Suara.com - Apple baru saja meluncurkan pembaruan sistem operasi (update OS) iOS 17.3 ke pengguna iPhone. Fitur ini sudah bisa dinikmati oleh semua pengguna, tak terkecuali di Indonesia.
Salah satu fitur baru iOS 17.3 ini adalah Stolen Device Protection. Sesuai namanya, ini adalah fitur baru yang melindungi ponsel pengguna biar anti kemalingan.
Lebih jelasnya, berikut daftar fitur baru iOS 17.3 yang dihimpun dari HT Tech, Rabu (24/1/2024).
Stolen Device Protection
Seperti namanya, fitur ini akan melindungi iPhone kalian dari maling. Sebab perangkat itu mendapatkan lapisan tambahan yang membuatnya tidak mudah dibobol pencuri.
Dengan Stolen Device Protection, tidak ada seorang pun bisa mengubah password iPhone atau mematikan fitur Find My Device. Dua fitur ini yang biasanya dibobol para maling.
Cara mengaktifkan fitur Stolen Device Protection di iPhone:
- Buka Settings
- Pilih Face ID & Passcode
- Masukkan password alias kata sandi
- Scroll ke bawah dan nyalakan opsi Stolen Device Protection
Apple Music
Sekarang pengguna Apple Music bisa memperbarui aplikasi streaming musiknya dengan fitur collaborative playlist. Ini adalah daftar putar yang bisa melibatkan kalian dengan teman atau keluarga.
Bahkan lagu yang dimasukkan dalam playlist tersebut bisa dibalas dengan emoji sesuai keinginan mereka.
Crash Detection
Apple telah meningkatkan fitur crash detection atau deteksi kecelakaan. Namun perlu dicatat kalau fitur ini eksklusif di iPhone 14 dan iPhone 15 series.
Baca Juga: Ingin Foto Bagus? Ini 10 HP dengan Kamera Terbaik Januari 2024
AirPlay
Fitur AirPlay ini memungkinkan pengguna berbagi video, foto, musik, dan lainnya dari perangkat Apple kalian ke Apple TV, speaker, hingga smart TV. Nah fitur ini akhirnya bisa terhubung dengan AirPlay khusus hotel, asalkan mereka memang menyediakan perangkat Apple.
Berita Terkait
-
Ingin Foto Bagus? Ini 10 HP dengan Kamera Terbaik Januari 2024
-
6 HP Mirip iPhone yang Murah dan Bisa Anda Pertimbangkan
-
Apple dan Samsung Balapan Kembangkan Pemantau Gula Darah tanpa Jarum Suntik
-
Dijual Fantastis, Harga Perbaikan Apple Vision Pro Capai Angka Rp 37 Jutaan
-
iOS 17.3 Resmi Meluncur, Hadirkan Fitur Stolen Device Protection
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Andalkan Snapdragon 7s Gen 4, Segini Skor AnTuTu Redmi Pad 2 Pro
-
Teaser Beredar, Realme GT 8 Pro Aston Martin F1 Limited Edition Siap Rilis
-
23 Kode Redeem FC Mobile 3 November: Dapatkan Pemain OVR 113, Gems, dan Rank Up Token Gratis!
-
Bracket dan Hasil Playoff MPL ID S16: ONIC Jadi Juara, AE Nomor 2
-
23 Kode Redeem FF 3 November: Segera Klaim Skin M1014, SG2 One Punch Man, dan Bundle Eksklusif!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
TikTok Rilis Dua Fitur AI Baru: Permudah Kreator Mengolah Konten
-
Philips Siap Hadirkan HP Baru, Desain Mirip iPhone
-
2 Cara Mudah Ngeprint Dokumen dari iPhone, Tutorial Cepat Anti Ribet!
-
Kehidupan di Palung Terdalam: Temuan Moluska Purba Ungkap Rahasia Evolusi Laut?