Suara.com - Aurora merupakan salah satu Mage OP di Mobile Legends Season 31. Berikut terdapat penjelasan mengenai 3 hero Marksman (MM) yang lemah banget saat melawan Aurora.
Sebagai informasi, Aurora mempunyai Ban Rate lebih dari 80 persen pada Februari 2024. Ini menyiratkan bahwa Aurora adalah hero yang sangat diwaspadai oleh player. Ia dijamin menjadi mimpi buruk apabila terlepas saat Draft Pick.
Terdapat beberapa hero Marksman tertentu yang sangat lemah saat menghadapi Aurora di Land of Dawn. Durabilitas rendah serta skill escape buruk membuat beberapa hero MM ini rentan menjadi incaran empuk Aurora.
Perlu diketahui, Efek skill milik Aurora terhitung sangat merepotkan berkat Patch Note terbaru. Ia kini menjadi satu-satunya hero di MLBB yang mempunyai kemampuan untuk membekukan Turret. Hero Mage tersebut tak perlu mengumpulkan stack untuk meningkatkan efek damage seperti sebelumnya. Ini berarti Aurora seperti Alice yang di-Buff sehingga tak perlu repot memikirkan stack.
Selain itu, efek pasif Aurora memungkinkan hero tersebut mempunyai dua nyawa. Aurora mampu membekukan lawan dalam sekejap dengan kombo skill dua dan skill satu. Selain itu, Aurora juga mempunyai damage area mematikan berkat skill Frigid Glacier. Berikut 3 Marksman yang sangat lemah saat melawan Aurora di Mobile Legends:
1. Moskov
Moskov terlempar di jajaran hero META usai terkena Nerf beberapa waktu lalu. Base Damage dari Moskov juga tak sesakit musim lalu. User Moskov biasanya akan mengaktifkan skill satu untuk menciptakan efek blink sekaligus menambah Attack Speed.
Jarak serangan Moskov tak terlalu jauh sehingga ia akan melompat di dekat formasi lawan. Gaya serangan semacam ini sangat disukai oleh Aurora. Hero Mage OP tersebut bakal melumpuhkan Moskov dalam sekejap.
2. Layla
Baca Juga: 5 Hero Mage Paling Sering Kalah di Mythic Mobile Legends, WR Rendah!
Layla adalah salah satu hero dengan durabilitas terendah di Land of Dawn. Ia juga tak mempunyai skill escape mumpuni dan hanya mengandalkan spell Flicker.
Layla bakal menjadi bulan-bulanan Aurora sejak early-game. Spam skill satu dengan Magic Damage tinggi dari Aurora membuat Layla mati kutu di Mobile Legends.
3. Miya
Miya memiliki banyak penggemar di kalangan pemain Mobile Legends. Meski populer, Miya justru masuk ke dalam salah satu hero MM dengan Win Rate terendah.
Hero dengan Attack Speed tinggi ini sangat rentan terhadap hero Crowd Control (CC). Sebagai catatan, dua dari tiga skill milik Aurora bersifat CC. Oleh sebab itu, Miya mempunyai peluang menang rendah saat menghadapi Aurora.
Itulah tadi 3 hero Marksman yang lemah banget saat melawan Aurora di Mobile Legends, jangan sampai memilih mereka ya!
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
Terkini
-
Tecno Spark Go 3 Resmi Meluncur di Indonesia, Andalkan Desain Tangguh, Baterai Jumbo, dan Fitur AI
-
Sisa Kuota Kini Bisa Hidup Lebih Lama: SIMPATI Resmi Hadirkan Fitur Akumulasi Kuota
-
33 Kode Redeem FC Mobile 31 Januari 2026 Terbaru Malam Ini, Banjir Gems dan Voucher TOTY
-
Galaxy AI Telah Ubah Cara Kita Tingkatkan Produktivitas dan Kreativitas
-
45 Kode Redeem FF 31 Januari 2026 Malam Ini, Ada Item Gorengan Kemeja PUBG Gratis
-
REDMI Note 15 Resmi Hadir di Indonesia, Usung Ketahanan Ekstra dan Performa Seimbang
-
Dari Transaksi Harian ke Perjalanan Global Lewat Integrasi Program Poin
-
Oppo A6t Series Resmi Debut di Indonesia, Bawa Baterai Jumbo 7000mAh, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Siapa Saja Roster MPL ID Season 17? Intip Bocoran Pemain dan Jadwal Pertandingannya
-
realme P4 Power 5G Resmi Meluncur, Buka Era Baru Smartphone dengan Baterai 10.001mAh