Suara.com - Meta berencana melakukan efisiensi demi menghemat anggaran perusahaan.
Salah satu imbas kebijakan ini turut berdampak ke sopir bus yang biasa mengantar jemput karyawan Facebook.
Hal ini diungkap oleh WeDriveU, vendor utama Meta untuk transportasi karyawan.
Mereka menyebut bakal mengurangi staf di dalam maupun di sekitar kantor Meta hingga hampir 100 orang per November nanti.
Angka itu mencakup pengemudi, petugas operator, manajer operasi, dan supervisor, seperti dilansir dari CNBC, Senin (24/10/2022).
Vendor bus shuttle Meta lainnya, Hallcon Corporation, telah merumahkan 63 staf dari lokasi kantor di San Fransisco pada 25 November.
Kebijakan ini dilakukan dengan alasan penurunan signifikan dari permintaan klien.
"Beberapa karyawan dapat dipertahankan atau dipanggil kembali untuk bekerja," kata Direktur SDM di Hallcon.
Ketika diminta untuk mengomentari pemangkasan ini, juru bicara Meta mengaku kalau hal itu dilakukan untuk menyesuaikan kebutuhan kerja hybrid (gabungan online dan offline).
Baca Juga: Meta Umumkan Fitur Baru untuk Grup Facebook
"Sejak kembali ke kantor, kami telah menyesuaikan layanan, termasuk program transportasi, untuk lebih mencerminkan kebutuhan tenaga kerja hybrid kami," katanya.
Pemutusan hubungan kerja (PHK) ini terjadi karena Meta berupaya untuk memangkas biaya sebesar 10 persen atau lebih selama beberapa bulan ke depan.
Hal itu dilakukan sebagai langkah perusahaan dalam menghadapi tantangan ekonomi mikro dan kinerja perusahaan yang makin turun.
Meta sendiri melaporkan adanya penurunan pendapatan pertamanya di kuartal II (Q2) 2022, dan diperkirakan bakal terulang lagi di kuartal ketiga nanti.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
95 Persen Jaringan Pulih, XLSMART Percepat Konektivitas Pascabencana di Aceh
-
8 Prompt AI untuk Edit Foto Jadi Dramatis yang Lagi Tren di TikTok
-
iPhone Disebut Bakal Pakai Layar Lengkung Empat Sisi, Apple Ikuti Jejak Xiaomi?
-
5 HP Harga Rp1 Jutaan Paling Worth It di Tahun 2026, Spek Gak Kaleng-kaleng
-
Samsung Disebut Eksperimen Baterai 20.000 mAh, Ini Tantangannya
-
Update 25 Kode Redeem FC Mobile 1 Januari 2026, Klaim Icon 113-115 Gratis di Tahun Baru!
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
Bocoran Harga Poco M8 dan M8 Pro Muncul Jelang Rilis, Ini Gambaran Kelas dan Speknya
-
4 Cara Mendapatkan Candy Blossom di Grow a Garden Roblox agar Panen Melimpah
-
Skin Starlight Januari 2026 Bocor, Gak Cuma Harley yang Punya Tampilan Baru