Suara.com - Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 02 Gibran Rakabuming Raka menjadi tokoh paling banyak mendapatkan sentimen negatif di media sosial selama debat cawapres yang digelar pada Minggu (22/1/2024) malam.
Pakar media sosial sekaligus Founder Drone Emprit, Ismail Fahmi menjelaskan, Gibran memang menjadi tokoh paling viral di media sosial saat debat cawapres berlangsung pukul 19.00 hingga 22.00 WIB.
Mengutip laporan Drone Emprit, Gibran Rakabuming memiliki persentase 40 persen dari total volume percakapan dengan total penyebutan 142.469 kali.
Di bawahnya ada Muhaimin Iskandar selaku Cawapres nomor urut 01 dengan total penyebutan 141.293. Namun Cak Imin juga memiliki persentase yang sama dengan Gibran dengan 40 persen.
"Ini menunjukkan bahwa Gibran Rakabuming memiliki tingkat keterpaparan media yang hampir sama dengan Muhaimin Iskandar pada tanggal tersebut," kata Ismail Fahmi lewat akun Twitter @ismailfahmi, dikutip Senin (22/1/2024).
Sedangkan cawapres nomor urut 03, Mahfud MD ada di posisi ketiga dengan total penyebutan 71.647 kali selama debat berlangsung.
Kendati paling viral, Gibran justru mendapatkan sentimen negatif paling banyak di media sosial. Analisis Drone Emprit menyebutkan kalau pendamping Prabowo Subianto itu mendapatkan 60 persen sentimen negatif dari total cuitan di atas.
"Sebanyak 60 persen dari percakapan adalah negatif, 33 persen positif, dan hanya 7 persen yang netral. Ini menunjukkan adanya sentimen yang kurang menguntungkan atau permasalahan yang mungkin sedang dihadapi oleh Gibran Rakabuming di media sosial selama jangka waktu yang ditentukan," ungkap Ismail Fahmi.
Berbeda dengan Gibran, Cak Imin dan Mahfud MD justru mendapatkan sentimen positif dari warganet Twitter selama debat. Cak Imin memperoleh 80 persen percakapan positif, 6 persen negatif, dan 14 persen netral.
Baca Juga: Debat Cawapres Pakai Jaket Klan Naruto, Gibran Rakabuming Diledek Salah Kostum
Sedangkan Mahfud MD yang jumlah penyebutannya sedikit justru cuitan warganet padanya mengarah pada sentimen positif dengan persentase 79 persen, 12 persen negatif, dan 9 persen netral.
Ismail menyimpulkan, meskipun Muhaimin Iskandar dan Gibran Rakabuming memiliki volume percakapan yang hampir sama, sentimen mereka berbeda secara signifikan.
"Muhaimin mendapatkan pandangan yang sangat positif dan Gibran mendapatkan pandangan yang mayoritas negatif," imbuhnya.
Sementara itu, Mahfud MD yang memiliki volume percakapan yang lebih rendah, justru memiliki pandangan yang mayoritas positif. Ini menunjukkan kualitas daripada kuantitas dalam hal sentimen online.
"Ini menunjukkan pentingnya tidak hanya jumlah penyebutan tetapi juga kualitas percakapan yang terjadi di media sosial," tandasnya.
Berita Terkait
-
Debat Cawapres Pakai Jaket Klan Naruto, Gibran Rakabuming Diledek Salah Kostum
-
Ini Arti Greenflation, Istilah yang Ditanyakan Gibran ke Mahfud MD sampai Bikin Panas
-
Debat Gibran vs Cak Imin Tentang Kendaraan listrik, LFP dan Baterai Nikel Bagus Mana?
-
Gibran akan Kuatkan Reforma Agraria: 110 Juta Sertifikat Sudah Dibagikan dari Sebelumnya 500 Ribu
-
Ditawari Gibran Donat di Debat Pilpres, Respons Istri Anies Baswedan Tuai Pro Kontra
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
51 Kode Redeem FF Terbaru 3 Januari 2026, Ada M1014 dan Grenade Pineapple Fizz
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026, Klaim Pemain 115 dan 2.026 Gems Gratis
-
iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
-
HP Android Terkencang di Dunia, Perusahaan Rilis Red Magic 11 Pro Plus Golden Saga
-
Kebangkitan MacBook 'Mungil': Apple Siapkan Laptop Murah dengan 'Jeroan' iPhone 16 Pro!
-
HP Murah dengan Snapdragon 6 Gen 3, Skor AnTuTu POCO M8 5G Tembus 800 Ribu
-
Telkom Gandeng Palo Alto Networks, Siapkan Talenta Muda Hadapi Ancaman Siber Masa Depan
-
Halo Campaign Evolved Bakal Rilis 2026: Fitur Terungkap, Gunakan Unreal Engine 5
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
-
Internet Jadi Kunci Arus Balik Nataru, Komdigi Pantau Jaringan 24 Jam