Suara.com - Huawei Pocket S telah diluncurkan di China. Sebagaimana dilansir dari Gizmochina, Kamis (3/11/2022), perangkat ini merupakan ponsel lipat clamshell kedua setelah P50 Pocket yang diumumkan tahun lalu.
Penawaran terbaru juga hadir dengan spesifikasi yang lebih sederhana dibandingkan dengan P50 Pocket.
Satu-satunya perbedaan antara kedua perangkat adalah di departemen prosesor. Bersamaan dengan ponsel Pocket S, Huawei juga mengumumkan jam tangan pintar Watch GT Cyber.
Huawei Pocket S hadir dengan layar OLED lipat berukuran 6,9 inci dengan resolusi 2.790 x 1.188 piksel. Ponsel ini menawarkan warna 10-bit dan kecepatan refresh 120Hz.
Di Ponsel Huawei Pocket S terdapat layar penutup sekunder 1,04 inci di panel belakang. Perangkat ini memiliki pemindai sidik jari yang dipasang di samping.
Pocket S adalah ponsel lipat pertama di industri dengan hubungan multi-dimensi yang mengangkat engsel tetesan air.
Di bagian depannya, Huawei Pocket S hadir dengan pengaturan kamera belakang ganda. Ponsel ini terdiri dari sensor utama 40 Megapiksel yang dipasangkan dengan lensa sudut ultra lebar 13 Megapiksel. Serta terdapat kamera depan selfie 10,7 Megapiksel
Untuk dapur pacunya, Huawei Pocket S dilengkapi dengan prosesor Snapdragon 778G. Perangkat Ini mengemas RAM 8GB dan penyimpanan hingga 512GB. Perangkat ini memiliki sistem pembuangan panas grafit yang fleksibel.
Ponsel lipat ini didukung oleh unit baterai 4.000 mAh dengan dukungan pengisian daya 40W. Dari segi perangkat lunak, Pocket S berjalan pada Harmony OS 3 di luar kotak.
Baca Juga: Huawei Pocket S Akan Meluncur, Intip Bocoran Spesifikasi dan Penampakannya!
Untuk harganya, Pocket S dibanderol mulai dari harga RMB 5.988 atau sekitar Rp 12, 8 Juta untuk opsi 128GB.
Sedangkan model 256GB dibanderol dengan harga RMB 6.488 atau sekitar Rp 13,9 Juta. Varian 512GB dijual dengan harga RMB 7.488 atau sekitar Rp 16 Jutaan.
Selain itu, ponsel lipat ini ditawarkan dalam warna Obsidian Black, Frost Silver, Mint Green, Sakura Pink, Primrose Gold, dan Ice Crystal Blue. Ponsel ini mulai dijual untuk pre-order mulai tanggal 2 November 2022 dan penjualan resmi pada 10 November 2022.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
Terkini
-
7 Tips Memilih Smartwatch yang Tepat untuk Android, iPhone, dan Gaya Hidup
-
Turnamen Internasional Free Fire FFWS Global Finals 2025 Cetak Rekor Dunia
-
Adu HP POCO C85 vs Vivo Y28: Dibekali Baterai 6000 mAh Kamera 50 MP Tapi Harga Beda Jauh?
-
Buriram United Esports Juara Dunia FFWS Global Finals 2025 Free Fire
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 17 November: Raih 6.000 Gems dan 15 Juta Koin
-
5 CCTV 360 Derajat untuk Jangkauan Luas, Harga Mulai Rp150 Ribuan
-
5 Tablet dengan Fitur NFC Paling Murah, Transaksi Digital Jadi Mudah
-
4 Smartwatch dengan Layar AMOLED Paling Murah, Tetap Jernih di Bawah Sinar Matahari
-
Mengenal Jinlin Crater, Kawah Modern Terbesar di Bumi
-
DiVine Hadirkan Kembali Vine dengan Larangan Konten AI