Suara.com - Vivo akhirnya memperkenalkan perangkat paling premium dari keluarganya yaitu Vivo X100 Ultra. Seri Ultra ini membawa spesifikasi superior yang membuatnya tidak mengecewakan dari segala aspek.
Perangkat baru dari keluarga Vivo ini disebut-sebut membawa sistem kamera yang terbaik di kelasnya saat ini. Spesifikasi ini membuat perangkat tersebut dipercaya sebagai salah satu HP dengan kamera paling premium.
Dilansir dari GSM Arena, Vivo X100 Ultra menggunakan kamera utama tipe 1 inci yang menggunakan sensor LYT-900 Sony. Tidak hanya itu, perangkat ini juga mengandalkan kamera periskop 200 MP dengan sensor Samsung ISOCELL HP9 1/1,4.
Sensor periskop yang digunakan di Vivo X100 Ultra adalah yang terbesar untuk sebuah HP. Fitur aperture f/2.67 dan panjang fokus setara 85mm menjadi keunggulan sensor tersebut.
Lensa periskop yang digunakan oleh perangkat baru Vivo ini memiliki 3,7x optical zoom, 20 persen peningkatan sensitivitas cahaya dan mode makro telefoto dengan pembesaran 20x.
Vivo X100 Ultra juga sudah dilengkapi dengan chip pencitraan Vivo V3 Plus yang menangani proses perekaman dan proses video potret 4K.
Kamera utama perangkat ini memiliki sensor 50 MP dengan 1/0 98 inci LYT-900 dengan aperture f/1,75 serta panjang fokus 23mm. Tidak hanya itu, perangkat ini juga sudah mendapat stabilisasi gambar 1,5 derajat dan OIS.
Sensor utama Vivo X100 Ultra ini sudah mendukung perekaman video hingga 4K 120fps dengan video mode potret 4K khusus dan dukungan Dolby Vision. Kamera ketiga perangkat ini yaitu ultrawide dengan sensor 50 MP.
Spesifikasi ciamik lain yang dibawa oleh Vivo X100 Ultra adalah chipset Snapdragon 8 Gen 3 dari Qualcomm yang duet dengan baterai 5.500 mAh. Perangkat baru Vivo ini dijual mulai 898 dolar AS atau setara Rp 14 jutaan.
Baca Juga: iQOO Z9 dan Z9x Rilis ke Indonesia 21 Mei, Intip Spesifikasinya
Berita Terkait
-
Premium, Xiaomi 15 Pro Bakal Andalkan Kamera Zoom Periskop?
-
Bikin Kecewa atau Penyegaran? Samsung Galaxy S25 Ultra Akan Kehilangan Kamera Telefoto 3x
-
HP 5G Makin Laris di Indonesia, Dikuasai Oppo dan Vivo
-
Vivo Akhirnya Kuasai Pasar Ponsel Indonesia, Pertama dalam 3 Tahun Terakhir
-
Xiaomi 15 Pro Akan Dilengkapi Sensor Kamera Lebih Besar
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
3 Pilihan HP Xiaomi dengan Kamera Terbaik Melebihi iPhone, Harga Mulai Rp3 Jutaan!
-
Budget 3 Juta, Mending Beli HP iPhone atau Samsung? Ini Pilihannya
-
5 Smartwatch Murah di Bawah Rp500 Ribu yang Ada Fitur Hitung Langkah Akurat
-
65 Kode Redeem FF Terbaru 29 Januari: Klaim Skin SG2, Asphalt Crusher, dan Gojo Bundle
-
5 Tablet untuk Main Game Love and Deepspace, Grafik Jernih buat Lihat 'Pacar Virtual'
-
Harga Realme P4 Power Rp4 Jutaan: Bawa Baterai Jumbo 10.001 mAh dan Dimensity 7400
-
Ini Tips Membeli iPhone Bekas agar Tidak Tertipu dan Berujung Zonk
-
Marak Beredar di 2026: Ini 5 Ciri iPhone Rekondisi
-
Update Monster Hunter Wilds PC Tiba: Hadirkan Perbaikan Bug dan Optimalisasi
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas