Suara.com - PT. LG Electronics Indonesia (LG) mengumumkan resminya pemasaran LG WashTower secara luas bagi pasar dalam negeri.
Konsep perpaduan mesin cuci cerdas dan hemat tempat, diklaim menjadi yang pertama di Indonesia.
“Bentuk unik bertumpuk dan dukungan kecerdasan buatan (AI – Artificial Intelligence), kehadiran solusi pencucian pakaian ini menjadikannya yang pertama hadir di Indonesia dari jenisnya,” ujar Lee, Tae-Jin – President of LG Electronics Indonesia.
Lee, Tae-Jin memaparkan konsep mesin cuci dan pengering pakaian diletakkan dalam desain bertumpuk menyerupai Menara yang tersirat dari nama WashTower yang dibawanya.
Meskipun berbentuk menumpuk, kesan elegan menyeruak dari terapan desain datar dan unibody yang membuat keseluruhan desain dari mesin cuci dan pengering pakaian yang bertumpuk ini terlihat menyatu dengan sempurna.
Kecerdasan mesin cuci baru ini tidak lepas dari hadirnya berbagai fitur canggih.
Kelengkapan panel kendali Center Control yang diletakkan tepat diantara keduanya, menjadi kendali untuk menjalankan berbagai fungsi dari masing-masing perangkat secara keseluruhan.
Kecerdasan yang ada berkat Artificial Intelligence Direct Drive (AI DD).
"Mesin cuci ini bisa mengidentifikasi pola cucian dari kebiasaan pengguna, serta jenis bahan cucian," ujar Product Marketing Washing Machine for LG Electronics Indonesia, Lenka Peruba saat jumpa pers di Jakarta, belum lama ini.
Baca Juga: Mesin Cuci Portable Arashi Laundry AWM 451A, Pasti Hemat Listrik, Pas Buat Anak Kost!
Dia menjelaskan, berkat AI DD logam pencucian memiliki kemampuan mendeteksi berat dan bahan jenis pakaian yang dicuci.
"AI DD mampu mengenalil 20.000 lebih logam pencucian," katanya.
LG pun menanamkan fitur Smart Pairing, membuat keterjalinan kerja antara mesin cuci dan mesin pengering pakaian.
Mengaktifkannya membuat mesin pengering akan otomatis membuat pilihan proses pengeringan paling tepat sesuai kebutuhan pencucian sebelumnya.
LG menyematkan fitur TurboWash 360 pada bagian mesin cucinya dan Prepare To Dry didalam mesin pengering pakaian pada LG WashTower.
Mengaktifkan TurboWash 360 akan mempersingkat waktu pencucian pakaian berkat kolaborasi gerak drum dan beberapa saluran air yang menyemburkan air bertekanan tinggi untuk melepaskan noda melekat sekaligus membuat deterjen mampu menembus serat pakaian lebih baik.
Berita Terkait
-
Monitor LG UltraGear Aplikasi Layar OLED, Bikin Gamer Makin Asyik Berpetualangan
-
Catat! 5 Cara Mudah Cuci Boneka agar Tidak Gampang Rusak
-
Ingin Cari Mesin Cuci yang Awet dan Tahan Lama, Pertimbangkan Dulu Hal ini
-
LG Display Pamerkan Layar 12 Inci Bisa Diregangkan hingga 14 Inci, Unik Banget
-
Bantu Hilangkan Bau Apek saat Musim Hujan, Polytron Perkenalkan Zeromatic Laguna
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Bos Xiaomi Blak-blakan Ungkap Kenapa Harga HP Makin Mahal
-
21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober 2025, Klaim Ribuan Gems dan Pemain OVR 110113 Sekarang
-
OpenAI Kenalkan Browser Pesaing Google, Namanya ChatGPT Atlas
-
Xiaomi 17 Air Segera Hadir, HP Tipis Pesaing iPhone Air dan Samsung Galaxy S25 Edge
-
Apple Disebut Batal Rilis iPhone 19 di 2027, Ada Apa?
-
Oppo Reno 15 Diprediksi Usung Dimensity 8450 dan Sensor Samsung 200 MP
-
Untuk Pertama Kalinya, Seri Game Halo Siap Menuju PS5
-
Skor AnTuTu iQOO Z10R: HP Murah dengan Dimensity 7360 dan RAM 12 GB
-
Video Viral Mobil MBG Angkut Genteng, Klarifikasi Kepala Sekolah Jadi Sorotan
-
4 Perangkat Xiaomi Bakal Dapat Update OS 5 Kali, Ada Tablet dan HP Midrange