.
"Tenang, tenang," tulis pemilik akun.
Unggahan yang telah dilihat sebanyak lebih dari 1,3 juta penayangan dan disukai sebanyak lebih dari 80.800 kali itu pun menuai beragam komentar.
Beberapa warganet menilai sikap petugas yang mengukur tanah itu pun patut diacungi jempol karena membuat anak-anak SD tersebut bahagia.
Baca Juga: Anti Mainstream! Kotak Amplop Pernikahan Ini Ada 2, Dibedakan antara Pengantin dan Orang Tua
"Ngakak, mana yang nurut banyak," tulis akun im4tomato
"Keren lu bang, bisa bikin adek-adek itu seneng walaupun sebenernya itu bukan kamera tapi niat lu bikin mereka seneng itu bagus banget," komentar telorkucing17
"Pernah menjadi korban waktu SD dan nurut-nurut aja sama bapak yang pegang alatnya," tambah mamen_ayadi
"Ngakak, tapi nggak apa-apa ngehibur anak-anak," sahut al_borneo7
"Anak-anak pada polos begitu hahaha," ungkap nelirubenthandi
Berita Terkait
-
Detik-detik Atap Lapangan Padel Taman Vila Meruya Ambruk Diterjang Badai Jakarta
-
Video Viral Mobil MBG Angkut Genteng, Klarifikasi Kepala Sekolah Jadi Sorotan
-
Rp200 Juta Amblas, Dustin Tiffani Ungkap Kisah Pahit Ditipu Beli Mobil Bekas
-
Viral Pencurian Brutal di Lampu Merah Tanjung Priok, Sopir Pasrah Pilih Tak Keluar Truk
-
Ngeri! Modus Baru Penipuan di TikTok Live, Korban Diimingi Saldo Rp30 Juta
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Oppo Reno 15 Diprediksi Usung Dimensity 8450 dan Sensor Samsung 200 MP
-
Untuk Pertama Kalinya, Seri Game Halo Siap Menuju PS5
-
Skor AnTuTu iQOO Z10R: HP Murah dengan Dimensity 7360 dan RAM 12 GB
-
Video Viral Mobil MBG Angkut Genteng, Klarifikasi Kepala Sekolah Jadi Sorotan
-
4 Perangkat Xiaomi Bakal Dapat Update OS 5 Kali, Ada Tablet dan HP Midrange
-
iPhone Air 'Versi Lebih Murah'? Harga Moto X70 Air Terungkap ke Publik
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 26 Oktober: Ada Bundle, Diamond, dan Skin Keren
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
-
Trailer Fallout 4 Anniversary Edition Beredar, Siap Hadir ke Switch 2
-
Mode Battle Royale Battlefield 6 Dirumorkan Rilis Gratis Minggu Depan