Suara.com - Jika pengguna sering menggunakan Google Meet untuk melakukan panggilan video, pengguna dapat memburamkan atau memberi efek blur pada latar belakang selama panggilan berlangsung.
Untungnya, memburamkan latar belakang di Google Meet dapat dilakukan dengan sangat mudah. Berikut ini cara memburamkan latar belakang di Google Meet:
Cara mengubah latar belakang di Google Meet
Jika pengguna ingin menyembunyikan latar belakang saat melakukan panggilan video dan tidak ingin menggunakan latar belakang virtual, pengguna dapat memburamkannya di Google Meet.
Berikut adalah petunjuk untuk memburamkan latar belakang selama panggilan dan sebelum panggilan:
Memburamkan latar belakang saat melakukan panggilan
Belum terlambat untuk memburamkan latar belakang Google Meet jika panggilan sudah dimulai. Ikuti langkah-langkah di bawah ini:
- Klik tombol menu tiga titik di bagian bawah layar.
- Pilih Apply visual effects.
- Ada dua pilihan. Untuk pemburaman halus, pilih Slightly blur your background. Jika pengguna memerlukan lebih banyak efek blur, pilih opsi Blur your background.
Cara mengaktifkan pemburaman latar belakang sebelum bergabung dengan panggilan
Pengguna juga dapat memburamkan latar belakang sebelum bergabung ke rapat.
Baca Juga: Cara Scan Dokumen Melalui HP, dengan dan Tanpa Aplikasi Tambahan
- Klik link rapat dari undangan untuk masuk ke ruang tunggu.
- Klik ikon di pojok kanan bawah pratinjau video.
- Pilih salah satu dari dua opsi keburaman latar belakang.
- Pengguna sekarang dapat keluar dari jendela Effects dan bergabung dalam panggilan dengan latar belakang yang sudah diburamkan.
Cara menonaktifkan latar belakang blur di Google Meet
Untuk menonaktifkan keburaman latar belakang, baik saat pengguna sedang dalam panggilan atau menunggu untuk bergabung, buka menu efek visual dengan mengikuti salah satu rangkaian petunjuk di atas.
Kemudian, pilih opsi keburaman yang saat ini digunakan untuk menonaktifkannya kembali normal seketika.
Ada banyak alasan mengapa pengguna ingin memburamkan latar belakang. Ini dapat mengaburkan kekacauan di belakang pengguna agar terlihat lebih profesional. Menyembunyikan latar belakang juga dapat melindungi privasi.
Namun, jika pengguna memiliki komputer lama, fitur blur dapat memperlambatnya karena memerlukan banyak sumber daya. Jika pengguna merasa perangkat tersebut mengganggu kualitas panggilan Google Meet, pengguna dapat segera mematikannya.
Solusi yang lebih ringan mungkin dengan menggunakan latar belakang virtual. Google Meet memiliki banyak opsi bawaan dan pengguna juga dapat mengunggah gambar. Itulah yang dapat dilakukan untuk memburamkan latar belakang di Google Meet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Infinix Smart TV X5L 43" Hadir ke RI, TV Murah Harga Rp 2 Jutaan
-
Sharp Aquos Sense 10 Debut: Tawarkan Layar IGZO OLED 240 Hz dan Bodi Compact
-
Motorola Edge 70 Rilis: Tawarkan Bodi Super Tipis, Lebih Murah dari iPhone Air
-
Samsung Wallet Resmi ke Indonesia, Dompet Digital Bisa Simpan Tiket hingga Kunci Mobil
-
Astronot Cina Sukses Gelar Barbeque Pertama dalam Sejarah di Luar Angkasa
-
Render Honor 500 Beredar: Mirip iPhone Air dan Pixel, Usung Baterai Jumbo
-
23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp2 Jutaan: Baterai Awet, Anti Air Cocok Buat Ojol
-
23 Kode Redeem FF Terbaru 6 November 2025: Dapatkan M1887 Incubator & Cobra Rage Sekarang!
-
Rilis 2026, Marvel Janjikan Game Wolverine Bakal Spektakuler