Suara.com -
Pemutusan hubungan kerja (PHK) di perusahaan teknologi seperti Meta sepertinya belum usai. Terbaru, mereka PHK massal kepada karyawan yang bekerja di Facebook Messenger.
Adapun badai PHK ini berdampak pada sekitar 50 pekerja di Facebook Messenger, sebagaimana dilaporkan dari India Today, Selasa (12/3/2024).
Juru bicara Meta menolak mengomentari PHK tersebut. Ia hanya mengaku kalau perusahaan sedang melakukan efisiensi saat ini.
Tahun lalu, CEO Meta Mark Zuckerberg mengumumkan kalau 2023 adalah waktunya perusahaan untuk melakukan efisiensi. Hasilnya, Meta melakukan PHK kepada ribuan karyawan dan menghapus beberapa divisi.
Meskipun awalnya efisiensi ini dilakukan hanya dalam waktu setahun, namun sepertinya itu diperpanjang tanpa batas waktu. Hal ini pun mendorong adanya perubahan budaya kerja di Meta.
Sebab beberapa manajer di Meta kini makin aktif dalam mencari cara untuk memangkas biaya dan merampingkan tim. Hal ini menyebabkan adanya kecemasan terus menerus di antara beberapa pekerja.
Bulan lalu, Meta dilaporkan sukses mencatatkan pertumbuhan pendapatan sebesar 134,9 miliar Dolar AS atau Rp 2.093 triliun setelah mengumumkan PHK massal.
Selama laporan pendapatan perusahaan, Zuckerberg membahas tentang performa Meta seperti peluncuran produk baru Threads, kacamata pintar Ray-Ban, VR dalam headset Quest 3, hingga upaya intensif dalam teknologi kecerdasan buatan (AI).
Baca Juga: Ini yang Terjadi Jika TikTok Benar-benar Diblokir Amerika
Berita Terkait
Terpopuler
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Link Download Logo Hari Santri 2025 Beserta Makna dan Tema
- Baru 2 Bulan Nikah, Clara Shinta Menyerah Pertahankan Rumah Tangga
Pilihan
-
5 Laga Klasik Real Madrid vs Juventus di Liga Champions: Salto Abadi Ronaldo
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
Terkini
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober: Klaim Pemain 111-113 dan 15 Juta Koin
-
5 Rekomendasi Smartwatch yang Baterainya Tahan 10 Hari, Cocok Dipakai Traveling
-
20 Kode Redeem FC Mobile 22 Oktober: Berhadiah Jersey Langka, XP Booster, dan Elite Player Drop
-
Raisa Trending di X, Begini Komentar Netizen Tanggapi Isu Perceraiannya
-
Komdigi Ungkap Depo Judi Online Tembus Rp 17 Triliun di Semester 1 2025
-
Game Sword of Justice Dirilis 7 November 2025 ke iOS, Android, hingga PC
-
25 Kode Redeem Free Fire 22 Oktober: Berhadiah Bundle Atlet, Skin Timnas dan Pet Eksklusif!
-
Uji Ketahanan Xiaomi 17 Pro: Lapisan Pelindung Setangguh iPhone 17 Pro
-
Axioo Hype R X8 OLED Resmi Meluncur: Laptop OLED dengan Ryzen 7, Super Ringan Seharga Rp 8 Jutaan
-
Menguak Potensi Krisis Air Bersih di Balik Kecanggihan AI