Suara.com - Elon Musk kembali membuat prediksi besar tentang masa depan teknologi, terutama terkait pengembangan AI dan robot humanoid.
Miliarder sekaligus CEO Tesla ini meyakini bahwa kehadiran robot canggih bisa mengubah perusahaannya menjadi entitas bernilai $25 triliun. Prediksi ini ia sampaikan dalam Konferensi Future Investment Initiative kedelapan di Riyadh, Arab Saudi dikutip dari Unilad.
Melalui video, Musk memaparkan visi AI masa depan dan ambisi besar Tesla di sektor robotika, dengan produk andalannya, robot humanoid Optimus.
Menurut Musk, dalam dua dekade ke depan, setidaknya akan ada sepuluh miliar robot humanoid yang siap dipasarkan dengan harga mulai dari $20.000 hingga $25.000 per unit. Ia pun yakin bahwa produk-produk inovatif ini akan membawa Tesla pada valuasi $25 triliun.
"Jika taksi robotik menjadikan Tesla bernilai sekitar $5 triliun, maka saya yakin robot Optimus akan mendorongnya hingga $25 triliun," ujar Musk dikutip pada Kamis (31/10/2024).
Namun, ia mengakui adanya risiko besar dari kebangkitan AI ini. Dalam diskusi dengan mantan Perdana Menteri Inggris, Rishi Sunak, Musk pernah memperingatkan kemungkinan terciptanya era di mana pekerjaan manusia tidak lagi diperlukan.
“Anda masih bisa bekerja demi kepuasan pribadi, namun AI mampu menggantikan semuanya,” ujarnya.
Musk menyatakan, di masa depan, masyarakat mungkin akan lebih membutuhkan pendapatan tinggi universal dibanding pendapatan dasar universal, karena AI dapat menjadi ‘guru’ yang sempurna dan mampu mengemban banyak fungsi.
Musk juga menyoroti pentingnya regulasi pemerintah dalam menjaga keselamatan publik terkait perkembangan AI. “AI akan menjadi kekuatan untuk kebaikan, namun tetap ada risiko yang harus diawasi,” tambahnya.
Baca Juga: Dari Ancaman Perang Sampai AI, Menko PMK Sebut Pemuda Masa Kini Punya Banyak Tantangan
Prediksi ini kembali menunjukkan ambisi besar Musk dalam memimpin perusahaannya menuju masa depan teknologi berbasis AI, sekaligus membuka diskusi tentang dampak AI pada pekerjaan dan peran manusia dalam ekonomi yang semakin terotomatisasi.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Samsung Galaxy A57 5G Lolos Sertifikasi: Pakai Chip Anyar Exynos dan RAM 12 GB
-
Snapdragon 8 Elite Gen 6 Pro Diprediksi Bawa Performa Kencang, Clock Speed 5,5 GHz
-
Fantastis, Segini Hadiah Aurora PH usai Juara M7 World Championship 2026
-
58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 26 Januari: Raih Skin Gojo, Banner Jujutsu, dan Diamond
-
Turki Jadi Tuan Rumah MLBB M8 World Championship, Wild Card di Thailand
-
Film Super Mario Galaxy Rilis Lebih Cepat, Trailer Baru Ungkap Kehadiran Yoshi
-
Profil Aurora Light: 'Bro Cahyo' Menyala, Eks Pemain MPL ID Jadi Finals MVP M7 Mobile Legends
-
iQOO 15 Ultra Resmi Meluncur 4 Februari, Bawa Performa Gahar Kelas Monster
-
Harga Diprediksi Lebih Miring, Oppo Find X9s Bakal Bawa Dua Sensor 200 MP
-
Waspada Penjahat Siber Menyebar File Berbahaya Menyamar Sebagai E-Book PDF