Suara.com - Xiaomi, yang dikenal sebagai salah satu produsen smartphone terus memperluas portofolio produknya di Indonesia. Selain menghadirkan beragam smartphone, Xiaomi Indonesia juga gencar menghadirkan tablet Android yang semakin lengkap dan menarik.
Dengan desain yang stylish, performa yang mumpuni, dan harga yang kompetitif, tablet Xiaomi Indonesia menghadirkan perangkat tablet serba bisa untuk produktivitas dan hiburan.
Tidak hanya lini Xiaomi, sub-brand seperti Redmi dan POCO juga turut meramaikan pasar tablet Android di Indonesia. Masing-masing sub-brand menawarkan tablet dengan karakteristik dan target pasar yang berbeda-beda.
Banyaknya pilihan tablet Xiaomi ini memberikan konsumen lebih banyak pilihan untuk menemukan tablet yang sesuai dengan kebutuhan dan budget mereka.
Di jajaran atas, Xiaomi Pad 6S Pro menjadi sorotan dengan spesifikasi yang mengagumkan, seperti layar AMOLED yang memukau, chipset yang bertenaga, dan dukungan stylus.
Sementara itu, di segmen entry-level, Redmi Pad SE hadir sebagai pilihan yang menarik dengan harga yang terjangkau namun tetap menawarkan pengalaman pengguna yang memuaskan.
Untuk melengkapi pengalaman pengguna, Xiaomi juga menyediakan berbagai aksesori untuk tabletnya, seperti keyboard dan stylus. Aksesori-aksesori ini dapat mengubah tablet menjadi perangkat yang lebih produktif, misalnya untuk bekerja atau membuat konten kreatif.
Dengan adanya aksesori ini, pengguna dapat memanfaatkan tablet Xiaomi secara maksimal. Tinggal sesuaikan kebutuhan akan aksesoris.
Sebelum memutuskan untuk membeli tablet Xiaomi, penting untuk mengetahui daftar harga terbaru. Harga tablet Xiaomi dapat bervariasi tergantung pada model, spesifikasi, dan aksesori yang disertakan.
Daftar Harga Tablet Xiaomi Agustus 2024
Baca Juga: Daftar Harga Smart TV Xiaomi Terbaru Agustus 2024, Lengkap Semua Ukuran
Dirangkum Suara.com dari situs resmi mi.co.id, berikut ini daftar harga tablet Xiaomi Indonesia untuk Agustus 2024.
- Xiaomi Pad 6S Pro RAM 8 GB + 256 GB: Rp 7.999.000
- Xiaomi Pad 6 RAM 8 GB + 256 GB: Rp 4.999.000
- Redmi Pad Pro RAM 8 GB + 256 GB: Rp 4.299.000
- POCO Pad RAM 8 GB + 256 GB: Rp 3.999.000
- Redmi Pad SE RAM 4 GB + 128 GB: Rp 1.999.000
- Redmi Pad RAM 6 GB + 128 GB: Rp 3.349.000
Selain daftar harga tablet Xiaomi, berikut ini lengkap aksesoris yang resmi disediakan.
- Redmi Smart Pen Rp 699.000
- Redmi Pad Pro Keyboard Rp 699.000
- POCO Smart Pen Rp 699.000
- Xiaomi Pad 6S Pro Touchpad Keyboard Rp 1.599.000
- Xiaomi Focus Pen Rp 999.000
- Xiaomi Pad 6 Keyboard Rp 999.000
- Xiaomi Smart Pen (2nd generation) Rp 999.000
Itulah daftar harga tablet Xiaomi Indonesia lengkap dengan aksesorisnya, terbaru untuk Agustus 2024. Pastikan cek-cek lagi, karena harga bisa berubah sewaktu-waktu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
Terkini
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure
-
7 HP Kamera AI Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Foto Auto Jernih Tanpa Editing
-
4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
-
Spesifikasi Up Phone, HP Buatan Indonesia yang Desainnya Mirip iPhone
-
5 HP Rp2 Jutaan Kamera Terbaik 2026 untuk Konten Kreator
-
Cara Membuat Subtitle Otomatis di CapCut untuk Video TikTok dan Instagram
-
Apa Perbedaan iPad Air dari iPad Pro? Ini 5 Rekomendasi Terbaik
-
Daftar Harga iPhone Januari 2026, Benarkah Lebih Mahal?
-
5 HP Murah di Bawah Rp1 Juta yang Masih Layak Pakai di 2026
-
5 Tablet Rp2 Jutaan SIM Card Terbaik 2026, Fleksibel untuk Pelajar dan Pekerja