Suara.com - Anies Baswedan mencuri perhatian usai hadir dalam GJLS Show beberapa waktu lalu. Dalam salah satu penggalan video, Anies nampak menjelaskan pentingnya minat dan daya baca di generasi kini.
Pernyataannya ini membuat nama Wakil Presiden Indonesia, Gibran Rakabuming kena sentil.
Penggalan video Anies Baswedan yang hadir dalam GJLS Show bersama Rigen dan kawan-kawan ini diunggah oleh akun @Mdy_Asmara1701 dan menjadi viral di laman X.
Dalam video tersebut, Anies Baswedan menyebut jika minat baca bukanlah satu-satunya hal yang penting, perlu ada daya baca yang menjadi patokan seseorang sanggup baca secara panjang dan mendalam secara tuntas.
"Yang gak kalah penting, bukan cuma minat baca. Tapi yang lebih penting lagi, daya baca. Seberapa dia sanggup membaca yang panjang, mendalam sampai tuntas. Yang kita kejar sebagai bangsa ini adalah daya baca," ujar Anies Baswedan.
Anies Baswedan menyebut jika hal ini bisa dimulai dengan membebaskan anak memilih buku yang ia sukai. Hal tersebut akan menjadi kebiasaan membaca buku yang menjadi rutinitas.
Pernyataan Anies Baswedan mengenai minat dan daya baca ini kemudian mendapat berbagai reaksi di media sosial.
Beberapa netizen memuji kecerdasan politikus tersebut namun banyak juga yang menyentil Wakil Presiden Indonesia, Gibran Rakabuming yang sebelumnya mengaku tidak suka membaca buku.
"Kalau saya sendiri sih jujur aja saya orangnya apa ya, gak suka baca. Kalau saya sih sukanya baca komik, itu jelas lah. Kalau artikel paling artikel ringan, gak pernah yang berat-berat" ujar Gibran dalam wawancara dengan Najwa Shihab beberapa waktu yang lalu.
"Ada yang kebiasaan baca komik sejak kecil pak, sampai bangkotan dan jadi presiden pun bacaannya masih komik" balas netizen.
"Keren, inilah nilai yang tetap membuat saya konsisten ada di barisan kaum cerdas" komentar akun lainnya.
"Daya baca itu skill dan untuk mengasah skill daya baca, minat bacanya juga harus tinggi" ungkap netizen.
"Gara-gara Gibran, anak-anak zaman sekarang jadi pada males belajar" tulis akun lainnya membalas.
Berita Terkait
-
Tuntut Prabowo Copot Jabatannya Usai Hina Tukang Es Teh, Publik Ogah Uang Pajak Dipakai Fasilitasi Gus Miftah: Memalukan
-
Usai Olok-olok Hina Penjual Es Teh, Gus Miftah Minta Maaf karena Kena Semprot Mayor Teddy
-
Dear Gus Miftah! Ini Ada Pesan Menohok dari Setan Merah
-
Sosok yang Tertawakan Perkataan Gus Miftah ke Penjual Es Teh Turut Dikecam Netizen
-
Siapa KH Usman Ali? Disebut Netizen Tertawa Paling Kencang saat Gus Miftah Diduga Ejek Pedagang Es Teh
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
23 Kode Redeem FC Mobile 23 November 2025, Kesempatan Raih Gelandang Sniper Xabi Alonso OVR 115
-
58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
-
4 Ponsel Xiaomi Dapat Update HyperOS 3 Bulan Ini: Ada HP Murah POCO dan Redmi
-
5 Smartwatch Murah dengan GPS, Harga di Bawah Rp1 Juta Dapat Banyak Fitur
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 November: Klaim Glorious 111-115 dan Ribuan Gems
-
Update Harga POCO X7 Pro: Makin Murah Usai POCO X8 Pro Siap Rilis, Spek Ciamik
-
Xiaomi 67W Power Bank 20000 mAh Rilis di Pasar Global, Harga Terjangkau
-
Pakai Chip Kirin Terkuat, Huawei MatePad Edge Diklaim Dapat Saingi iPad Pro M5
-
Segera Rilis, Hasil Kamera Huawei Mate 80 Series Beredar ke Publik
-
Tanggapi Kasus Predator Anak di Game, CEO Roblox Menuai Sorotan