Suara.com - Pemerhati media sosial sekaligus Founder Drone Emprit, Ismail Fahmi kembali membagikan hasil riset soal analisis calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) di media sosial.
Berbeda dari sebelumnya yang kerap meneliti X atau Twitter, kali ini audiens riset berasal dari TikTok. Riset Drone Emprit ini dilakukan pada periode 16-22 Januari 2024.
Riset Drone Emprit menemukan kalau pasangan capres-cawapres nomor urut 01, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (disingkat AMIN), menempati posisi paling atas dalam tren jumlah mention atau postingan di TikTok.
Di bawah AMIN ada pasangan nomor urut 02, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka (Prabowo-Gibran). Sementara posisi terbawah ditempati oleh pasangan nomor urut 03, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.
"Paslon Anies-Cak Imin menempati posisi paling atas dalam trend jumlah mention (postingan) di TikTok. Diikuti oleh Prabowo-Gibran dan Ganjar-Mahfud MD," kata Ismail Fahmi dalam akun X @ismailfahmi, dikutip Selasa (23/1/2024).
Secara total, AMIN disebut sebanyak 793 kali. Kemudian disusul Prabowo-Gibran dengan 500 sebutan dan Ganjar-Mahfud dengan 353 sebutan.
Berdasarkan persentase, Anies-Imin mendapatkan 48 persen. Lalu Prabowo-Gibran 30 persen, dan Ganjar-Mahfud 21 persen.
Tapi secara interaksi, Prabowo-Gibran mendapatkan interaksi paling banyak di TikTok ketimbang dua paslon lainnya. Mereka mendapatkan sekitar 376 juta interaksi dengan persentase 47 persen di TikTok.
"Prabowo-Gibran mendominasi total interaksi di TikTok selama periode yang diberikan, dengan menyumbang hampir setengah dari semua interaksi yang direkam," beber Ismail Fahmi.
Baca Juga: Anies Beri Ucapan Ulang Tahun ke Megawati: Teruslah Menjadi Penjaga Konstitusi dan Demokrasi Bangsa
Di bawahnya ada AMIN yang memiliki 241,7 juta interaksi dengan persentase 30 persen. Posisi terbawah ada Ganjar-Mahfud dengan interaksi 190,9 juta dan persentase 24 persen.
Ismail Fahmi melanjutkan, interpretasi ini bisa menunjukkan bahwa Prabowo-Gibran memiliki kehadiran atau kampanye yang sangat efektif di TikTok selama waktu tersebut, menarik lebih banyak perhatian dan interaksi dibandingkan dengan dua kelompok lainnya.
"Ini bisa disebabkan oleh berbagai faktor, termasuk konten yang lebih menarik atau resonansi yang lebih besar dengan audiens TikTok," sambung dia.
Lebih lanjut Ismail Fahmi menyimpulkan, paslon Prabowo-Gibran begitu mendominasi di TikTok dalam hal total interaksi. Ini mencerminkan keterlibatan pengguna yang sangat tinggi dengan konten mereka.
"Hal ini terlihat dari jumlah interaksi yang sangat besar serta tingkat interaksi yang luar biasa tinggi dibandingkan dengan dua kelompok lainnya," pungkasnya.
Lebih jelas, berikut performa masing-masing capres-cawapres di TikTok menurut riset Drone Emprit.
Tag
Berita Terkait
-
Anies Beri Ucapan Ulang Tahun ke Megawati: Teruslah Menjadi Penjaga Konstitusi dan Demokrasi Bangsa
-
Mutiara Baswedan Bahas Sikap di Medsos, Gaya Bicaranya Malah Disorot: Abah Banget!
-
Anies Pulang Kampung Sekaligus Kampanye Akbar di Yogyakarta
-
Tsamara Amany Cantik dan Pemberani, Unggah Foto Tatap Prabowo Meski Dihujat
-
Konsisten Dukung Prabowo Subianto, Aurel Hermansyah Cuek Beda Pilihan dengan Orang Tua
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
Terkini
-
Bracket M7 Mobile Legends Knockout: Aurora PH Juara, AE Sempat Jadi 'Champion Slayer'
-
Redmi Umumkan Jadwal Rilis Turbo 5 dan Turbo 5 Max, Bawa Baterai Jumbo dan Garansi 5 Tahun
-
25 Kode Redeem FC Mobile 26 Januari 2026: Maldini, Cafu, Van Dijk, dan Saliba Menanti
-
Bocoran Kalender Rilis Gadget 2026: Dari iPhone Lipat hingga HP Baterai Monster 7.000 mAh
-
Petinggi Microsoft Ungkap Alasan 'Perbedaan Kebijakan' Soal Perilisan di PS5
-
Lenovo Guncang CES 2026 dengan Laptop Gaming Layar Rollable dan AI Cerdas
-
Bocoran Harga POCO X8 Pro Max: HP Flagship Killer Chip Kencang dengan Baterai 9.000 mAh
-
35 Kode Redeem FC Mobile Siang Ini 26 Januari 2026, Ada Van der Sar OVR 117 dan Gems Gratis
-
41 Kode Redeem FF Hari Ini 26 Januari 2026, Ada Skin SG2 dan Bundle Yuji Itadori Gratis
-
5 Plugin Penghasil Uang TheoTown: Cara Cepat Bangun Kota Impian!