Suara.com - Keaslian ijazah Universitas Gadjah Mada (UGM) milik Presiden Jokowi kembali dipertanyakan oleh warganet menjelang akhir masa jabatannya.
Setelah riwayat pendidikan semasa SMA yang berbeda dari informasi yang beredar, kini nomor seri pada ijazah tersebut menjadi sorotan publik.
Dalam gambar yang beredar, terdapat perbandingan ijazah milik Jokowi dengan milik orang lain yang sama-sama lulusan UGM pada 1985.
Foto kolase yang dibagikan ulang oleh akun X @siregar_najeges itu menyorot perbedaan pada nomor seri dalam ijazah tersebut. Ijazah milik orang lain diketahui dikeluarkan oleh Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam UGM pada 5 Desember 1985.
Dalam ijazah tersebut, terdapat nomor seri yang tertera di bagian kanan atas yang menunjukkan pendataan pada ijazah masing-masing mahasiswa. Selain itu, terdapat nomor urut lainnya yang tercetak di bagian kiri atas.
Namun jika diperhatikan, nomor seri dalam ijazah UGM milik Jokowi berbeda. Alih-alih memiliki deretan nomor yang panjang, nomor seri yang tercetak di ijazah UGM Jokowi hanya memiliki empat angka. Tak hanya itu, tak ada nomor urut lainnya di kiri atas seperti yang terlihat pada ijazah UGM milik orang lain.
"Nomor seri...?!" cuit pemilik akun X tersebut dalam kolom keterangannya.
Di sisi lain, publik juga menyoroti warna ijazah UGM milik Jokowi yang dinilai seperti hasil fotocopy.
Unggahan yang kini telah disukai sebanyak lebih dari 1.000 kali oleh sesama pengguna X itu pun menuai beragam komentar. Sebelumnya, warganet juga mempertanyakan perbedaan struktur gigi atas pada foto lawas Jokowi saat masih menjadi mahasiswa UGM dan penggunaan kacamata dalam aturan foto ijazah.
Baca Juga: RI Alami Deflasi 5 Kali Beruntun, Jokowi Bilang Begini
"Kok beda ya?" cuit akun @_L0**
"Masa sih ijazah keluaran UGM pada tahun yang sama, kok nomor seri formatnya beda jauh. Yang ijazah kuning, memakai penomeran standar dokumen. Yang foto copyan penomerannya seperti nomor togel saja," komentar @nawa**********
"Terdapat kejanggalan ijazah yang letaknya di bawah, antara lain: 1) Tidak ada nomor seri ijazah. 2) Tulisan yang lain huruf besar, tulisan Surakarta dan nama hanya depannya yang huruf besar. 3) Foto ijazah pakai kacamata, aturannya tidak boleh pakai kacamata atau aksesoris wajah lainnya," tambah @anak********
"Tulisan tangan vs komputer," sahut @jaa*******
"Kok bisa ya nomor serinya bisa nggak jelas banget kayak gitu?" timpal @but**
Berita Terkait
Terpopuler
- Belajar dari Tragedi Bulan Madu Berujung Maut, Kenali 6 Penyebab Water Heater Rusak dan Bocor
- Penampakan Rumah Denada yang Mau Dijual, Lokasi Strategis tapi Kondisinya Jadi Perbincangan
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- Reaksi Kocak Amanda Manopo Ditanya Malam Pertama Usai Menikah: Kita Coba Hari Ini
Pilihan
-
Proyek Rp65 Triliun Aguan Mendadak Kehilangan Status Strategis, Saham PANI Anjlok 1.100 Poin
-
Pundit Belanda: Patrick Kluivert, Alex Pastoor Cs Gagal Total
-
Tekstil RI Suram, Pengusaha Minta Tolong ke Menkeu Purbaya
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
Terkini
-
Multitasking Jadi Lebih Mudah: Ubah Laptop Jadi Layar Eksternal dengan Fitur Tersembunyi Windows
-
26 Kode Redeem FF 13 Oktober 2025, Klaim Hadiah Spesial Timnas dan Vector Batik Menarik
-
13 Kode Redeem FC Mobile 13 Oktober 2023, Ada Trik Rahasia Dapatkan Pemain 113 Gratis
-
Avatar: The Last Airbender Kembali Hadir Lewat Game dan Seri Animasi Baru
-
10 Prompt Gemini AI Bertema Skuad Garuda: Bikin Foto Serasa Pemain Timnas Indonesia
-
3 Rekomendasi HP Murah Memori 512 GB Terbaik Oktober 2025, Harga Rp3 Jutaan
-
Kenali Fitur Instagram Map yang Tuai Pro Kontra, Apa Manfaat dan Bahayanya?
-
7 Rekomendasi Aplikasi Nonton Anime Alternatif Anoboy 2025, Pasti Aman dan Legal
-
Apa Itu Bypass iPhone dan Kenapa Itu Ilegal, Apakah Berbahaya?
-
Cara Menggunakan Sora AI untuk Membuat Video