Suara.com - HMD Global baru-baru ini mengunggah teaser anyar yang membahas ponsel ikonis. Teaser memancing spekulasi terkait kebangkitan Nokia 3310 dan Nokia 3210.
"Sebuah ikon kembali pada bulan Mei ini #Nokiaphones" tulis akun resmi HMD di X (@HMDdevices). Mereka juga memberikan ilustrasi balon dan sebuah ponsel fitur.
Kita bisa melihat kata kunci bertuliskan "ini adalah hari ulang tahunku". Teaser itu diunggah di X pada 18 Maret 2024. Sebagai informasi, Nokia 3210 meluncur pertama kali pada 18 Maret 1999.
Postingan teaser diunggah bertepatan dengan ulang tahun Nokia 3210 yang ke-25. Dikutip dari GSMArena, Nokia 3210 membuka jalan bagi Nokia 3310 untuk menjadi legenda industri ponsel.
Nokia sebenarnya menghadirkan game Snake, panel yang dapat disesuaikan, pembuat nada dering internal, dan desain tanpa antena terlebih dahulu pada 3210 sebelum membawanya ke 3310.
Perlu diketahui, Nokia 3310 meluncur pada September 2000. Ponsel ini juga mempunyai beberapa seri lanjutan yang mencakup 3315, 3350, 3360, 3390, dan 3395.
Saat debut pertama kali, Nokia 3310 mempunyai dimensi 113 x 48 x 22 mm dengan berat sekitar 133 gram. Layarnya masih monokrom dengan dukungan Mini SIM.
Ponsel mengemas empat game klasik yaitu Snake, Pair II, Space Impact, dan Bantumi. Nokia 3310 menyandang status sebagai salah satu ponsel terlaris di dunia. HP Nokia ikonis ini telah terjual sebanyak 126 juta unit di seluruh dunia. Penggemar juga mengenal Nokia 3310 sebagai ponsel yang tangguh.
Berdasarkan teaser, HMD Global kemungkinan akan merilis Nokia 3210 atau Nokia 3310 4G. Tak menutup kemungkinan mereka menambahkan sejumlah inovasi anyar pada HP ikonis Nokia anyar yang meluncur pada Mei mendatang.
Baca Juga: Sudah Tahu? Ini 5 Cara Mengatasi Kode MMI Tidak Valid
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Microsoft Mau 500 Ribu Orang Indonesia Melek Teknologi AI di 2026
-
Susul Huawei, Xiaomi Siapkan Sistem Operasi HyperOS Khusus PC
-
Pemerintah Korsel Turun Tangan usai Game PUBG Terancam Diblokir Prabowo
-
45 Kode Redeem FF Terbaru 12 November 2025, Klaim Evo Gun dan Skin SG2 Gratis
-
WhatsApp Siapkan Fitur Message Request: Privasi Pengguna Makin Terlindungi
-
21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 November 2025, Banjir Ribuan Gems dan Pemain OVR 113
-
Nasib Tragis HP Gaming Black Shark: Populer Berkat Xiaomi, Kini Perlahan Hilang
-
Perbandingan Redmi Pad 2 Pro vs Xiaomi Pad 7, Bagus Mana?
-
JBL Sense PRO: Revolusi Headphone Open-Ear Premium dengan Suara Imersif dan Kenyamanan Tanpa Batas
-
Mitos atau Fakta? Ini yang Terjadi Jika Kamu Menelan Permen Karet