Suara.com - Kuartal keempat 2024 bakal menjadi waktu yang menarik bagi penggemar teknologi. Melalui teaser yang beredar di Weibo, perusahaan mengonfirmasi bahwa mereka akan merilis Realme UI 6.0 pada Oktober 2024.
Sebagai informasi, chipset kelas atas dan beberapa HP flagship bakal hadir pada Q4 2024. Selain itu, Android 15 diharapkan hadir pada waktu yang sama.
Meski sudah mengonfirmasi bulan, namun Realme belum mengungkap tanggal perilisan UI terbaru. UI anyar tersebut kemungkinan mewarisi beberapa fitur ColorOS 15.
Perlu diketahui, kode sumber Android 15 baru-baru ini sudah meluncur. Versi stabil diyakini bakal hadir ke smartphone Pixel sekitar bulan Oktober.
OEM Android seperti OnePlus, Samsung, Nothing, Oppo, dan lain-lain bersiap untuk merilis versi mereka berdasarkan OS terbaru. Langkah tersebut juga dilakukan Realme dengan menyiapkan Realme UI 6.0.
Dikutip dari 91Mobiles, Manajer Produk Realme, Kangda Leo telah mengonfirmasi bahwa Realme UI 6.0 akan debut pertama kali di China pada bulan depan.
Waktunya kemungkinan tak berselang lama dengan ColorOS 15. UI anyar bakal menggabungkan fitur-fitur Android 15 yang diperkenalkan selama konferensi Google I/O 2024.
Seperti tradisi sebelumnya, Realme One UI 6.0 kemungkinan besar hadir terlebih dahulu di HP flagship. Update UI lantas tersedia untuk ponsel midrange serta entry-level.
Realme UI 6.0 diprediksi menghadirkan animasi sistem yang lebih baik dan lebih halus. Itu membuat seluruh pengalaman scrolling menjadi lancar serta mulus.
Baca Juga: Pakai Sensor Sony, Ini Deretan Fitur Kamera Realme 13 Pro 5G
Area notifikasi dan pusat kendali dapat dipisahkan seperti iOS. Perubahan ini akan konsisten di OxygenOS, ColorOS, dan Realme UI. Antarmuka terbaru digadang-gadang akan membawa angin segar dengan integrasi fitur AI yang lebih canggih.
Mengikuti jejak kesuksesan seri GT, fitur-fitur cerdas ini kemungkinan besar akan meluas ke perangkat kelas menengah. Salah satu fitur yang paling dinantikan adalah 'Brankas Pribadi', sebuah ruang digital rahasia untuk menyembunyikan aplikasi sensitif.
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
-
Menkeu Purbaya Mau Tangkap Pelaku Bisnis Thrifting
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
Terkini
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Perbedaan MediaTek Helio G81 dan Helio G85, Bagus Mana?
-
Migrasi Kepiting Merah di Pulau Christmas Jadi Fenomena Spektakuler
-
Instagram Hadirkan Fitur Watch History untuk Reels
-
Vivo X300 Vs. Xiaomi 17: HP Fragship Adu Cepat, Adu Kamera dan Baterai!
-
One UI 8.5 Ditunda Gara-Gara Galaxy S26 Plus? Ini Penjelasan Lengkapnya!
-
Top 10 Game Terpopuler di Indonesia 2025 yang Seru Dimainkan, Bukan Cuma Roblox
-
Bocoran Xiaomi 17 Ultra, HP Premium dengan Kamera 200MP!
-
Qualcomm Resmi Rilis Snapdragon 6s Gen 4, Dukung Fitur Gaming hingga Kamera 200MP
-
Setelah Samsung, Giliran Oppo Gandeng Google buat Teknologi AI